Blora, Infojateng.id – Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kabupaten Blora telah memulai pengerjaan rutin 2022 infrastruktur jalan yang rusak di sejumlah titik lokasi perkotaan.
Kepala DPUPR Kabupaten Blora, Ir Samgautama Karnajaya melalui Kepala Bidang Bina Marga, Nidzamudin Al Huda yang diwakili Fungsional Ahli Madya, Sub Koordinator Pemeliharaan Jalan dan Jembatan, Sutono menjelaskan, pengerjaan rutin 2022 kali ini diprioritaskan pada jalan lingkar dan salah satu pusat tujuan bagi pemudik.
Sutono menjelaskan, yang dimaksud jalan lingkar bagi pemudik yakni jalan Gunandar, Jalan Reksodiputro, Jalan Maluku dan Jalan Halmahera. “Itu yang menjadi prioritas bagi pemudik. Kemudian di sekitar lapangan Kridosono Blora, karena itu ruang terbuka publik yang menjadi salah satu tujuan (jujukan) bagi pemudik, sehingga beberapa ruas jalan yang rusak kami perbaiki,” jelasnya. (redaksi)