Ganjar Dukung Pernyataan Puan Maharani Soal Pemimpin

infojateng.id - 2 Mei 2022
Ganjar Dukung Pernyataan Puan Maharani Soal Pemimpin
Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mendukung pernyataan Ketua DPRRI Puan Maharani terkait pemimpin. - ()
Penulis
|
Editor

Harus Bermodalkan Kinerja, Bukan Popularitas dan Wajah Tampan

Semarang, Infojateng.id –Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo angkat bicara soal pernyataan Ketua DPR RI, Puan Maharani tentang kriteria Calon Presiden (Capres) yang dianjurkan untuk dipilih pada Pemilu 2024.

Dalam kunjungan kerja ke Jawa Tengah belum lama ini, Puan mengimbau kader PDI-P DPC Wonogiri untuk memilih Capres yang benar-benar mencintai Indonesia dan tulus bergotong royong membangun negeri.

“Pilihlah orang yang betul-betul cinta Indonesia. Dukung orang yang memang mau bergotong-royong untuk membangun bangsa ini bersama,” ungkap Puan pada Jumat (29/04/2022).

Selanjutnya Puan menjelaskan alasan kenapa anjuran untuk pilih pemimpin yang mau bergotong-royong itu penting.

Menurut cucu proklamator itu, saat ini muncul kecenderungan orang memilih pemimpin hanya karena berwajah tampan, akrab dengan media sosial, dan elok dipandang di layar televisi.

Selain itu, Puan juga menyoroti kecenderungan pemilihan Capres yang bias jender. “Kadang-kadang sekarang kita ini suka yo wes la dia saja asal ganteng, dia saja yang dipilih asal bukan perempuan.”

Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah, Adi Prayitno menilai, sentilan Puan itu ditujukan kepada para Capres potensial yang menurut penilaian publik masuk dalam kategori berwajah tampan. Salah satunya adalah Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

“Soal capres ganteng itu bisa Ganjar Pranowo, Sandiaga Uno, Anies Baswedan, dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Empat orang ini menurut penilaian publik masuk kategori ganteng,” ujar Adi pada Jumat (29/04/2021).

Lantas bagaimana respons Ganjar?

Ganjar mendukung dan membenarkan penyataan Puan itu. Menurut dia, pemimpin haruslah orang yang bisa bekerja untuk rakyat. “Yo bener. Golek sing iso nyambut gawe. Disampaikan untuk orang harus bekerja,” ungkap Ganjar pada Jumat (29/04/2022).

Lebih lanjut Ganjar menilai pernyataan Puan itu sebagai peringatan untuk semua kepala daerah agar lebih giat lagi bekerja dan benar-benar dekat dengan rakyat. “Itu peringatan buat semua kepala daerah agar sering-sering turun ke rakyat,” imbuh Ganjar. (redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Sambut Pemudik Mobil Listrik di Jateng, Dirut PLN Tingkatkan SPKLU 7,5 Kali Lipat

Sambut Pemudik Mobil Listrik di Jateng, Dirut PLN Tingkatkan SPKLU 7,5 Kali Lipat

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Berdayakan Perempuan, Sukoningsih Dapat Penghargaan SIAP 2024

Berdayakan Perempuan, Sukoningsih Dapat Penghargaan SIAP 2024

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Wagub Taj Yasin: Pemerintah Tetapkan Harga Gabah Rp 6.500

Wagub Taj Yasin: Pemerintah Tetapkan Harga Gabah Rp 6.500

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kendaraan Sumbu 3 Diminta Patuhi Aturan Saat Mudik

Kendaraan Sumbu 3 Diminta Patuhi Aturan Saat Mudik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Ketua PKK Jateng Ngaji Bareng Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang

Ketua PKK Jateng Ngaji Bareng Warga Binaan Lapas Perempuan Kelas IIA Semarang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Diresmikan Presiden, KEK Industropolis Batang Diharapkan Lebih Banyak Menarik Investasi

Diresmikan Presiden, KEK Industropolis Batang Diharapkan Lebih Banyak Menarik Investasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Investasi
Libur Sekolah 21 Maret – 8 April, Begini Pesan Plt Kepala Disdikbud Pati

Libur Sekolah 21 Maret – 8 April, Begini Pesan Plt Kepala Disdikbud Pati

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pendidikan
Sudewo Izinkan Takbir Keliling, Tekankan Kondusifitas dan Nilai Religi

Sudewo Izinkan Takbir Keliling, Tekankan Kondusifitas dan Nilai Religi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
RSUD Soewondo Pati Didera Krisis Keuangan, Bupati Sudewo Instruksikan Pengurangan Pegawai Non-ASN

RSUD Soewondo Pati Didera Krisis Keuangan, Bupati Sudewo Instruksikan Pengurangan Pegawai Non-ASN

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus   Pemerintahan
Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Bupati/Wali Kota Fokus di Pembangunan RPJMD 2025-2029

Gubernur Ahmad Luthfi Ajak Bupati/Wali Kota Fokus di Pembangunan RPJMD 2025-2029

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Tetapkan Edy Sujatmiko Menjadi Kepala Diskarpus Jepara

Bupati Tetapkan Edy Sujatmiko Menjadi Kepala Diskarpus Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Buka Kick Off Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD, Gus Hajar Tegaskan Sinergitas Jepara dan Pusat

Buka Kick Off Forum Konsultasi Publik Rancangan Awal RPJMD, Gus Hajar Tegaskan Sinergitas Jepara dan Pusat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Sudewo Tekankan Pentingnya Pemantauan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Idulfitri

Bupati Sudewo Tekankan Pentingnya Pemantauan Harga dan Ketersediaan Bahan Pokok Jelang Idulfitri

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Wakil Bupati Pati Hadiri Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I

Wakil Bupati Pati Hadiri Penutupan TMMD Sengkuyung Tahap I

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Timnas Indonesia Kalah Telak di Kandang Australia, Ini Kata Erick Thohir

Timnas Indonesia Kalah Telak di Kandang Australia, Ini Kata Erick Thohir

Info Jateng   Olahraga
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibantai Australia 1-5

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia Dibantai Australia 1-5

Info Jateng   Olahraga
Jelang Idulfitri, Pemkab Cilacap Gelar Rakor Lintas Sektoral

Jelang Idulfitri, Pemkab Cilacap Gelar Rakor Lintas Sektoral

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara: Al Qur’an Spirit Pembangunan Daerah

Bupati Jepara: Al Qur’an Spirit Pembangunan Daerah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Psikolog RSUD Soewondo Pati Jelaskan Mengapa Anxiety Membuat Penderitanya Cepat Lelah

Psikolog RSUD Soewondo Pati Jelaskan Mengapa Anxiety Membuat Penderitanya Cepat Lelah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus
Wabup Jepara Salurkan Bantuan Korban Rumah Roboh

Wabup Jepara Salurkan Bantuan Korban Rumah Roboh

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X