Donasi untuk Seniman di Panggung Kahanan Capai Ratusan Juta Rupiah

infojateng.id - 16 Mei 2020
Donasi untuk Seniman di Panggung Kahanan Capai Ratusan Juta Rupiah
Ilustrasi gambar - ()
Penulis
|
Editor

SEMARANG – Sejak kali pertama dibuka di Panggung Kahanan, donasi untuk para seniman di Jawa Tengah sampai Jumat (15/5) sore mencapai Rp 333 juta rupiah. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap donasi tersebut bisa memicu kreativitas para seniman di masa Pandemi ini.

Total donasi sementara Panggung Kahanan yang diperuntukkan bagi para seniman tersebut disampaikan Sarju, MC Mositifi COVID-19 Panggung Kahanan edisi ke 6 pada Jumat (15/5) di rumah dinas Gubernur Jawa Tengah, Puri Gedeh.

“Wao. Donasi hari ini sudah terkumpul Rp 333 juta sekian sampai sore ini. Thank you,” kata Sarju.

Dia menjelaskan seluruh donasi yang terkumpul nantinya akan disalurkan kepada para seniman di Jawa Tengah dan sekitarnya. Menurut Sarju banyak pegiat seni maupun pelaku industri kreatif yang terkena dampak COVID-19. Dari tidak bisa manggung sampai membatalkan jadwal-jadwal yang telah tersusun jauh-jauh hari.

“Untuk para donatur ini nanti akan kita share ke pelaku seni di Jawa Tengah. Karena secara langsung industri kreatif juga terdampak COVID-19 ini,” katanya.

Namun begitu acara selesai, dan dilakukan pengecekan rekening total bantuan donasi yang masuk telah mencapai Rp 359 juta.

Capaian tersebut tentu sangat menggembirakan, karena tingginya partisipasi serta kepedulian masyarakat terhadap para seniman. Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap donasi tersebut bisa dimanfaatkan seniman jadi pemicu agar kreativitas para seniman tidak tumpul di tengah Pandemi.

“Mudah-mudahan Panggung Kahanan ini tetap mendorong seniman untuk berkarya. Makanya kita dorong untuk ada donasi agar teman-teman seniman tetap urip (hidup),” kata Ganjar.

Dalam Panggung Kahanan edisi ke 6 tersebut pertunjukan eksentrik disajikan para seniman. Dari tarian tradisi, jazz, bossanova, pembacaan puisi hingga penampilan memukau band ternama asal Kota Semarang yang terbiasa cover lagu-lagu Slank, Candidath.

Untuk jazz dan bossanova dibawakan oleh Ari Kurniawan & Friends Wong Tani dari Temanggung, dan Bank Jateng Band. Penampilan keduanya jadi memukau dengan iringan saxophone. Bahkan aksi saxophone dari Bank Jateng Band terlihat paling menonjol karena dimainkan langsung oleh Direktur Utama, Supriyatno.

“Harapannya menghibur dan bisa memfasilitasi donasi. Para seniman ini banyak tidak bisa manggung. Ini kesempatan seniman. Seniman dalam kondisi sempit ini tetap berkarya,” ujar Dirut Bank Jateng yang juga personel band, Supriyatno.

Untuk donasi bagi seniman masyarakat bisa menyalurkan lewat Bank Jateng di nomor rekening 2032191919 an Panggung Kahanan. Perhelatan juga bisa disimak pada tayangan Livestreaming di channel YouTube dan akun Facebook Ganjar Pranowo. Panggung Kahanan sendiri masih menyisakan tiga edisi dan akan berlangsung sampai Jumat pekan depan. (IJD)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Relawan VDC Deklarasi Dukung Vivit-Umam di Pilkada Rembang

Relawan VDC Deklarasi Dukung Vivit-Umam di Pilkada Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Peparnas XVII Surakarta, Pecahkan Ratusan Rekor Olahraga

Peparnas XVII Surakarta, Pecahkan Ratusan Rekor Olahraga

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Kenalkan BPR BKK ke Masyarakat, Pemprov Jateng Gelar Fun Run

Kenalkan BPR BKK ke Masyarakat, Pemprov Jateng Gelar Fun Run

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Gus Nung-Iqbal Bejeu Dapat Dukungan Komunitas Klub Vespa Jepara

Gus Nung-Iqbal Bejeu Dapat Dukungan Komunitas Klub Vespa Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Mbak Vivit Ajak Ramaikan Pasar Tradisional Saat Blusukan

Mbak Vivit Ajak Ramaikan Pasar Tradisional Saat Blusukan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu   Politik
Berkibar di Peparnas 2024, Pemprov Jateng Lanjutkan Pembinaan Atlet Disabilitas

Berkibar di Peparnas 2024, Pemprov Jateng Lanjutkan Pembinaan Atlet Disabilitas

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Olahraga
Laskar Pejuang Candiareng, Meniti Perjalanan Pejuang Batang

Laskar Pejuang Candiareng, Meniti Perjalanan Pejuang Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Peringati Maulid Nabi, Ribuan Elemen Masyarakat Batang Lakukan Kirab Merah Putih

Peringati Maulid Nabi, Ribuan Elemen Masyarakat Batang Lakukan Kirab Merah Putih

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polres Jepara Akan Gelar Operasi Zebra, Ini 11 Jenis Pelanggaran yang Bakal Ditindak Tegas

Polres Jepara Akan Gelar Operasi Zebra, Ini 11 Jenis Pelanggaran yang Bakal Ditindak Tegas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bubarkan Aksi Balap Liar, Tim Patroli Siraju Diapresiasi Warga

Bubarkan Aksi Balap Liar, Tim Patroli Siraju Diapresiasi Warga

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Jaring Bakat Gen Z dan Milenial Relawan LYVU Gelar Turnamen Esport

Jaring Bakat Gen Z dan Milenial Relawan LYVU Gelar Turnamen Esport

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pelajar MA Salafiyah Kajen Pati Raih Juara 1 MSQ Nasional

Pelajar MA Salafiyah Kajen Pati Raih Juara 1 MSQ Nasional

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Tingkatkan Peran Aktif Pemilih Pemula, Perempuan, dan Disabilitas

Tingkatkan Peran Aktif Pemilih Pemula, Perempuan, dan Disabilitas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Stop Bullying Pada Anak, Polsek Mlonggo Berikan Binluh Pada Pelajar

Stop Bullying Pada Anak, Polsek Mlonggo Berikan Binluh Pada Pelajar

Eks Karesidenan Pati
Tokoh Agama di Jepara Apresiasi Hasil Operasi KRYD oleh Polisi

Tokoh Agama di Jepara Apresiasi Hasil Operasi KRYD oleh Polisi

Eks Karesidenan Pati
Cek Kondisi Kesehatan Personel, Polres Jepara Gelar Rikkes Berkala

Cek Kondisi Kesehatan Personel, Polres Jepara Gelar Rikkes Berkala

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
OMPC 2024, Polres Jepara Siagakan Personel PAM di Kantor KPU

OMPC 2024, Polres Jepara Siagakan Personel PAM di Kantor KPU

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemilu
Safari Subuh Polres Jepara Didukung Masyarakat

Safari Subuh Polres Jepara Didukung Masyarakat

Eks Karesidenan Pati
Digempur Kritikan di Akhir Masa Jabatan, Survei Indikator: Kepuasan Kinerja Jokowi masih di 75 Persen

Digempur Kritikan di Akhir Masa Jabatan, Survei Indikator: Kepuasan Kinerja Jokowi masih di 75 Persen

Info Jateng   Info Nasional   Laporan Khusus   Pemerintahan   Politik
Plt Bupati Demak Minta Seluruh Pihak Wujudkan Pilkada 2024 Luber dan Jurdil

Plt Bupati Demak Minta Seluruh Pihak Wujudkan Pilkada 2024 Luber dan Jurdil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemilu
Close Ads X