TP PKK Pati Siap Gencarkan “Jo Kawin Bocah”

infojateng.id - 23 Agustus 2022
TP PKK Pati Siap Gencarkan “Jo Kawin Bocah”
Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Tengah (Jateng) Atikoh Ganjar Pranowo mendorong TP PKK Kabupaten Pati untuk terus menggencarkan Jo Kawin Bocah. - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

Semarang, Infojateng.id– Ketua Tim Penggerak PKK Jawa Tengah (Jateng) Atikoh Ganjar Pranowo mendorong TP PKK Kabupaten Pati untuk terus menggencarkan Jo Kawin Bocah. Penekanan tersebut sebagai bentuk penanganan, agar di Pati tidak lagi ada pernikahan usia anak.

 

Hal tersebut mengemuka saat Upacara Pengambilan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Penjabat Bupati Pati serta Pelantikan Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK dan dan Ketua Dekranasda Pati di Grhadhika Bhakti Praja kompleks kantor Gubernur Jateng di Semarang, Senin (22/8/2022) malam.

 

Atikoh melantik Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK dan Ketua Dekranasda Pati Faiza Henggar Budi Anggoro, setelah sebelumnya Gubernur Jateng Ganjar Pranowo melantik Penjabat Bupati Pati Henggar Budi Anggoro.

 

Menurut Atikoh, ada beberapa hal yang perlu ditindaklanjuti pada program sebelumnya, yang sudah sangat bagus. “Antara lain seperti yang tadi disampaikan oleh Pak Gubernur (Gubernur Jateng Ganjar Pranowo) untuk menurunkan stunting, muaranya dari mana. Awalnya dari Jo Kawin Bocah,” bebernya, seusai pelantikan.

 

Menurut Atikoh, program Jo Kawin Bocah itu penting karena agar tidak ada pernikahan di usia muda. Sehingga, mereka bisa menikah ketika sudah kuat secara fisik, siap mental maupun ekonomi.

 

Tidak hanya itu, dia juga menekankan agar di Kabupaten Pati juga turut menyukseskan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN), sehingga imunisasi bisa sesuai dengan target. Apalagi, selama pandemi ini memang angka imunisasi wajib sedikit menurun, meski angka imunisasi 80 persen saat ini sudah termasuk bagus.

 

“Harapannya nanti kalau di-push (ditekan) terus bisa 100 persen, karena ini untuk memberikan perlindungan kepada anak-anak,” ucap Atikoh.

 

Dia juga berharap kepada Ketua Dekranasda Pati yang baru, nanti akan bisa memaksimalkan potensi daerah pesisir utara tersebut. Di antaranya adalah batik daerah Bakaran Pati. Muaranya agar UMKM Pati bisa kian dikenal dan naik kelas.

 

“Karena potensi Pati juga luar biasa. Salah satunya itu batik Bakaran, dari kerajinan lain juga luar biasa. Nanti harapannya bisa diedukasi, memberikan pembinaan sekaligus pendampingan agar UMKM di Pati semakin bisa menasional, semakin bisa survive, semakin naik kelas,” pungkasnya.

 

Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Pati, Faiza Henggar Budi Anggoro optimistis jika program Jo Kawin Bocah akan bisa dilakukan di Kabupaten Pati. Untuk itu, dia siap menggencarkan sosialisasi program itu kepada masyarakat. “Saya optimistis (Jo Kawin Bocah) akan bisa dilakukan di Kabupaten Pati,” ujarnya. (redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Kukuhkan Tujuh Komisioner KPID Jateng, Pj Gubernur : Bantu Pemerintah Beri Edukasi Masyarakat

Kukuhkan Tujuh Komisioner KPID Jateng, Pj Gubernur : Bantu Pemerintah Beri Edukasi Masyarakat

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Tokoh Masyarakat dan Parpol di Temanggung Deklarasi Tolak Politik Uang

Tokoh Masyarakat dan Parpol di Temanggung Deklarasi Tolak Politik Uang

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemilu   Politik
Teladani RA Kartini, Ratusan Siswa di Rembang Diajak Belajar Menari dan Membatik

Teladani RA Kartini, Ratusan Siswa di Rembang Diajak Belajar Menari dan Membatik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan
BSSN Luncurkan Tim Tanggap Insiden Rembang

BSSN Luncurkan Tim Tanggap Insiden Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Perairan Morodemak Jadi Pengembangan Kawasan Berbasis Pengelolaan Hasil Sedimentasi Laut

Perairan Morodemak Jadi Pengembangan Kawasan Berbasis Pengelolaan Hasil Sedimentasi Laut

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Surprise Istri dan Anak, Genjot Motivasi Fajar Raih Medali Emas Peparnas

Surprise Istri dan Anak, Genjot Motivasi Fajar Raih Medali Emas Peparnas

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Pemkab Semarang Terima Bantuan Kemensos, Segini Nominalnya

Pemkab Semarang Terima Bantuan Kemensos, Segini Nominalnya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Temuan Limbah di Jepara Diduga Berasal dari Produksi Farmasi Ilegal

Temuan Limbah di Jepara Diduga Berasal dari Produksi Farmasi Ilegal

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pengelola Air Tanah Terbaik, Pemprov Jateng Terima Subroto Awards dari Kementerian ESDM

Pengelola Air Tanah Terbaik, Pemprov Jateng Terima Subroto Awards dari Kementerian ESDM

Info Jateng   Laporan Khusus
KIM Jadi Jembatan Informasi di Kabupaten Jepara

KIM Jadi Jembatan Informasi di Kabupaten Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Peparnas XVII Dongkrak Tingkat Hunian Hotel di Solo Raya

Peparnas XVII Dongkrak Tingkat Hunian Hotel di Solo Raya

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Kian Berkibar di Peparnas 2024, Nana Optimistis Kontingen Jateng Juara Umum

Kian Berkibar di Peparnas 2024, Nana Optimistis Kontingen Jateng Juara Umum

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Bakal Sanksi Tegas ASN dan NonASN Tak Netral

Pilkada 2024, Pemkab Temanggung Bakal Sanksi Tegas ASN dan NonASN Tak Netral

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemerintahan   Pemilu
Kompak, Emak-emak Pedagang Pasar Rembang Deklarasi Dukung Vivit-Umam

Kompak, Emak-emak Pedagang Pasar Rembang Deklarasi Dukung Vivit-Umam

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Larisi Dagangan Warga, Wahyu – Suharyono Panen Dukungan saat Blusukan ke Pasar 

Larisi Dagangan Warga, Wahyu – Suharyono Panen Dukungan saat Blusukan ke Pasar 

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Satgas Samapta OMPC Polres Jepara Gelar Patroli Gudang Logistik KPU dan Aktivitas Masyarakat

Satgas Samapta OMPC Polres Jepara Gelar Patroli Gudang Logistik KPU dan Aktivitas Masyarakat

Eks Karesidenan Pati
Polres Jepara Intensifkan Edukasi Bahaya Narkoba ke Desa-desa

Polres Jepara Intensifkan Edukasi Bahaya Narkoba ke Desa-desa

Eks Karesidenan Pati
Sekda Sumarno Dorong Akselerasi Cakupan Kepesertaan Jamsostek

Sekda Sumarno Dorong Akselerasi Cakupan Kepesertaan Jamsostek

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Turut Sukseskan Peparnas XVII, Dukungan Awak Media Diapresiasi Pjs Wali Kota Surakarta

Turut Sukseskan Peparnas XVII, Dukungan Awak Media Diapresiasi Pjs Wali Kota Surakarta

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Dosen Inisnu Beri 9 Tips Putus Mata Rantai Politik Uang dalam Pilkada

Dosen Inisnu Beri 9 Tips Putus Mata Rantai Politik Uang dalam Pilkada

Info Jateng
Close Ads X