Salatiga, Infojateng.id – Puluhan santri Taman Pendidikan Alquran (TPQ) Nurul Islam di RW 09 Kelurahan Dukuh, Kecamatan Sidomukti, Salatiga senang menerima bantuan Alquran gratis dari Rumah Zakat. Relawan Rumah Zakat, Dwi Pujiyanto langsung memberikan bantuan tersebut titipan dari donatur, Minggu sore (10/4) di Masjid Nurul Islam.
Program berbagi Alquran dan sajadah muka ini merupakan program Syiar Quran dari Rumah Zakat selama bulan Ramadan.
Dwi Pujiyanto, Relawan Rumah Zakat yang bertugas di wilayah Kelurahan Dukuh mengatakan, dengan program Syiar Quran ini dapat memberi kebahagiaan para santri dan memotivasi mereka untuk belajar Alquran. Karena terbatas, penerima bantuan Alquran ini dipilih dari santri TPQ Nurul Islam yang sudah masuk kelas Alquran. Pemberian Alquran dibantu oleh para ustadzah yang mengampu TPQ.
“Program Syiar Quran ini bertujuan untuk berbagi kebahagiaan kepada para penerima manfaat. Selain itu juga untuk memotivasi para santri yang menerima agar lebih bersemangat membaca dan menghafal Alquran. Yang menerima bantuan ini para santri yang sudah bisa membaca Alquran dengan baik daripada santri lainnya,” kata Dwi Pujiyanto.
Anes (12), salah satu santriwati yang menerima Alquran dari Rumah Zakat mengaku senang. Karena senang mendapat Alquran yang baru tersebut, mulai besoknya ia akan menggunakan Alquran tersebut untuk pembelajaran TPQ.
“Alhamdulillah, senang sekali menerima bantuan Alquran yang cantik ini. Terima kasih Rumah Zakat atas Alqurannya. Insya Allah mulai besok, Alquran ini akan saya gunakan untuk membaca dan menghafal Alquran,” kata Anes. (redaksi)