Buka Rakernas Papdesi, Begini Pesan Ganjar kepada Pemdes

infojateng.id - 5 Juni 2022
Buka Rakernas Papdesi, Begini Pesan Ganjar kepada Pemdes
Ganjar saat memberikan arahan dalam pembukaan Rakernas Persatuan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi), di MG Suites Hotel, Minggu (5/6/2022). - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor
Semarang, Infojateng.id– Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap seluruh kepala desa dan perangkat desa, terus menjaga ketahanan pangan di level desa. Hal itu menjadi salah satu langkah penting, selain terus berinovasi dalam menghadapi tantangan masa depan.
Menurut Ganjar, selama pandemi telah banyak inovasi yang lahir di desa-desa. Misalnya ojek online (ojol) desa, aplikasi-aplikasi baru yang kreatif dan inovatif. Juga bagaimana mempertahankan pangan di tengah situasi dunia yang terus bergerak.
“Kalau desa ini kuat, dijaga betul oleh kawan-kawan kades atau perangkat desa, kawan-kawan dari Papdesi ini, menurut saya ini akan menjadi bagian kita untuk menjaga ketahanan, di tengah geopolitik yang nanti bergerak. Maka sudah banyaklah pengalaman kades-kades itu bagaimana memberdayakan pekarangan, makanan alternatif, terus kemudian diversifikasi pangan. Itu menurut saya bagus,” kata Ganjar saat memberikan arahan dalam pembukaan Rakernas Persatuan Aparatur Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (Papdesi), di MG Suites Hotel, Minggu (5/6/2022).
Gubernur berambut putih itu mengatakan, pengalaman yang dimiliki setiap desa itu sudah seharusnya dibagikan kepada yang lain. Maka dalam rakernas yang dihadiri oleh anggota Papdesi, baik luring maupun daring tersebut, diharapkan menjadi momentum menyiapkan diri untuk berkolaborasi dan bertahan.
“Jadi kalau kita bicara sejarah Undang-undang Desa, pada waktu itu kan ada hak asal usul, mesti betul-betul dirawat, terus kemudian bagaimana dalam situasi kondisi yang tidak gampang ini desa bisa tetap survive,” kata Ganjar yang juga sebagai Pembina Papdesi.
Perihal berbagi pengalaman antardesa tersebut, Ganjar pernah mengusulkan agar kawan-kawan kepala desa dan perangkat desa membuat program desa kembar. Melalui program itu setiap desa dapat saling belajar dan mendukung dalam membangun desa.
“Dulu saya usulkan agar di antara mereka bisa membuat desa-desa kembar. Jadi nanti saling belajar. Misal NTB dengan Jawa, mungkin nanti NTT dengan Sumatera, Sulawesi, Kalimantan. Kita berputar lah ya agar kemudian bisa ada nilai tambah dari organisasi ini yang bisa menyejahterakan rakyat. Itu yang ada. Mudah-mudahan Rakernasnya lancar, sukses, dan bisa memberikan program-program yang baik, khususnya desa yang melayani rakyat dengan segala caranya,” katanya.
Dalam acara itu, Ganjar juga memberikan pesan kepada kepala desa dan perangkat desa untuk tetap memperhatikan situasi terkini, khususnya terkait kesehatan masyarakat. Juga bagaimana memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, termasuk dalam pendataan yang dalam beberapa kesempatan seringkali menjadi masalah.
“Setelah pandemi (Covid-19), sekarang juga ada penyakit mulut kuku (PMK) pada hewan. Ini harus bisa dikelola dengan baik. Apalagi kita sudah punya pengalaman menghadapi pandemi,” tandas Ganjar.  (redaksi)



Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Pengusaha Muda Didorong Manfaatkan Energi Ramah Lingkungan

Pengusaha Muda Didorong Manfaatkan Energi Ramah Lingkungan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Gubernur Jateng Paparkan Sistem Merit sebagai Strategi Pengelolaan Kepegawaian

Gubernur Jateng Paparkan Sistem Merit sebagai Strategi Pengelolaan Kepegawaian

Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Kata Gubernur Ahmad Luthfi di Hadapan Komisi II DPR RI, Kami Bukan Nabi Musa

Kata Gubernur Ahmad Luthfi di Hadapan Komisi II DPR RI, Kami Bukan Nabi Musa

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Polda Jateng Geledah Rumah Tersangka Predator Seks di Jepara

Polda Jateng Geledah Rumah Tersangka Predator Seks di Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Waspadai Gangguan Sosial, Kapolresta Pati & Kiai Muad Thorir Ajak Warga Jaga Kondusivitas

Waspadai Gangguan Sosial, Kapolresta Pati & Kiai Muad Thorir Ajak Warga Jaga Kondusivitas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Sekda dan Kepala BKN Wanti-wanti ASN Hindari “Vikimogenik” dan “Kriminogenic”, Apa Itu?

Sekda dan Kepala BKN Wanti-wanti ASN Hindari “Vikimogenik” dan “Kriminogenic”, Apa Itu?

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Ngaji Bareng Gus Miftah di Pati, Ini Pesan Kerukunan Antarumat Beragama di Indonesia

Ngaji Bareng Gus Miftah di Pati, Ini Pesan Kerukunan Antarumat Beragama di Indonesia

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pendidikan
Gubernur Ahmad Luthfi: Setop Ganggu Kades dan Hidupkan 3 Pilar di Desa

Gubernur Ahmad Luthfi: Setop Ganggu Kades dan Hidupkan 3 Pilar di Desa

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Dubes Spanyol Tinjau Calon Lokasi Pembangunan Pelabuhan Ekspor di Jepara

Dubes Spanyol Tinjau Calon Lokasi Pembangunan Pelabuhan Ekspor di Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Sekda Sumarno Ingatkan Pesan Gubernur: Ikan Busuk dari Kepalanya!

Sekda Sumarno Ingatkan Pesan Gubernur: Ikan Busuk dari Kepalanya!

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Wujudkan Seni Ukir Jepara Jadi Warisan Budaya Dunia

Wujudkan Seni Ukir Jepara Jadi Warisan Budaya Dunia

Info Jateng   Laporan Khusus
Wonosobo Jadi Percontohan Audit HAM Nasional, Wagub Jateng: Pemprov Siap Mengawal

Wonosobo Jadi Percontohan Audit HAM Nasional, Wagub Jateng: Pemprov Siap Mengawal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Rembang Salurkan 513 Bantuan Alsintan kepada Ratusan Kelompok Tani

Pemkab Rembang Salurkan 513 Bantuan Alsintan kepada Ratusan Kelompok Tani

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Siapkan Keterampilan untuk Dunia Kerja, Siswa SMAN 1 Sale Ikuti Pelatihan

Siapkan Keterampilan untuk Dunia Kerja, Siswa SMAN 1 Sale Ikuti Pelatihan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Atik Sudewo Resmi Dikukuhkan Menjadi Bunda Guru

Atik Sudewo Resmi Dikukuhkan Menjadi Bunda Guru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan   Pendidikan
Kepala Desa Apresiasi Sekolah Antikorupsi Gagasan Gubernur Jateng

Kepala Desa Apresiasi Sekolah Antikorupsi Gagasan Gubernur Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Rembang Lanjutkan Perbaikan Jalan Rusak

Pemkab Rembang Lanjutkan Perbaikan Jalan Rusak

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pemkab Rembang Sepakat Wujudkan Penerimaan Murid Baru yang Bersih dan Berkeadilan

Pemkab Rembang Sepakat Wujudkan Penerimaan Murid Baru yang Bersih dan Berkeadilan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan   Pendidikan
Sekolah Antikorupsi, Gubernur Jateng: Tugas Kades Ngurusi Tukang Ngarit, Randa hingga Saluran Air

Sekolah Antikorupsi, Gubernur Jateng: Tugas Kades Ngurusi Tukang Ngarit, Randa hingga Saluran Air

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Hadiri Dialog Ketenagakerjaan, Gubernur Jateng: Buruh adalah Investasi

Hadiri Dialog Ketenagakerjaan, Gubernur Jateng: Buruh adalah Investasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X