Kepada Kapolda, Danjen Kopassus Titip Anggota yang Ada di Jateng

infojateng.id - 13 Januari 2022
Kepada Kapolda, Danjen Kopassus Titip Anggota yang Ada di Jateng
Danjen Kopassus Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa mengunjungi Mapolda Jawa Tengah. - ()
Penulis
|
Editor

Semarang, Infojateng.id –Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus (Danjen Kopassus) Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa mengunjungi Mapolda Jawa Tengah. Dalam kunjungan tersebut, Danjen Kopassus disambut Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi bersama Wakapolda Brigjen Pol Abioso Seno Aji di ruang kerja Kapolda, Kamis (13/1/2022).

Danjen Kopassus yang juga alumni Akmil1989 itu menegaskan, kunjungannya ke Polda Jateng adalah untuk bersilaturahmi dan menjalin sinergitas dengan Polri, terutama Polda Jateng.

Menanggapi hal tersebut, Kapolda Jateng mengucapkan terimakasih atas kedatangan Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa di Mapolda Jateng. Disampaikan, selama ini sinergitas TNI Polri di Jawa Tengah terjalin sangat baik.

“Di jajaran kopassus, Polda Jateng menjalin hubungan yang sangat baik dengan grup 2 di Kartosuro,” ujar Irjen Pol Ahmad Luthfi, yang langsung diapresiasi oleh Danjen Kopassus. “Saya titip anggota Kopassus yang ada di Jateng,” ungkap Mayjen TNI Teguh pada Kapolda.

Dijelaskan pula oleh Kapolda bahwa sinergitas TNI – Polri di Jateng dijalin dalam berbagai bentuk antara lain dalam kegiatan penanggulangan bencana, kegiatan sosial dan penanggulangan pandemi covid.
Termasuk juga dalam bidang pendidikan calon Bintara Polri dan TNI sejak pendidikan dasar hingga pengembangan.

“Seperti Pendidikan dan Latihan (Diklat) integrasi Dikmaba TNI-AD dan Diktukba Polri TA 2021 di Rindam IV bulan Desember lalu,” kata Kapolda.

Adapun tujuan latihan seperti itu, lanjutnya, adalah untuk menumbuhkan kebersamaan TNI dan Polri sejak calon prajurit.

“Sehingga ketika turun di lapangan mereka sudah bisa langsung terintegrasi, karena sudah diakrabkan dan dilatih sejak pendidikan dasar,” tambah Irjen Ahmad Luthfi.

Menanggapi penyampaian Kapolda, Danjen Kopassus menerangkan tentang ide yang sama. Dirinya mempersilahkan Brimob untuk mengadakan latihan di Kopassus.

“Brimob bisa titip latihan di Kopassus untuk jalin sinergitas. Sinergitas harus dijalin oleh prajurit di semua lini termasuk di unit khusus seperti Kopassus dan Brimob. Ini semua untuk kepentingan bangsa dan negara,” terang Mayjen Teguh. (ito/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Sambut Pemudik, Wagub Ajak Berikan Layanan Terbaik di Jawa Tengah

Sambut Pemudik, Wagub Ajak Berikan Layanan Terbaik di Jawa Tengah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Efisiensi dan Akselerasi Layanan, Bupati Sudewo Perintahkan Rasionalisasi Pegawai Non ASN di RSUD Sowondo

Efisiensi dan Akselerasi Layanan, Bupati Sudewo Perintahkan Rasionalisasi Pegawai Non ASN di RSUD Sowondo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Sambut Pemudik Mobil Listrik di Jateng, Dirut PLN Tingkatkan SPKLU 7,5 Kali Lipat

Sambut Pemudik Mobil Listrik di Jateng, Dirut PLN Tingkatkan SPKLU 7,5 Kali Lipat

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Berdayakan Perempuan, Sukoningsih Dapat Penghargaan SIAP 2024

Berdayakan Perempuan, Sukoningsih Dapat Penghargaan SIAP 2024

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Wagub Taj Yasin: Pemerintah Tetapkan Harga Gabah Rp 6.500

Wagub Taj Yasin: Pemerintah Tetapkan Harga Gabah Rp 6.500

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kendaraan Sumbu 3 Diminta Patuhi Aturan Saat Mudik

Kendaraan Sumbu 3 Diminta Patuhi Aturan Saat Mudik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Ketua PKK Jateng Ngaji Bareng Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang

Ketua PKK Jateng Ngaji Bareng Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Diresmikan Presiden, KEK Industropolis Batang Diharapkan Lebih Banyak Menarik Investasi

Diresmikan Presiden, KEK Industropolis Batang Diharapkan Lebih Banyak Menarik Investasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Investasi
Libur Sekolah 21 Maret – 8 April, Begini Pesan Plt Kepala Disdikbud Pati

Libur Sekolah 21 Maret – 8 April, Begini Pesan Plt Kepala Disdikbud Pati

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pendidikan
Sudewo Izinkan Takbir Keliling, Tekankan Kondusifitas dan Nilai Religi

Sudewo Izinkan Takbir Keliling, Tekankan Kondusifitas dan Nilai Religi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
RSUD Soewondo Pati Didera Krisis Keuangan, Bupati Sudewo Instruksikan Pengurangan Pegawai Non-ASN

RSUD Soewondo Pati Didera Krisis Keuangan, Bupati Sudewo Instruksikan Pengurangan Pegawai Non-ASN

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus   Pemerintahan
Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Bupati/Wali Kota Fokus di Pembangunan RPJMD 2025-2029

Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Bupati/Wali Kota Fokus di Pembangunan RPJMD 2025-2029

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Tetapkan Edy Sujatmiko Menjadi Kepala Diskarpus Jepara

Bupati Tetapkan Edy Sujatmiko Menjadi Kepala Diskarpus Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Buka Kick Off Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD, Gus Hajar Tegaskan Sinergitas Jepara dan Pusat

Buka Kick Off Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD, Gus Hajar Tegaskan Sinergitas Jepara dan Pusat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Sudewo Tekankan Pentingnya Pemantauan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Idulfitri

Bupati Sudewo Tekankan Pentingnya Pemantauan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Idulfitri

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Wakil Bupati Pati Hadiri Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I

Wakil Bupati Pati Hadiri Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Timnas Indonesia Kalah Telak di Kandang Australia, Ini Kata Erick Thohir

Timnas Indonesia Kalah Telak di Kandang Australia, Ini Kata Erick Thohir

Info Jateng   Olahraga
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibantai Australia 1-5

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibantai Australia 1-5

Info Jateng   Olahraga
Jelang Idulfitri, Pemkab Cilacap Gelar Rakor Lintas Sektoral

Jelang Idulfitri, Pemkab Cilacap Gelar Rakor Lintas Sektoral

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara: Al Qur’an Spirit Pembangunan Daerah

Bupati Jepara: Al Qur’an Spirit Pembangunan Daerah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X