Brebes, infojateng.id – Presiden Joko Widodo (Jokowi) melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Brebes, Jawa Tengah (Jateng), Rabu (13/4/2022). Dalam kunjungannya, orang nomor satu di Indonesia menyempatkan berbelanja di pasar tradisional Brebes.
Dalam kunjungan kerjanya, Presiden Joko Widodo didampingi Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Bupati Brebes Idza Priyanti.
Rangkaian awal kegiatan, Presiden Jokowi menyerahkan bantuan sosial sembako dan Bantuan Langsung Tunai Minyak Goreng. Kemudian, ia juga penyerahan Bantuan Modal Kerja bagi pedagang kaki lima. Sasarannya, pedagang Pasar Tradisional Tanjung dan Pasar Bulakamba.
Berdasarkan pantauan, di sela-sela kunjungan kerjanya presiden Joko Widodo menyempatkan berbelanja. Mantan Walikota Surakarta itu membeli sejumlah makanan mulai pisang, gorengan, kangkung hingga kerupuk. Presiden merogoh kocek sekitar Rp 200 ribu untuk berbelanja di pasar tradisional.
Salah satu pedagang di Pasar Bulukamba yang jualannya dibeli Presiden Jokowi, Yulia mengatakan, sempat kaget karena Pak Jokowi membeli dagangan saya. “Ya rasanya tidak menyangka saja bisa bertemu, apalagi beliau juga membeli dagangan saya,” katanya.
Pedagang gorengan Sugiarsih mengaku, heran dan terharu karena sekelas Presiden mau membeli gorengan darinya. “Gak nyangka beliau mau beli gorengan biasa dari saya,” bebernya.
Kunjungan kerja Jokowi, ditutup dengan peresmian Jalan Lingkar Utara (jalingkut) yang sudah dibangun sejak Tahun 2010. Namun, karena terkendala hingga akhirnya pengerjaan baru terselesaikan pada 2021.
Jalingkut, memiliki panjang 17,4 Kilometer yang menghubungkan Kota Tegal-Kabupaten Brebes. Jokowi berharap, Jalingkut bisa menjadi jalur mudik dan jalur alternatif saat arus mudik dan balik lebaran mendatang.(redaksi)