Jelang Naik Pangkat, Lima Polisi Ini Malah Panjat Tower

infojateng.id - 5 Januari 2022
Jelang Naik Pangkat, Lima Polisi Ini Malah Panjat Tower
Empat polisi berada di atas tower komunikasi - ()
Penulis
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Lima Bintara remaja Polda Jateng melakukan aksi berani dengan memanjat tower komunikasi di Polda Jateng. Sementara itu puluhan orang dibawah, melihat dengan was was aksi mereka. Salah langkah saja, tubuh mereka bisa terjatuh dari tower puluhan meter itu.

Remaja-remaja yang diketahui dari bidang teknologi informasi dan komunikasi (Bid TIK) tak lama berada di puncak menara. Mereka segera turun dan disambut puluhan polisi lain yang sedari tadi menunggu dibawah.

Kabid TIK Polda Jateng, Kombes Pol Alfian Nurrizal menyatakan aksi kelima remaja itu merupakan bagian dari tradisi kenaikan pangkat di Bid TIK. Kombes Alfian yang memimpin pelaksanaan Korps Raport kenaikan pangkat, menyatakan para Bintara remaja itu naik ke atas tower untuk mengambil bendera merah putih.

“Ada enam personil yang naik pangkat ri Bid TIK, terdiri dari satu pamen berpangkat Kompol dan lima brigadir. Adapun filosofi anggota memanjat tower dan mengambil bendera memiliki makna selaras dengan perjuangan untuk dapat naik pangkat setingkat lebih tinggi. Setiap pencapaian tentu membutuhkan perjuangan,” ungkapnya, Senin (4/01/2022).

Kombes Alfian tak menutupi kebanggannya dan memberikan apresiasi tinggi pada seluruh personel Bid TIK yang senantiasa melaksanakan tugas dengan sangat baik di masa pandemi ini.

Peran Bid TIK dalam memfasilitasi jaringan komunikasi Polri sangat penting. Sedikit saja ada permasalahan maka arus komunikasi setiap anggota Polri yang bertugas menjadi terhambat.

“Tower dan pelaporan via HT yang dilaksanakan bukan tanpa alasan, ada maka khusus di balik itu. Begitu pula HT, ia menjadi sarana vital kepolisian untuk bertukar informasi akurat anti sadap. Hal ini menjadi penekanan agar anggota harus dapat menyajikan informasi akurat dan mampu memilah mana yang menjadi konsumsi institusi dan publik” papar Kabid TIK.

Kombes Alfian berharap Korps Raport kenaikan pangkat dapat memacu semangat seluruh anggota untuk terus memberikan pelayanan yang profesional dalam mengemban tugasnya.

Sementara itu, staf Bid TIK, Kompol Yudi Binagara yang ikut naik pangkat dalam kegiatan itu merasa bangga atas pangkat baru yang disandangnya. Dia menyatakan kenaikan pangkat ini didedikasikan untuk rekan-rekan kerja dan keluarga yang selama ini sangat mendukungnya dalam berdinas. (ito/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Bupati Pati: Tidak Ada Jual-Beli Jabatan, ASN Harus Bekerja Tulus dan Total Layani Masyarakat

Bupati Pati: Tidak Ada Jual-Beli Jabatan, ASN Harus Bekerja Tulus dan Total Layani Masyarakat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Jalankan Penguatan Karakter Sejak Dini, TK ‘Aisyiyah Margomulyo Tayu Tuai Apresiasi Bupati Pati

Jalankan Penguatan Karakter Sejak Dini, TK ‘Aisyiyah Margomulyo Tayu Tuai Apresiasi Bupati Pati

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
AirAsia Jadi Maskapai Pertama Layani Penerbangan Internasional dari Bandara A Yani

AirAsia Jadi Maskapai Pertama Layani Penerbangan Internasional dari Bandara A Yani

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Mengenal Asas Pemilu Luber dan Jurdil

Mengenal Asas Pemilu Luber dan Jurdil

Info Jateng   Pemerintahan
Isi Libur Sekolah, Pusat Perawatan Luka dan Sunat Modern Bakal Gelar Khitan Gratis

Isi Libur Sekolah, Pusat Perawatan Luka dan Sunat Modern Bakal Gelar Khitan Gratis

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dukung Swasembada Pangan, Aipda Udik Suyono Dampingi Warga Siapkan Pupuk Organik

Dukung Swasembada Pangan, Aipda Udik Suyono Dampingi Warga Siapkan Pupuk Organik

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemprov Jateng Usulkan konsep “Hybrid Sea Wall” untuk Perpanjangan Tanggul Laut

Pemprov Jateng Usulkan konsep “Hybrid Sea Wall” untuk Perpanjangan Tanggul Laut

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Kecamatan Berdaya Optimalkan Pelayanan Publik di Kabupaten Cilacap

Kecamatan Berdaya Optimalkan Pelayanan Publik di Kabupaten Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Serahkan SPMK, Bupati Syamsul Ingatkan Pentingnya Mutu Pekerjaan

Serahkan SPMK, Bupati Syamsul Ingatkan Pentingnya Mutu Pekerjaan

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Stunting, Ibu-Ibu Ngargosoko Dibekali Cara Bikin MP-ASI Bergizi

Cegah Stunting, Ibu-Ibu Ngargosoko Dibekali Cara Bikin MP-ASI Bergizi

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
9.708 Anak Jepara Terima Bantuan Pendidikan

9.708 Anak Jepara Terima Bantuan Pendidikan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan   Pendidikan
Diskominfo Cilacap Perkuat Peran Medsos Perangkat Daerah

Diskominfo Cilacap Perkuat Peran Medsos Perangkat Daerah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Kodim Batang Gelar Cek Kesehatan Gratis, Tunjang Aktivitas Bertugas

Kodim Batang Gelar Cek Kesehatan Gratis, Tunjang Aktivitas Bertugas

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Kesehatan
Polres Batang Bedah Rumah Warga, Sambut Hari Bhayangkara

Polres Batang Bedah Rumah Warga, Sambut Hari Bhayangkara

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
PLN Indonesia Power UBP Adipala Gelar Pelatihan Pembuatan POC

PLN Indonesia Power UBP Adipala Gelar Pelatihan Pembuatan POC

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
DPRD Batang Setujui Perubahan KUA-PPAS APBD 2025

DPRD Batang Setujui Perubahan KUA-PPAS APBD 2025

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Pendidikan Jadi Kunci Pengisian Jabatan dan Percepatan Pembangunan

Pendidikan Jadi Kunci Pengisian Jabatan dan Percepatan Pembangunan

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Diikuti 2.344 Atlet Pelajar, Popda Jateng 2025 Persiapan Menuju Nasional

Diikuti 2.344 Atlet Pelajar, Popda Jateng 2025 Persiapan Menuju Nasional

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Enam Desa di Jepara Rawan Tenggelam Gegara Abrasi

Enam Desa di Jepara Rawan Tenggelam Gegara Abrasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pengusaha Muda Jateng Diminta Cetak Pertumbuhan Ekonomi Baru

Pengusaha Muda Jateng Diminta Cetak Pertumbuhan Ekonomi Baru

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X