Habib Luthfi Hadiri Pengukuhan Pengurus Yayasan Wakaf Masjid Agung Sultan Fattah Demak

infojateng.id - 31 Desember 2022
Habib Luthfi Hadiri Pengukuhan Pengurus Yayasan Wakaf Masjid Agung Sultan Fattah Demak
Bupati Demak Eisti’anah menghadiri acara Halaqoh Kebangsaan bersama Abah Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya di Gedung Grhadika Bina Praja, Kamis (29/12/2022) malam. (Foto: Diskominfo Demak) - (infojateng.id)
|
Editor

Demak, Infojateng.id – Bupati Demak Eisti’anah menghadiri acara Halaqoh Kebangsaan bersama Abah Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya dan Pengukuhan Pengurus Yayasan Wakaf Masjid Agung Sultan Fattah (YWMASF) Demak masa bhakti tahun 2022 – 2027 di Gedung Grhadika Bina Praja, Kamis (29/12/2022) malam.

Dalam kesempatan tersebut, Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya menyampaikan, pengukuhan itu tidak mudah karena harus menjaga sejarah.

“Karena dengan sejarah kita akan mengetahui bahwa bangsa kita itu bisa, bangsa kita itu luar biasa. Kalau orang itu meluntur kefanatikannya terhadap bangsa dan tanah airnya ini atau sejarah-sejarah yang ada di diri kita maka tidak terlepas dengan melunturnya nasionlisme,” kata Habib Muhammad Luthfi.

Habib Luthfi menuturkan kalau sejarah ini semakin hilang dan semakin tipis, maka semakin tipis juga untuk membangun regenerasi ke depan, maka tidak begitu mudah seperti membalikkan telapak tangan,” jelasnya.

Ia menegaskan bahwa bukan dilihat dari siapa yang sudah diangkat melainkan mampukah di Kabupaten Demak ini mengangkat sejarahnya.

“Bukan untuk mengangkat siapa saya ? siapa anda ?, melainkan mampukah kita mengangkat sejarah apa yang ada di tanah air tercinta, khusunya beberapa hari ke depan. Pasti dalam membuat panitia atau yayasan seperti ini akan muncul di wilayah yang lain seperti Kadilangu ataupun di Muria Kudus,” tandasnya.

Di sisi lain Bupati Demak Eisti’anah mengucapkan terimakasih kepada Abah Habib Muhammad Luthfi bin Ali bin Yahya yang sudah menyempatkan waktunya untuk hadir pada kegiatan ini.

“Matur nuwun Abah, sudah berkenan untuk datang dan memberikan banyak pesan luhur kepada kami, jajaran Pemkab Demak, serta berbagai do’a dan harapan positif dari Abah demi kemajuan Kabupaten Demak,” kata Eisti’anah.

Eisti’anah berharap semoga kegiatan ini semakin meningkatkan ukhuwwah antar umat beragama di Kabupaten Demak, serta semangat kita untuk terus menciptakan sinergitas bersama para romo kyai dan alim ulama.

“Kepada Pengurus Yayasan Wakaf Masjid Agung Sultan Fattah (YWMASF) Demak yang telah dikukuhkan agar dapat mengaktualisasikan program-program prioritas bagi kemaslahatan umat,” ujarnya.

Ia berpesan kepada semua pengurus yang dikukuhkan untuk bisa menjalankan dengan baik. Utamanya demi mewujudkan inovasi, optimalisasi, serta dapat merumuskan dan mengaktualisasikan program-program prioritas bagi kemaslahatan umat yang pastinya menjunjung tinggi nilai-nilai toleransi. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Semarakkan Ramadan, TPQ Al Jamil Pentas Rebana hingga Lomba Peringati Nuzulul Qur’an

Semarakkan Ramadan, TPQ Al Jamil Pentas Rebana hingga Lomba Peringati Nuzulul Qur’an

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pendidikan
Gemilang di WorldSSP300 Catalunya, Aldi Satya Mahendra Pimpin Klasemen Sementara

Gemilang di WorldSSP300 Catalunya, Aldi Satya Mahendra Pimpin Klasemen Sementara

Info Jateng   Olahraga
Mantap! Timnas Indonesia Satu-satunya Wakil ASEAN yang Menang di Matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Mantap! Timnas Indonesia Satu-satunya Wakil ASEAN yang Menang di Matchday 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026

Info Jateng   Olahraga
Jateng Halal Vaganza 2024, Transaksi Capai Ratusan Juta Rupiah

Jateng Halal Vaganza 2024, Transaksi Capai Ratusan Juta Rupiah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Peningkatan Kemantapan Jalan Jadi Usulan Pemkab Jepara di Musrenbang

Peningkatan Kemantapan Jalan Jadi Usulan Pemkab Jepara di Musrenbang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Jepara Apresiasi Program Santunan Seribu Yatim

Pemkab Jepara Apresiasi Program Santunan Seribu Yatim

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Cegah Inflasi, Pemkab Jepara Kembali Gelar Pasar Murah

Cegah Inflasi, Pemkab Jepara Kembali Gelar Pasar Murah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Olimpiade Sains Nasional 2024 Digelar, Ratusan Peserta Beradu Pintar

Olimpiade Sains Nasional 2024 Digelar, Ratusan Peserta Beradu Pintar

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Gelar Musrenbang, Pemkab Klaten Perkuat RPJPD 2025—2045

Gelar Musrenbang, Pemkab Klaten Perkuat RPJPD 2025—2045

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Resmikan Apotek, Pj. Bupati Jepara Harap IKA PMII Makin Berkembang

Resmikan Apotek, Pj. Bupati Jepara Harap IKA PMII Makin Berkembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pemprov Jateng Targetkan Penerimaan Zakat ASN Capai Rp100 Miliar di 2024

Pemprov Jateng Targetkan Penerimaan Zakat ASN Capai Rp100 Miliar di 2024

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
1.233 PPPK Kendal Formasi 2023 Terima SK, Bupati Dico : Utamakan Kedisiplinan, Loyalitas, dan Dedikasi

1.233 PPPK Kendal Formasi 2023 Terima SK, Bupati Dico : Utamakan Kedisiplinan, Loyalitas, dan Dedikasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Jepara Tangkap Tersangka Buang Jasad Bayi di Sungai

Polres Jepara Tangkap Tersangka Buang Jasad Bayi di Sungai

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gandeng KPK, Pemprov Jateng Cegah Korupsi pada PPDB

Gandeng KPK, Pemprov Jateng Cegah Korupsi pada PPDB

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pendidikan
Dinkes Minta Masyarakat Kenali Pangan Mengandung Bahan Berbahaya di Pasaran

Dinkes Minta Masyarakat Kenali Pangan Mengandung Bahan Berbahaya di Pasaran

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Kesehatan
28 TP PKK dan DWP Jateng Ikuti Lomba Merangkai Parsel Produk UMKM Halal

28 TP PKK dan DWP Jateng Ikuti Lomba Merangkai Parsel Produk UMKM Halal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Perbaiki Jalur Mudik, Pemkab Temanggung Anggarkan Rp4 Miliar

Perbaiki Jalur Mudik, Pemkab Temanggung Anggarkan Rp4 Miliar

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Operasi Pekat Candi 2024, Kasus Prostitusi Mendominasi di Jepara

Operasi Pekat Candi 2024, Kasus Prostitusi Mendominasi di Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Peringati HUT ke-21, RS Mitra Bangsa Gelar Buka Bersama dan Santunan Yatim

Peringati HUT ke-21, RS Mitra Bangsa Gelar Buka Bersama dan Santunan Yatim

Info Jateng
Bupati Arief Serahkan SK Pensiun 79 PNS di Lingkungan Pemkab Blora

Bupati Arief Serahkan SK Pensiun 79 PNS di Lingkungan Pemkab Blora

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X