PATI– Peristiwa angin kecang melanda Desa Bakalan dan Kembang, Kecamatan Dukuhseri sekutar pukul 15.00 Sabtu (9/5). Kejadian itu mengakibatkan satu rumah rusak tertimpa pohin jati dan tiga tiang listrik roboh.
Rumah yang roboh tertimpa pohin jati milik Saufan,60, warga Desa Bakalan, Dukuhseti. Sedangkan tiga tiang listrik yang robih terjadi di Desa Kembang, Dukuhseti.
Setelah peristiwa itu, warga bersama babinsa dan babinkamtibmas bergotong royong menyingkirkan pohon jati tersebut.
Sehari sebelumnya pada Jumat (8/5), bencana angin puting beliung terjadi di wilayah Kecamatan Jakenan. Pertama angin puting beliung melanda Desa Karangrejo Lor mengakibatkan enam bangunan diantaranya dua gudang dan empat rumah rusak.
Sedangkan kedua terjadi di Desa Jatisari yang mengakibatkan tiga rumah warga setempat rusak.Kerugian akubat kejadian tersebut mencapai puluhan juta rupiah.
Bupati Haryanto mengatakan, sejumlah peristiwa bencana melanda wilayah Kabupaten Pati di tengah pandemi virus corona (covid-19) secara berturut-turut. Mulai kebakaran di Kecanatan Juwana dan angin kencang di Kecamatan Jakenan dan Dukuhseti.
“Kami meminta untuk pihak terkait selalu sigap dan melakukan langkah antisipasi,” ujarnya.(WR7/IJL)