Bupati dan Wakil Bupati Blora Kawal Pembangunan Rumah Pratama Arhan

infojateng.id - 7 April 2022
Bupati dan Wakil Bupati Blora Kawal Pembangunan Rumah Pratama Arhan
Bupati dan Wakil Bupati Blora meninjau pembangunan rumah Pratama Arhan. - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

Blora, infojateng.id – Pembangunan rumah milik orang tua pemain sepakbola tim nasional (timnas) Indonesia Pratama Arhan tengah berlangsung.

Sebelumnya, sejumlah donatur berkontribusi dalam pembangunan rumah yang terletak di Dukuh Kedung Kenongo, Desa Sidomulyo, Kecamatan Banjarejo, Blora, Jateng itu.

Bahkan, Bupati Blora H. Arief Rohman, S.IP., M.Si., bersama Wakil Bupati Tri Yuli Setyowati, ST., MM. Ikut mengawal proses pembangunannya. Mereka mengunjungi rumah Prataman Arhan pada Rabu (6/4/2022).

Bersama orang tua Arhan, Bapak, Ibu, dan kakak laki-lakinya, Bupati juga sempat melihat gambar desain pembangunan rumah yang disusun oleh tim Pak Handoko, pengusaha yang juga sponsor utama proyek ini.

“Alhamdulillah, rumah Mas Arhan mulai dibangun. Kami ucapkan terimakasih kepada Pak Handoko, dan Pak Bupati, Bu Wakil Bupati, yang terus ikut mengawal kami. Selama pembangunan kami tinggal di rumah mbak, Budhe nya Arhan dahulu. Sedangkan rumah yang lama ini dijadikan tempat istirahat tukang,” ucap Surati, ibunda Arhan.

Sementara itu, Bupati H. Arief Rohman, S.IP., M.Si. mengatakan, langsung menuju rumah Pratama Arhan setelah mendengar informasi kalau pembangunannya sudah dimulai. “Kami putuskan untuk meninjau langsung bersama Bu Wabup, dan Mas Yongki ini, kepercayaan nya Pak Handoko,” ucap Bupati.

Menurut Bupati, pembangunan ini berawal ketika Januari lalu dirinya menjenguk ibu Arhan (Surati) yang sedang sakit. Saat itu Arhan mengungkapkan keinginannya untuk memperbaiki rumah masa kecil tempat tinggal orang tua.

“Seketika itu, saat kita unggah di media sosial, ternyata diketahui Pak Handoko, teman saya, pengusaha sukses pemilik Realfood Indonesia. Saat itu sedang kita upayakan pembangunannya, namun alhamdulillah beliau langsung bersedia untuk membantu. Hingga hari ini pembangunan itu mulai dikerjakan di tanah orang tua Arhan yang berukuran 12×12 meter,” terang Bupati.

“Terimakasih Pak Handoko, kita akan terus kawal pembangunan ini. Nanti listriknya akan kita bantu dari Pemkab. Semoga pembangunannya lancar dan bisa segera ditempati kembali. Sedangkan jalan akses kesini nanti akan kita ukur untuk diusulkan pembangunannya ke DPU,” lanjut Bupati.

Adapun, Yongki, sebagai perwakilan Pak Handoko, menerangkan bahwa pembangunan rumah Arhan ini mulai dilaksanakan Selasa (29/3/2022) lalu.

“Saat itu dimulai dengan penggalian pondasi dan pengecoran pondasi. Hari ini tadi material besi untuk rangka rumah datang dan mulai didirikan. Ada 11 tukang sipil, dan 5 tukang las besinya. Estimasi kita ya semoga dalam waktu satu setengah bulan kedepan bisa selesai,” papar Yongki.

Rumah akan dibangun dengan 3 kamar, satu warung tempat ibunya berjualan, dan satu warung kopi. Ada ruang tamu, ruang keluarga, dan MCK. Lantai yang tadinya tanah akan diubah menjadi keramik.(redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Gebyar Petis Digencarkan, Tarik Minat Warga Cek Kesehatan Gratis

Gebyar Petis Digencarkan, Tarik Minat Warga Cek Kesehatan Gratis

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Kesehatan
Peluang Red Spark Kalahkan Hyundai Hillstate di Babak Play Off

Peluang Red Spark Kalahkan Hyundai Hillstate di Babak Play Off

Olahraga
Pesta Miras dan Konvoi Saat Ramadan, Sekelompok Pemuda di Jepara Diamankan Polisi

Pesta Miras dan Konvoi Saat Ramadan, Sekelompok Pemuda di Jepara Diamankan Polisi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Hafal 30 Juz Al-Qur’an, Ning Nawal: Bisa Dapat Beasiswa ke Al-Azhar University

Hafal 30 Juz Al-Qur’an, Ning Nawal: Bisa Dapat Beasiswa ke Al-Azhar University

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Sebagian Wilayah Jateng Berpotensi Hujan Sedang-Lebat Selama Arus Mudik Lebaran 2025

Sebagian Wilayah Jateng Berpotensi Hujan Sedang-Lebat Selama Arus Mudik Lebaran 2025

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Ning Nawal: Peran Perempuan Ditenggelamkan Peradaban Laki-Laki

Ning Nawal: Peran Perempuan Ditenggelamkan Peradaban Laki-Laki

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Bupati Jepara Buka Peluang Pengembangan Sport Tourism di Karimunjawa

Bupati Jepara Buka Peluang Pengembangan Sport Tourism di Karimunjawa

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Wisata
Pantai Tanjung Gelam, Surga Tersembunyi di Karimunjawa: Main Jetski dan Sunset Epik

Pantai Tanjung Gelam, Surga Tersembunyi di Karimunjawa: Main Jetski dan Sunset Epik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Wisata
Wakil Bupati Jepara Tinjau Lokasi Bencana Banjir dan Tanah Longsor

Wakil Bupati Jepara Tinjau Lokasi Bencana Banjir dan Tanah Longsor

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Ganggu Keamaman dan Resahkan Masyarakat, Ratusan Pemuda Diamankan

Ganggu Keamaman dan Resahkan Masyarakat, Ratusan Pemuda Diamankan

Eks Karesidenan Semarang
Jadwal Lengkap Babak Play Off Liga Voli Putri Korea Selatan, Laga Pertama Red Spark Vs Hyundai Hillstate

Jadwal Lengkap Babak Play Off Liga Voli Putri Korea Selatan, Laga Pertama Red Spark Vs Hyundai Hillstate

Olahraga
Simak Perbedaan dan Pengertian Nuzulul Qur’an dan Lailatul Qadar

Simak Perbedaan dan Pengertian Nuzulul Qur’an dan Lailatul Qadar

Info Jateng
Peringati Nuzulul Quran dan Hari Jadi ke-169, Pemkab Cilacap Gelar Pengajian Akbar

Peringati Nuzulul Quran dan Hari Jadi ke-169, Pemkab Cilacap Gelar Pengajian Akbar

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Gubernur Jateng Dorong Zilenial Gelar Festival Kuliner UMKM di 35 Kabupaten/Kota

Gubernur Jateng Dorong Zilenial Gelar Festival Kuliner UMKM di 35 Kabupaten/Kota

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Jokowi: Dengan Mbak Puan Hangat, dengan Bu Mega ke Depan Akan Baik-Baik Saja

Jokowi: Dengan Mbak Puan Hangat, dengan Bu Mega ke Depan Akan Baik-Baik Saja

Info Jateng   Info Nasional   Politik
Jepara Siap Jadi Sentra Rumput Laut, Mas Wiwit: Wajib Sukses dan Berkelanjutan

Jepara Siap Jadi Sentra Rumput Laut, Mas Wiwit: Wajib Sukses dan Berkelanjutan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Wisata
Sambangi Warga dengan Kondisi Memprihatinkan, Gus Wabup Berikan Bantuan

Sambangi Warga dengan Kondisi Memprihatinkan, Gus Wabup Berikan Bantuan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Demi Keselamatan Pemudik, Seluruh Bus AKAP di Jepara Dilakukan Ramp Check

Demi Keselamatan Pemudik, Seluruh Bus AKAP di Jepara Dilakukan Ramp Check

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Berharap Bandara Dewadaru Segera Beroperasi Kembali

Bupati Jepara Berharap Bandara Dewadaru Segera Beroperasi Kembali

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Wisata
Bupati Jepara Tinjau Jalan dan Infrastruktur di Karimunjawa

Bupati Jepara Tinjau Jalan dan Infrastruktur di Karimunjawa

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X