HUT ke 78 RI, Ali Badrudin: NKRI Harga Mati, Ayo Jaga Indonesia

infojateng.id - 18 Agustus 2023
HUT ke 78 RI, Ali Badrudin: NKRI Harga Mati, Ayo Jaga Indonesia
Dari kiri, Ketua DPRD Pati Ali Badrudin, Wakil Ketua I DPRD Pati Joni Kurnianto, Wakil Ketua II DPRD Pati Hardi, Wakil Ketua III DPRD Pati Muhammadun. - ()
Penulis
|
Editor


Pati,Infojateng.id – DPRD Kabupaten Pati gelar rapat Paripurna dengan agenda mengikuti pidato kenegaraan Presiden Republik Indonesia pada sidang tahunan MPR RI dan sidang bersama DPD RI dan DPR RI tahun 2023, pada Rabu (16/8/2023).

Rapat yang dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kabupaten Pati Ali Badrudin ini juga turut didampingi oleh Wakil Ketua II DPRD Kabupaten Pati Hardi, Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Pati Muhammadun dan anggota DPRD Kabupaten Pati yang hadir.

Selain itu, dalam kesempatan ini, juga turut dihadiri oleh PJ Bupati Pati beserta seluruh jajarannya, Kapolresta Pati, Dandim 0718/Pati, Pengadilan Negeri Pati, dan Kejaksaan tinggi Pati.

Acara yang berlangsung ini diketahui merupakan agenda nasional dimana setiap tanggal 16 Agustus diselenggarakan Pidato Presiden Republik Indonesia dalam rangka memperingati HUT RI. Dimana pada tahun ini dengan mengusung tema “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

Tema ini merupakan ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk melaju bersama melanjutkan pembangunan, dengan menggelorakan semangat berkolaborasi dan bersinergi. Yang diharapkan dapat menjadi dorongan bagi Bangsa Indonesia untuk terus bergerak maju.

Dalam kutipan pidato Presiden RI Joko Widodo, secara jelas juga mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk menjadi negara yang beretika dan menjunjung tinggi budaya Indonesia yang ramah dan lemah lembut. Selain itu, Presiden juga menyampaikan bahwa modal paling besar kedepan bagi bangsa Indonesia untuk maju adalah berbicara soal persatuan dan kesatuan. 

Untuk itu, melalui kutipan pidato Presiden tersebut Ketua DPRD Kabupaten Pati Ali Badrudin juga menyampaikan pesan singkat untuk terus menjaga Republik Indonesia dengan bersatu untuk Indonesia yang maju. “Dirgahayu Republik Indonesia ke 78. NKRI harga mati. Ayo kita jaga Indonesia dengan bersatu untuk Indonesia yang lebih maju, merdeka merdeka merdeka.” Tandasnya saat menutup acara rapat tersebut. (redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Harga dan Spesifikasi Akaso Brave Action Camera 4K

Harga dan Spesifikasi Akaso Brave Action Camera 4K

Info Jateng   Komunitas   Laporan Khusus   Lifestyle
Mahasiswa dari Berbagai Kampus Ikuti PMM di Kampus UMK

Mahasiswa dari Berbagai Kampus Ikuti PMM di Kampus UMK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kanal LaporGub Jateng Unjuk Gigi di Festival Media Digital Pemerintah KPK RI

Kanal LaporGub Jateng Unjuk Gigi di Festival Media Digital Pemerintah KPK RI

Info Jateng   Laporan Khusus
2.750 Anak Yatim Terima Bantuan dari Pemkab Rembang

2.750 Anak Yatim Terima Bantuan dari Pemkab Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pj Bupati Temanggung : ASN Wajib Jaga Netralitas dalam Pemilu

Pj Bupati Temanggung : ASN Wajib Jaga Netralitas dalam Pemilu

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemilu
Satlantas Polres Jepara Kembali Uji Coba Penindakan Pelanggaran Lalin Dengan Drone

Satlantas Polres Jepara Kembali Uji Coba Penindakan Pelanggaran Lalin Dengan Drone

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Peluang Bisnis Jasa Lukis Hena Masih Terbuka

Peluang Bisnis Jasa Lukis Hena Masih Terbuka

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Raih Penghargaan Swasti Saba Wiwerda, Ini Kata Pj Bupati Jepara

Raih Penghargaan Swasti Saba Wiwerda, Ini Kata Pj Bupati Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pj. Bupati Cilacap Tekankan Netralitas ASN pada HUT KORPRI

Pj. Bupati Cilacap Tekankan Netralitas ASN pada HUT KORPRI

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Pemkab Jepara Terbaik Pengadaan Barang dan Jasa Se-Jateng

Pemkab Jepara Terbaik Pengadaan Barang dan Jasa Se-Jateng

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
TJKPD Cilacap Gelar Workshop Jejaring Keamanan Pangan Daerah Tahun 2023

TJKPD Cilacap Gelar Workshop Jejaring Keamanan Pangan Daerah Tahun 2023

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Korpri Jangan Dibawa untuk Kepentingan Politik

Korpri Jangan Dibawa untuk Kepentingan Politik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Peringatan Hari Korpri Nasional, Pemkab Kendal Ziarah ke Makam Pahlawan

Peringatan Hari Korpri Nasional, Pemkab Kendal Ziarah ke Makam Pahlawan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Bupati Demak Berikan Penghargaan Kepada Atlet dan Pelatih Berprestasi

Bupati Demak Berikan Penghargaan Kepada Atlet dan Pelatih Berprestasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pemkab Kendal Menggelar Upacara HUT Ke-52 KORPRI

Pemkab Kendal Menggelar Upacara HUT Ke-52 KORPRI

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
HUT Korpri, Nana Sudjana Minta Tingkatkan Yanlik dan Kedepankan Netralitas ASN

HUT Korpri, Nana Sudjana Minta Tingkatkan Yanlik dan Kedepankan Netralitas ASN

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Jaga Keamanan Situs Pemerintah, Pemkab Sragen Luncurkan CSIRT

Jaga Keamanan Situs Pemerintah, Pemkab Sragen Luncurkan CSIRT

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Karang Taruna Desa Bakal Dapat Hibah Rp343 Juta dari Pemkab Temanggung

Karang Taruna Desa Bakal Dapat Hibah Rp343 Juta dari Pemkab Temanggung

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Geliat Ekonomi di Surakarta Bertumbuh Berkat Piala Dunia U-17

Geliat Ekonomi di Surakarta Bertumbuh Berkat Piala Dunia U-17

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Kabupaten Klaten Raih Penghargaan Swasti Saba Padapa 2023

Kabupaten Klaten Raih Penghargaan Swasti Saba Padapa 2023

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Close Ads X