Bahagianya Lory Tarigan Bisa Tampil Menari Tor-Tor Menyambut Ganjar di Medan

infojateng.id - 12 Juni 2023
Bahagianya Lory Tarigan Bisa Tampil Menari Tor-Tor Menyambut Ganjar di Medan
Ganjar datang ke Medan untuk meresmikan Rumah Pemenangan Ganjar Pranowo, Minggu (11/6/2023). - (infojateng.id)
|
Editor

Medan, infojateng.id – Senyum penuh keceriaan terlukis di wajah Lory Tarigan, saat tampil menari Tor-Tor di depan calon presiden Ganjar Pranowo, Minggu (11/6/2023).

Ganjar Pranowo sengaja datang ke Medan untuk meresmikan rumah pemenangan.

Mengenakan pakaian adat Batak, bocah kelas 6 SD itu sekilas tampak seperti anak-anak pada umumnya.

Namun, ternyata Lory adalah penyandang disabilitas tuli dan tuna wicara.

Para penari yang menyambut kedatangan Ganjar di Medan memang istimewa. Lory dan kelima temannya yakni Mutia, Jelita, Anggia, Welky dan Kanisius adalah pelajar kelas 6 di SLBB Karya Murni Medan.

Meski berkebutuhan khusus, mereka tetap tampil sempurna dan berhasil membuat Ganjar tersenyum, bahkan ikut menari bersama.

“Mereka ini anak-anak SLBB Pak, meski berkebutuhan khusus, tapi mereka tetap semangat dan bangga bisa menyambut bapak di sini,” kata pengurus Rumah Pemenangan Ganjar.

Ganjar pun mengacungi dua jempolnya pada anak-anak itu. Ia mengucapkan terima dan mengajak keenam penari itu makan bersama satu meja.

“Ayo makan, kalian hebat sekali. Anak-anak yang hebat dan patut jadi teladan. Makasih ya,” ucap Ganjar.

Dengan bahasa isyarat, Lory mengatakan sangat bangga bisa tampil di hadapan Ganjar. Ia mengaku sangat menyukai Gubernur Jawa Tengah itu.

“Saya senang sekali, bangga bisa dilibatkan untuk menyambut Pak Ganjar di Sumut ini. Pak Ganjar itu idola saya, beliau sosok yang sangat peduli pada anak-anak disabilitas seperti kami ini,” kata Lory lewat bahasa isyarat yang diterjemahkan oleh guru pendampingnya.

Lory menambahkan, ia sangat berharap Ganjar bisa menjadi presiden di 2024. Agar perjuangan Ganjar pada anak-anak difabel bisa terus berjalan.

“Supaya Pak Ganjar bisa semakin menyayangi anak-anak seperti kami yang berkebutuhan khusus ini. Memberi perhatian dan akses pada kami,” jelasnya.

Sementara itu, guru pendamping Lory dan teman-temannya, Vera Hutapea mengaku sangat bangga anak didiknya bisa tampil di hadapan Ganjar. Meski berkebutuhan khusus, namun mereka tetap bisa menunjukkan kemampuan yang tidak kalah dengan anak lainnya.

“Tentu bangga dan senang sekali, menyambut orang penting dan salah satu calon presiden. Anak-anak sangat senang karena dilibatkan dalam acara sepenting ini,” ucapnya.

Ia membenarkan bahwa Ganjar adalah sosok yang sangat peduli pada penyandang disabilitas.

“Semoga beliau tetap seperti itu, dan kepeduliannya pada kami semakin tinggi ketika kelak memimpin negeri ini,” pungkasnya.

Ganjar datang ke Medan untuk meresmikan Rumah Pemenangan Ganjar Pranowo. Rumah Pemenangan itu menjadi posko bagi semua organ relawan, simpatisan dan partai untuk bergerak bersama memenangkan Ganjar Pranowo di Sumut sebagai presiden di 2024. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Kenalkan BPR BKK ke Masyarakat, Pemprov Jateng Gelar Fun Run

Kenalkan BPR BKK ke Masyarakat, Pemprov Jateng Gelar Fun Run

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Gus Nung-Iqbal Bejeu Dapat Dukungan Komunitas Klub Vespa Jepara

Gus Nung-Iqbal Bejeu Dapat Dukungan Komunitas Klub Vespa Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Mbak Vivit Ajak Ramaikan Pasar Tradisional Saat Blusukan

Mbak Vivit Ajak Ramaikan Pasar Tradisional Saat Blusukan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Berkibar di Peparnas 2024, Pemprov Jateng Lanjutkan Pembinaan Atlet Disabilitas

Berkibar di Peparnas 2024, Pemprov Jateng Lanjutkan Pembinaan Atlet Disabilitas

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Laskar Pejuang Candiareng, Meniti Perjalanan Pejuang Batang

Laskar Pejuang Candiareng, Meniti Perjalanan Pejuang Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Peringati Maulid Nabi, Ribuan Elemen Masyarakat Batang Lakukan Kirab Merah Putih

Peringati Maulid Nabi, Ribuan Elemen Masyarakat Batang Lakukan Kirab Merah Putih

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polres Jepara Akan Gelar Operasi Zebra, Ini 11 Jenis Pelanggaran yang Bakal Ditindak Tegas

Polres Jepara Akan Gelar Operasi Zebra, Ini 11 Jenis Pelanggaran yang Bakal Ditindak Tegas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bubarkan Aksi Balap Liar, Tim Patroli Siraju Diapresiasi Warga

Bubarkan Aksi Balap Liar, Tim Patroli Siraju Diapresiasi Warga

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Jaring Bakat Gen Z dan Milenial Relawan LYVU Gelar Turnamen Esport

Jaring Bakat Gen Z dan Milenial Relawan LYVU Gelar Turnamen Esport

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pelajar MA Salafiyah Kajen Pati Raih Juara 1 MSQ Nasional

Pelajar MA Salafiyah Kajen Pati Raih Juara 1 MSQ Nasional

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Tingkatkan Peran Aktif Pemilih Pemula, Perempuan, dan Disabilitas

Tingkatkan Peran Aktif Pemilih Pemula, Perempuan, dan Disabilitas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Stop Bullying Pada Anak, Polsek Mlonggo Berikan Binluh Pada Pelajar

Stop Bullying Pada Anak, Polsek Mlonggo Berikan Binluh Pada Pelajar

Eks Karesidenan Pati
Tokoh Agama di Jepara Apresiasi Hasil Operasi KRYD oleh Polisi

Tokoh Agama di Jepara Apresiasi Hasil Operasi KRYD oleh Polisi

Eks Karesidenan Pati
Cek Kondisi Kesehatan Personel, Polres Jepara Gelar Rikkes Berkala

Cek Kondisi Kesehatan Personel, Polres Jepara Gelar Rikkes Berkala

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
OMPC 2024, Polres Jepara Siagakan Personel PAM di Kantor KPU

OMPC 2024, Polres Jepara Siagakan Personel PAM di Kantor KPU

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu
Safari Subuh Polres Jepara Didukung Masyarakat

Safari Subuh Polres Jepara Didukung Masyarakat

Eks Karesidenan Pati
Digempur Kritikan di Akhir Masa Jabatan, Survei Indikator: Kepuasan Kinerja Jokowi masih di 75 Persen

Digempur Kritikan di Akhir Masa Jabatan, Survei Indikator: Kepuasan Kinerja Jokowi masih di 75 Persen

Info Jateng   Info Nasional   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Plt Bupati Demak Minta Seluruh Pihak Wujudkan Pilkada 2024 Luber dan Jurdil

Plt Bupati Demak Minta Seluruh Pihak Wujudkan Pilkada 2024 Luber dan Jurdil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemilu
Polres Klaten Gelar Rakor Kesiapan Pengamanan Kampanye Terbuka

Polres Klaten Gelar Rakor Kesiapan Pengamanan Kampanye Terbuka

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemilu
Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Dislutkanak Batang Gelar Pasar Murah

Penuhi Kebutuhan Masyarakat, Dislutkanak Batang Gelar Pasar Murah

Ekonomi   Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X