Ganjar Dampingi Kepala BNPB dan BMKG Tinjau Dapur Umum dan Cek Stasiun Tawang

infojateng.id - 3 Januari 2023
Ganjar Dampingi Kepala BNPB dan BMKG Tinjau Dapur Umum dan Cek Stasiun Tawang
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendampingi Kepala BNPB Letjen Suharyanto, meninjau Stasiun Tawang, Senin (2/1/2023). (Foto: Humas Jateng) - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mendampingi Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen Suharyanto, meninjau dapur umum di Kecamatan Semarang Utara, Senin (2/1/2023).

Mereka juga menyambangi Stasiun Tawang untuk melihat kondisi terkini di tempat itu.

Turut mendampingi Kepala BMKG Dwikorita Karnawati, Plt Wali Kota Semarang Hevearita G Rahayu, serta Forkopimda Kota Semarang.

Pada kesempatan itu, Ganjar menyapa relawan yang sedang memasak untuk warga di depan kantor Kecamatan Semarang Utara. Kepada Ganjar, relawan mengatakan bila mereka memasak sehari tiga kali.

“Sehari tiga kali pak. Untuk sarapan, kami mulai masaknya pukul 02.00 pagi,” kata salah seorang relawan.

Suasana dapur umum pun meriah. Interaksi Ganjar dan para relawan yang rata-rata perempuan berlangsung gayeng. Tanpa jarak, mereka saling melempar candaan.

“Jangan ayam tok, dikasih sayur juga biar tidak bosan. Wah ini ada relawan disabilitas, makasih ya bro,” kata Ganjar.

Di dapur umum tersebut, relawan dari Tagana membantu warga Kecamatan Semarang Utara yang terdampak banjir. Mengenai distribusi, mereka dibantu lurah yang langsung datang, mengambil bagian untuk warganya.

“Ayo sini semua foto sama Pak Har (sapaan akrab Kepala BNPB), kapan lagi lho ketemu sama beliau. Ayo Pak, sini foto bareng-bareng,” ujarnya.

Setelah itu, rombongan Ganjar dan Kepala BNPB menuju ke Stasiun Tawang dan disambut Dirut PT KAI Didiek Hartantyo dan Ka Daop IV Semarang Wisnu Pramudyo sudah menunggu di drop zone penumpang.

Berdasarkan pantauan di lokasi, situasi stasiun kereta api tipe A itu sudah berangsur normal. Sudah tak tampak genangan di area stasiun. Namun demikian, jadwal keberangkatan masih terkendala. Mengenai hal itu, pihak KAI telah menginformasikan kepada penumpang.

Ganjar juga berterima kasih kepada PT KAI yang sigap menyelesaikan persoalan. Sebagai antisipasi cuaca buruk yang menyebabkan banjir, sejumlah bus juga disiagakan di Stasiun Tawang.

“Alternatif bus sudah disiapkan, untuk cadangan seandainya cuaca kemudian berubah sehingga harus dilakukan tindakan darurat,” jelasnya.

Di sisi lain, mantan anggota DPR RI itu berharap, dengan teknologi modifikasi, cuaca bisa terus dikembangkan.

“Ini berkat bantuan BNPB dan BMKG, modifikasi cuaca cukup berhasil,” terangnya.

Ganjar juga menyinggung beberapa daerah yang kemarin masih banjir. Pihaknya sudah melakukan rapat koordinasi untuk merespons persoalan banjir di beberapa daerah dengan baik. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Ratusan Rumah Rusak Akibat Puting Beliung, Bupati Sudewo Turun Langsung ke Tambakromo

Ratusan Rumah Rusak Akibat Puting Beliung, Bupati Sudewo Turun Langsung ke Tambakromo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Kehadiran Koperasi Merah Putih di Desa Disambut Was Was Kenapa?

Kehadiran Koperasi Merah Putih di Desa Disambut Was Was Kenapa?

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Potensi Desa
Gagal di BUMDes, Tlogorejo Tancap Gas dengan Koperasi Merah Putih

Gagal di BUMDes, Tlogorejo Tancap Gas dengan Koperasi Merah Putih

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Laporan Khusus   Potensi Desa
Setelah Lama Vakum, Ekonomi Desa Tlogorejo Diklaim mulai Bergerak Lagi

Setelah Lama Vakum, Ekonomi Desa Tlogorejo Diklaim mulai Bergerak Lagi

Eks Karesidenan Pati   Laporan Khusus   Potensi Desa
Gus Yasin Ajak Warga Doakan Pemerintah dan Jaga Nilai Aswaja

Gus Yasin Ajak Warga Doakan Pemerintah dan Jaga Nilai Aswaja

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Aqilla Anggun Aera Putri Arifin Raih Juara I MTQ XXXII Tingkat Kabupaten Pati

Aqilla Anggun Aera Putri Arifin Raih Juara I MTQ XXXII Tingkat Kabupaten Pati

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pendidikan   Sosok Inspiratif
Kemenag Sampaikan Duka Mendalam atas Musibah di Gontor Kampus 5 Darul Qiyam

Kemenag Sampaikan Duka Mendalam atas Musibah di Gontor Kampus 5 Darul Qiyam

Info Jateng
Perdana Digelar, “Jumat Berangkat” Wadah Silaturahmi dan Serap Aspirasi Masyarakat

Perdana Digelar, “Jumat Berangkat” Wadah Silaturahmi dan Serap Aspirasi Masyarakat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Wagub Jateng Dorong Kolaborasi UMKM dan Stabilitas Ekonomi

Wagub Jateng Dorong Kolaborasi UMKM dan Stabilitas Ekonomi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Audiensi dengan Panitia Waisak-Thudong, Gus Yasin: Wujud Toleransi dan Kepedulian Lintas Iman

Audiensi dengan Panitia Waisak-Thudong, Gus Yasin: Wujud Toleransi dan Kepedulian Lintas Iman

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Job Fair 2025 Digelar, Diharapkan Tekan Pengangguran dan Kemiskinan

Job Fair 2025 Digelar, Diharapkan Tekan Pengangguran dan Kemiskinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Info Loker   Pemerintahan
Tim SAR Temukan Seorang Santri Gontor Meninggal Tertimpa Reruntuhan Bangunan

Tim SAR Temukan Seorang Santri Gontor Meninggal Tertimpa Reruntuhan Bangunan

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Tim SAR Gabungan Temukan 5 Santri Gontor Terjebak di Reruntuhan Kamar Mandi

Tim SAR Gabungan Temukan 5 Santri Gontor Terjebak di Reruntuhan Kamar Mandi

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Ning Nawal: Perempuan Tak Cukup Ilmu, Tapi Mesti Berbudi Pekerti Luhur

Ning Nawal: Perempuan Tak Cukup Ilmu, Tapi Mesti Berbudi Pekerti Luhur

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Tandon Air Roboh Timpa Kamar Mandi Ponpes, 20 Santri Dilarikan ke Rumah Sakit

Tandon Air Roboh Timpa Kamar Mandi Ponpes, 20 Santri Dilarikan ke Rumah Sakit

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Bupati Sudewo Tekankan Reformasi Birokrasi, Belanja Pegawai Harus Turun, Infrastruktur Harus Naik

Bupati Sudewo Tekankan Reformasi Birokrasi, Belanja Pegawai Harus Turun, Infrastruktur Harus Naik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Pesan Tegas Bupati Pati untuk Kepala DPUTR Definitif: Jangan Ada Penyimpangan

Pesan Tegas Bupati Pati untuk Kepala DPUTR Definitif: Jangan Ada Penyimpangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Dorong Desa Anggarkan Tim Pembina Posyandu

Dinpermades Rembang Dorong Desa Anggarkan Tim Pembina Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Demak Serahkan SK Ratusan CPNS dan PPPK

Bupati Demak Serahkan SK Ratusan CPNS dan PPPK

Laporan Khusus
Sosialisasi Penyusunan Standar Harga Satuan Tahun 2026 Kabupaten Cilacap

Sosialisasi Penyusunan Standar Harga Satuan Tahun 2026 Kabupaten Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X