Tertutup Awan, Hilal 1 Ramadan 1444 H di Pelabuhan Kendal Tidak Terlihat

infojateng.id - 23 Maret 2023
Tertutup Awan, Hilal 1 Ramadan 1444 H di Pelabuhan Kendal Tidak Terlihat
Kemenag Kendal bersama Badan Hisab Rukyat Daerah Kabupaten Kendal, dan LP2M UIN Walisongo Semarang melaksanakan pantauan Rukyatul Hilal 1 Ramadan 1444 Hijriah di Pelabuhan Tanjung Kendal, Rabu (22/3/2023) sore. (Foto: Diskominfo Kendal) - (infojateng.id)
|
Editor

KendalInfojateng.id – Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Kendal bersama Badan Hisab Rukyat Daerah (BHRD) Kabupaten Kendal, dan Tim Lembaga Pengembangan dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UIN Walisongo Semarang melaksanakan pantauan Rukyatul Hilal 1 Ramadhan 1444 Hijriah di Pelabuhan Tanjung Kendal, Rabu (22/3/2023) sore.

Pelaksanaan Rukyatul Hilal tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, karena pantauan langsung bisa terlihat melalui monitor LED yang sudah di pasang di lokasi tersebut.

Dalam acara tersebut hadir Sekretaris Daerah Kabupaten Kendal Sugiono, Kepala Kemenag Kabupaten Kendal, Mahrus, Kepala Pengadilan Agama Kabupaten Kendal, Kepala BHRD Kabupaten Kendal, Ulil Absor, Kepala LP2M UIN Walisongo Semarang, Adib, para kepala OPD terkait, Ketua PCNU Kendal, KH. Mustamsikin, Ketua PD Muhammadiyah Kendal, Ikhsan Intizam, dan Pimpinan LDII Kendal.

Dalam sambutannya Sekda Sugiono mewakili Bupati Kendal menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten maupun pribadi, mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi kepada Kemenag dan semua pihak, atas penyelenggaraan Rukyatul Hilal penentuan 1 Ramadhan 1444 Hijriah atau 2023 Masehi.

“Semoga melalui kegiatan ini kita mendapatkan persamaan pemahaman dalam menetapkan 1 Ramadhan 1444 Hijriyah, agar kita senantiasa bisa bersama-sama dalam menjalankan perintah Sang Khaliq,” tutur Sekda Kendal.

Sugiono juga menerangkan, apapun hasilnya tetap harus menyimak dan dengarkan keputusan Pemerintah, melalui Menteri Agama Republik Indonesia. Jika malam ini ditetapkan 1 Ramadhan 1444 Hijriyah, berarti umat Islam Indonesia, mulai hari ini (Kamis) akan melaksanakan ibadah puasa Ramadan sebulan penuh.

Sementara Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kendal, Mahrus mengatakan, berdasarkan pengamatan dan pantauan BHRD Kabupaten Kendal, dan disaksikan para Pejabat Pemkab Kendal dan pimpinan Ormas Islam, pada Rabu pukul 18.00 WIB lebih hilal belum terlihat.

Diungkapkan, lanjut dia, dalam pelaksanaan pantauan Hilal 1 Ramadhan 1444 Hijriah di Pelabuhan Tanjung Kendal pada kali ini mengunakan layar monitor LED untuk mempermudah saat menyaksikan. Namun hilal tdak terlihat karena terhalang oleh awan atau mendung.

Lebih lanjut, Mahrus mengatakan, namun di daerah-daerah lain ada yang melihat Hilal, dan sudah memenuhi Imkanur Rukyat.

“Seperti di Makasar dan Mataram. Jadi, secara resmi pelaksanaan pantauan Rukyatul Hilal di Pelabuhan Tanjung Kendal kami tutup,” tandasnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Rawat Warisan Budaya, Ribuan Warga Klaten Ikuti Tradisi Syawalan Bukit Sidoguro

Rawat Warisan Budaya, Ribuan Warga Klaten Ikuti Tradisi Syawalan Bukit Sidoguro

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Ratusan Kapal Nelayan di Jepara Meriahkan Pelarungan Kepala Kerbau

Ratusan Kapal Nelayan di Jepara Meriahkan Pelarungan Kepala Kerbau

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Seni & Budaya
Pesta Lomban Sukses Digelar, Kapolres Jepara Apresiasi Sinergitas Ratusan Personel Pengamanan Gabungan

Pesta Lomban Sukses Digelar, Kapolres Jepara Apresiasi Sinergitas Ratusan Personel Pengamanan Gabungan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Seni & Budaya
Hari Pertama Masuk Kerja, ASN Pelayanan Publik Wajib Hadir

Hari Pertama Masuk Kerja, ASN Pelayanan Publik Wajib Hadir

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Memasuki Usia Ke-58 Kabupaten Batang, Pj Bupati Beberkan Prestasi

Memasuki Usia Ke-58 Kabupaten Batang, Pj Bupati Beberkan Prestasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Batang di Mata Kemendagri: Pembangunan Berkelanjutan dan Pemerintahan Efektif

Batang di Mata Kemendagri: Pembangunan Berkelanjutan dan Pemerintahan Efektif

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Capai Rp3,1 Triliun, Nana : Potensi Zakat di Jateng Perlu Terus Ditingkatkan

Capai Rp3,1 Triliun, Nana : Potensi Zakat di Jateng Perlu Terus Ditingkatkan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pj Gubernur : Pelaksanaan Mudik dan Balik Lebaran 2024 di Jateng Lancar

Pj Gubernur : Pelaksanaan Mudik dan Balik Lebaran 2024 di Jateng Lancar

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pimpin Apel Perdana Seusai Lebaran, Nana Sudjana : Berikan Pelayanan yang Terbaik

Pimpin Apel Perdana Seusai Lebaran, Nana Sudjana : Berikan Pelayanan yang Terbaik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Libur Lebaran, WBP Lapas Batang Luapkan Kebahagiaan Bersama Keluarga

Libur Lebaran, WBP Lapas Batang Luapkan Kebahagiaan Bersama Keluarga

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Wakili Indonesia, 10 Atlet Bertalenta Khusus Asal Jateng Berlaga di Bangladesh

Wakili Indonesia, 10 Atlet Bertalenta Khusus Asal Jateng Berlaga di Bangladesh

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Amankan Pesta Lomban 2024, Polres Jepara Siagakan Ratusan Personel Gabungan

Amankan Pesta Lomban 2024, Polres Jepara Siagakan Ratusan Personel Gabungan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Seni & Budaya
Pengprov PBSI Jateng Dorong 35 Pengkab dan Pengkot Aktif Sampaikan Informasi lewat Medsos

Pengprov PBSI Jateng Dorong 35 Pengkab dan Pengkot Aktif Sampaikan Informasi lewat Medsos

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Dua Bus Disiapkan, Warga Antusias Sambut Program Balik Mudik Gratis Polres Jepara

Dua Bus Disiapkan, Warga Antusias Sambut Program Balik Mudik Gratis Polres Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Persiapan Timnas Indonesia U-23 Hadapi Piala Asia U-23 2024 Tak Sempurna, Ini Alasannya

Persiapan Timnas Indonesia U-23 Hadapi Piala Asia U-23 2024 Tak Sempurna, Ini Alasannya

Info Jateng   Olahraga
Berikut 5 Manfaat Puasa Syawal yang Perlu Diketahui

Berikut 5 Manfaat Puasa Syawal yang Perlu Diketahui

Info Jateng
Hingga H+3 Lebaran, Perayaan Idulfitri di Jateng Berjalan Baik

Hingga H+3 Lebaran, Perayaan Idulfitri di Jateng Berjalan Baik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
“One Way” Arus Balik Mulai Diberlakukan, Pemprov Jateng Terus Pantau

“One Way” Arus Balik Mulai Diberlakukan, Pemprov Jateng Terus Pantau

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Intensitas Hujan Diprediksi Sedang Hingga Tinggi, Nana Imbau Masyarakat Tetap Waspada

Intensitas Hujan Diprediksi Sedang Hingga Tinggi, Nana Imbau Masyarakat Tetap Waspada

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Bermesraan Sambil Konsumsi Miras, Dua Sejoli Diciduk Tim Patroli Siraju

Bermesraan Sambil Konsumsi Miras, Dua Sejoli Diciduk Tim Patroli Siraju

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X