Kudus, infojateng.id- PAUD TBS Kudus dalam rangka memperingati bulan suci Ramadhan 1445 H /2024 mengadakan pembagian takjil. Kegitan ini dilakukan pada Selasa (2/4) di tiga tempat. Petama ada di depan gedung PAUD TBS, kedua ada di depan Yayasan Arwaniyah Pusat dan terakhir di depan Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kudus. Jumlah takjil masing-masing tempat adalah 250 jadi total yang di bagikan adalah 750.
PAUD (KB-TK) TBS Kudus sendiri telah berdiri sejak 23 Februari 2018. Keberadaan PAUD TBS Kudus ada dibawah Yayasan Tasywiquth Thullab Salafiyah. PAUD TBS memiliki tujuan untuk mecetak kader pemimpin bangsa yang berakhlaqul karimah ala Ahlussunnah Waljama’ah sesuai dengan visi PAUD TBS Kudus.
Untuk acara pada bulan suci Ramadhan 1445 H, PAUD TBS Kudus juga membuat serangkaian acara yakni Pembagian Takjil, Khotmil Qur’an dan Santunan Anak Yatim dan Piatu.
Untuk Santunan anak yatim sendiri diberikan kepada 9 Penerima. Kegitan PAUD TBS Kudus ini juga menandai akhir belajar mengajar sebelum libur Idul Fitri 1445 H. Sekolah akan masuk kembali pada tanggal 21 April 2024 bertepatan dengan Ahad Pon 12 Syawal 1445 H.