Dua Pekan Operasi Patuh Candi, 6.127 Pengendara di Jepara Terjaring Polisi

infojateng.id - 25 Juli 2023
Dua Pekan Operasi Patuh Candi, 6.127 Pengendara di Jepara Terjaring Polisi
Wakapolres Jepara didampingi Kasatlantas AKP Ade Triken Deayomi memotong knalpot brong hasil Operasi Patuh Candi 2023 di Mapolres Jepara, Selasa (25/7/2023). - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.idSelama dua pekan berlangsungnya gelaran Operasi Patuh Candi 2023, Satlantas Polres Jepara berhasil menjaring ribuan pelanggaran lalu lintas.

Kapolres Jepara AKBP Wahyu Nugroho Setyawan melalui Wakapolres Kompol Berry dan didampingi Kasatlantas AKP Ade Triken Deayomi mengungkapkan, selama Operasi Patuh candi 2023 pihaknya melakukan penindakan baik yang terdeteksi melalui ETLE Mobile dan konvensional.

“Pelanggaran dalam Operasi Patuh Candi, baik yang terdeteksi melalui ETLE Mobile, konvensional maupun teguran simpatik sebanyak 6.127 pelanggar,” papar Berry, di Mapolres Jepara, Selasa (25/7/2023).

Adapun tujuan akhirnya yakni bisa menurunkan angka pelanggar lalu lintas dan angka kecelakaan baik jumlah kuantitas maupun fatalitas korbannya,” terangnya.

Selama Operasi Patuh Candi 2023 berlangsung, kata dia, pelanggaran yang sering ditemukan atau mendominasi yakni pengendara sepeda motor tidak memakai helm SNI.

Pihaknya berharap, lewat kegiatan tersebut bisa meningkatkan kesadaran masyarakat pengguna jalan untuk tertib berlalu lintas.
Sedangkan untuk jumlah kecelakaan lalu lintas mengalami penurunan jika dibandingkan pada tahun 2022 lalu. Pada Operasi Patuh Candi tahun 2022 terdapat kecelakaan lalu lintas sebanyak 22 peristiwa.
Sementara pada Operasi Patuh Candi 2023 kecelakaan lalu lintas sebanyak 18 peristiwa. Sehingga tren kecelakaan lalu lintas mengalami penurunan.

“Jadi pelanggaran lalu lintas pada Operasi Patuh Candi 2023 mengalami peningkatan jika dibandingkan tahun 2022,” ujarnya.

Jika pada tahun 2022 tercatat lewat ETLE Mobile sebanyak 4.124 pelanggaran dan teguran 1.396, maka tahun 2023 ini tercatat ETLE Mobile sebanyak 4.722 pelanggaran, tilang sebanyak 533 penindakan, serta teguran 872,

Kemudian, lanjut dia, setelah kegiatan ini dilanjutkan dengan pemusnahan knalpot yang tidak standar (brong) dengan harapan sebagai wujud keseriusan Polri dalam menjaga Kamseltibcar Lantas khususnya diwilayah Kabupaten Jepara dan bentuk sarana konsisten dalam menghadapi Pemilu tahun 2024. “Terkait semua knalpot yang tidak standar (brong), kami sita dan dilakukan pemusnahan,” tegasnya.

Wakapolres mengimbau kepada masyarakat agar selalu tertib dalam berkendara, taat aturan, dan menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Muktamar Nasional ke-10, KH Mukhlisin Muzarie Kembali Terpilih Pimpin Rifaiyah

Muktamar Nasional ke-10, KH Mukhlisin Muzarie Kembali Terpilih Pimpin Rifaiyah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Gondol 13 Medali Emas, 2 Atlet Jepara Dinobatkan sebagai Perenang Terbaik

Gondol 13 Medali Emas, 2 Atlet Jepara Dinobatkan sebagai Perenang Terbaik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Penuhi Target, 6 Atlet Gabdika Berhasil Persembahkan 1 Emas

Penuhi Target, 6 Atlet Gabdika Berhasil Persembahkan 1 Emas

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
66 Pejabat Administrator dan Pengawas Dilantik Pj Bupati Batang

66 Pejabat Administrator dan Pengawas Dilantik Pj Bupati Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Penjabat Bupati Batang Resmikan Gedung Jash Annur

Penjabat Bupati Batang Resmikan Gedung Jash Annur

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Enam Atlet Diberangkatkan Ikuti Kejuaraan Piala Dansat Bravo 90 Kopasgat TNI AU

Enam Atlet Diberangkatkan Ikuti Kejuaraan Piala Dansat Bravo 90 Kopasgat TNI AU

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
Dua Kali Angkat Kepala Sekolah jadi Kepala Dinas, Lelang Jabatan Ganjar jadi Rujukan

Dua Kali Angkat Kepala Sekolah jadi Kepala Dinas, Lelang Jabatan Ganjar jadi Rujukan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pembangunan Gedung Dakwah Rifaiyah Tersendat, Zulkifli Hasan Gelontorkan Rp250 Juta

Pembangunan Gedung Dakwah Rifaiyah Tersendat, Zulkifli Hasan Gelontorkan Rp250 Juta

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Nonton Sheila on 7 di Pestapora, Ganjar Ketemu Kaesang

Nonton Sheila on 7 di Pestapora, Ganjar Ketemu Kaesang

Hiburan   Info Jateng   Laporan Khusus
Aktif Wujudkan Kamseltibcarlantas, Kapolres Berikan Reward 7 Perusahaan di Jepara

Aktif Wujudkan Kamseltibcarlantas, Kapolres Berikan Reward 7 Perusahaan di Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Hadiri Khotmil Qur’an dan Haul KH. Abdul Wahab Pandes, Ini Pesan Bupati Kendal

Hadiri Khotmil Qur’an dan Haul KH. Abdul Wahab Pandes, Ini Pesan Bupati Kendal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Ganjar Tekankan Pentingnya Regulasi Bagi Pelaku UMKM

Ganjar Tekankan Pentingnya Regulasi Bagi Pelaku UMKM

Ekonomi   Info Jateng   Laporan Khusus
Ganjar Timba Ilmu ke Tokoh Lintas Agama Tangerang, Sepakat Membangun Bangsa Bersama

Ganjar Timba Ilmu ke Tokoh Lintas Agama Tangerang, Sepakat Membangun Bangsa Bersama

Info Jateng   Sudut Pandang
Momen Ganjar Pangkas Rambut di Asgar, Tukang Cukur Legendaris Asal Garut

Momen Ganjar Pangkas Rambut di Asgar, Tukang Cukur Legendaris Asal Garut

Info Jateng   Laporan Khusus
Pengamat Kebijakan Publik UGM: LaporGub, Efektif Atasi Keluhan Masyarakat

Pengamat Kebijakan Publik UGM: LaporGub, Efektif Atasi Keluhan Masyarakat

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sudut Pandang
Nonton Wayang Bareng, Ganjar Ajak Warga Jakarta Jaga Kerukunan

Nonton Wayang Bareng, Ganjar Ajak Warga Jakarta Jaga Kerukunan

Hiburan   Info Jateng   Laporan Khusus
Terinspirasi Surya Sahetapy, Ganjar Ingin Bahasa Isyarat Masuk Materi Belajar Sekolah

Terinspirasi Surya Sahetapy, Ganjar Ingin Bahasa Isyarat Masuk Materi Belajar Sekolah

Info Jateng   Laporan Khusus   Sosok Inspiratif
Kiai dan Santri Pasuruan Titipkan Harapan Besar kepada Ganjar

Kiai dan Santri Pasuruan Titipkan Harapan Besar kepada Ganjar

Info Jateng   Laporan Khusus   Sudut Pandang
Jawaban Cerdas Alam Ganjar saat Ditanya Arti Kekuasaan

Jawaban Cerdas Alam Ganjar saat Ditanya Arti Kekuasaan

Info Jateng   Laporan Khusus   Sudut Pandang
Adik Mahfud MD Sebut Ganjar Berpengalaman Bereskan Persoalan Rakyat

Adik Mahfud MD Sebut Ganjar Berpengalaman Bereskan Persoalan Rakyat

Info Jateng   Laporan Khusus
Close Ads X