Batang, infojateng.id – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-78 RI, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang bersama Kodim 0736 Batang menggelar bakti sosial (baksos) donor darah di Aula Bupati Batang, Kabupaten Batang, Selasa (15/8/2023).
Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki mengatakan, kegiatan donor darah yang diinisiasi Kodim Batang dalam rangka menyambut HUT ke-78 RI.
“Para pendonor yang sudah mendaftar ada 150 orang dan sekarang sudah berjalan 40 orang yang diambil darahnya,” kata Lani.
Adanya bakti sosial donor darah bertujuan untuk membantu warga masyarakat Kabupaten Batang dan sekitarnya yang memang membutuhkan darah.
Dandim Batang Letkol Inf Ahmad Alam Budiman menambahkan, target baksos donor darah ada 150 kantong darah yang dikumpulkan. Kalau bisa lebih dari target, alhamdulillah.
“Acara ini dilakukan secara masal dan serentak dijajaran Kodam IV Diponegoro, dengan serangkaian memeriahkan HUT ke-78 RI,” tegas Alam.
Alam menuturkan, kantong darah yang terkumpul akan diserahkan langsung kepada PMI Kabupaten Batang untuk dapat digunakan masyarakat yang membutuhkan.
Sementara itu, salah satu pendonor Nadia Salsabila Siswa SMA Negeri 2 Batang mengatakan, saya ikut donor darah karena keinginan sendiri. Karena jika kita rutin mengeluarkan darah kotor akan membuat badan menjadi sehat.
Ia juga mengungkapkan, setelah diambil darahnya sangat senang soalnya bisa membantu semua orang, dari darah saya bisa dibagikan yang membutuhkan.
“Kami para siswa SMA Negeri 2 Batang sangat antusias dan sekarang baru datang kloter pertama nanti ada lagi kloter selanjutnya,” jelas Nadia. (eko/redaksi)