BPBD Temanggung Minta Masyarakat Waspadai Potensi Angin Kencang dan Puting Beliung

infojateng.id - 30 Maret 2022
BPBD Temanggung Minta Masyarakat Waspadai Potensi Angin Kencang dan Puting Beliung
Peristiwa angin kencang yang terjadi di Kabupaten Temanggung, Jateng, Selasa (29/3/2022). - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

Temanggung, infojateng.id – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggung, Jateng meminta masyarakat untuk mewaspadai potensi terjadinya angin kencang dan angin puting beliung. Apalagi dalam dua hari terakhir Kabupaten Temanggung diterjang angin kencang dan puting beliung.

Dari informasi yang dihimpun infojateng.id menyebutkan, peristiwa angin kencang dan puting beliung terjadi pada Senin (28/3/2022) sore. Bencana tersebut menimpa enam desa di dua kecamatan, yakni Desa Bansari dan Mojosari (Kecamatan Bansari), serta Desa Tuksari, Jeketro, Kalirejo, dan Paponan (Kecamatan Kledung).

“Tak hanya merusak atap rumah puluhan warga, angin kencang disertai hujan deras juga menumbangkan sebuah pohon besar, yang berada di tengah areal pemakaman umum,” ungkap Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Temanggung Toifur Hadi W.

Toifur melanjutkan, pada Selasa (29/3/2022) sore, juga terjadi hujan lebat disertai angin kencang di beberapa wilayah. Salah satunya di Jalan Jendral Soedirman Kota Temanggung yang mengakibatkan pohon tumbang.

“Pohon tersebut menimpa tiga unit mobil dan dua unit sepeda motor, dua pengendara motor harus dilarikan ke rumah sakit, karena mengalami luka-luka,” terangnya.

Untuk itu, Toifur mengimbau agar seluruh warga di Kabupaten Temanggung, khususnya yang bermukim di wilayah lereng gunung, untuk lebih waspada. Pasalnya, menjelang puncak musim penghujan seperti ini, sangat rawan terjadi bencana angin puting beliung.

“Awal Maret kondisi intensitas hujan sempat menurun, tapi di akhir Maret seperti ini terjadi peningkatan. Hingga puncaknya pada akhir Mei mendatang. Maka dari itu perlu kewaspadaan ekstra,” imbaunya.

Tak hanya potensi terjadinya bencana angin puting beliung, BPBD juga meminta masyarakat untuk tidak mengabaikan potensi bencana lain, seperti tanah longsor jelang puncak musim penghujan seperti ini.

“Kami selalu berkoordinasi dengan BMKG Semarang dan BPBD Jateng, terkait perkembangan terkini situasi dan prakiraan cuaca, guna mencegah terjadinya korban akibat bencana alam. Seluruh camat sudah kami imbau. Khusus untuk angin puting beliung, warga juga harap berhati-hati, bisa mengecek kekuatan bagian atap rumah masing-masing, dan waspada pohon tumbang,” pesannya.(redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Kukuhkan Tujuh Komisioner KPID Jateng, Pj Gubernur : Bantu Pemerintah Beri Edukasi Masyarakat

Kukuhkan Tujuh Komisioner KPID Jateng, Pj Gubernur : Bantu Pemerintah Beri Edukasi Masyarakat

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Tokoh Masyarakat dan Parpol di Temanggung Deklarasi Tolak Politik Uang

Tokoh Masyarakat dan Parpol di Temanggung Deklarasi Tolak Politik Uang

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemilu   Politik
Teladani RA Kartini, Ratusan Siswa di Rembang Diajak Belajar Menari dan Membatik

Teladani RA Kartini, Ratusan Siswa di Rembang Diajak Belajar Menari dan Membatik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan
BSSN Luncurkan Tim Tanggap Insiden Rembang

BSSN Luncurkan Tim Tanggap Insiden Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Perairan Morodemak Jadi Pengembangan Kawasan Berbasis Pengelolaan Hasil Sedimentasi Laut

Perairan Morodemak Jadi Pengembangan Kawasan Berbasis Pengelolaan Hasil Sedimentasi Laut

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Surprise Istri dan Anak, Genjot Motivasi Fajar Raih Medali Emas Peparnas

Surprise Istri dan Anak, Genjot Motivasi Fajar Raih Medali Emas Peparnas

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Pemkab Semarang Terima Bantuan Kemensos, Segini Nominalnya

Pemkab Semarang Terima Bantuan Kemensos, Segini Nominalnya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Temuan Limbah di Jepara Diduga Berasal dari Produksi Farmasi Ilegal

Temuan Limbah di Jepara Diduga Berasal dari Produksi Farmasi Ilegal

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pengelola Air Tanah Terbaik, Pemprov Jateng Terima Subroto Awards dari Kementerian ESDM

Pengelola Air Tanah Terbaik, Pemprov Jateng Terima Subroto Awards dari Kementerian ESDM

Info Jateng   Laporan Khusus
KIM Jadi Jembatan Informasi di Kabupaten Jepara

KIM Jadi Jembatan Informasi di Kabupaten Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Peparnas XVII Dongkrak Tingkat Hunian Hotel di Solo Raya

Peparnas XVII Dongkrak Tingkat Hunian Hotel di Solo Raya

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Kian Berkibar di Peparnas 2024, Nana Optimistis Kontingen Jateng Juara Umum

Kian Berkibar di Peparnas 2024, Nana Optimistis Kontingen Jateng Juara Umum

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Bakal Sanksi Tegas ASN dan NonASN Tak Netral

Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Bakal Sanksi Tegas ASN dan NonASN Tak Netral

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemerintahan   Pemilu
Kompak, Emak-emak Pedagang Pasar Rembang Deklarasi Dukung Vivit-Umam

Kompak, Emak-emak Pedagang Pasar Rembang Deklarasi Dukung Vivit-Umam

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Larisi Dagangan Warga, Wahyu – Suharyono Panen Dukungan saat Blusukan ke Pasar 

Larisi Dagangan Warga, Wahyu – Suharyono Panen Dukungan saat Blusukan ke Pasar 

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Satgas Samapta OMPC Polres Jepara Gelar Patroli Gudang Logistik KPU dan Aktivitas Masyarakat

Satgas Samapta OMPC Polres Jepara Gelar Patroli Gudang Logistik KPU dan Aktivitas Masyarakat

Eks Karesidenan Pati
Polres Jepara Intensifkan Edukasi Bahaya Narkoba ke Desa-desa

Polres Jepara Intensifkan Edukasi Bahaya Narkoba ke Desa-desa

Eks Karesidenan Pati
Sekda Sumarno Dorong Akselerasi Cakupan Kepesertaan Jamsostek

Sekda Sumarno Dorong Akselerasi Cakupan Kepesertaan Jamsostek

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Turut Sukseskan Peparnas XVII, Dukungan Awak Media Diapresiasi Pjs Wali Kota Surakarta

Turut Sukseskan Peparnas XVII, Dukungan Awak Media Diapresiasi Pjs Wali Kota Surakarta

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Dosen Inisnu Beri 9 Tips Putus Mata Rantai Politik Uang dalam Pilkada

Dosen Inisnu Beri 9 Tips Putus Mata Rantai Politik Uang dalam Pilkada

Info Jateng
Close Ads X