Setetes Darah Bagi Penyandang Thalassemia di Batang

infojateng.id - 9 Mei 2024
Setetes Darah Bagi Penyandang Thalassemia di Batang
Penyandang Thalassemia saat dirawat di RSUD Batang, Kabupaten Batang, Rabu (8/5/2024). Dok. Diskominfo Batang - (infojateng.id)
|
Editor

Batang, Infojateng.id – Tetes demi tetes darah itu terus mengalir lewat selang infus yang tertancap di tubuh mungilnya. Rasa sakit itu tak dirasakan lagi, sejak dokter mendiagnosis Thalassemia enam tahun lalu.

Seakan rasa sakit tusukan jarum itu tenggelam, bersama darah yang mengalir dari para pendonor setia.

Meski tak begitu kentara, raut wajah itu menunjukkan kesedihan karena menjalani rutinitas yang terus berulang sepanjang masa.

Sebagai orang tua dari penyandang Thalassemia, Aprilianto mengaku, awalnya sempat kaget ketika mengetahui bahwa putri semata wayangnya didiagnosis mengidap Thalassemia sejak berusia 2,5 tahun.

Namun seiring berjalannya waktu, rasa sedih itu ia tepis dengan terus memberikan pendampingan agar putri kecilnya itu memiliki harapan hidup.

“Tapi lambat laun kami sekeluarga termasuk anak bisa memahami dan menerima kondisi ini,” kata Aprilianto saat ditemui di RSUD Batang, Kabupaten Batang, Rabu (8/5/2024).

Untuk menjaga agar kondisi tubuhnya tetap prima, setiap bulannya ia merelakan lengan mungil putrinya itu menjadi media selang untuk mengalirkan darah, demi menopang imunitas tubuhnya.

Memperingati Hari Thalassemia Sedunia, Perhimpunan Orang Tua Penyandang Thalassemia Indonesia (POPTI) Batang bersama pemerintah setempat terus berupaya mengajak masyarakat ikut peduli terhadap derita para penyandang penyakit tersebut.

Sementara itu, Dokter Spesialis Anak RSUD Batang Tan Evi Susanti memastikan, Pemkab Batang terus melakukan upaya dan sosialisasi intensif kepada masyarakat untuk mendukung terwujudnya Zero Thalassemia.

“Thalasemia itu penyakit bawaan, tapi tidak menular. Pencegahannya usahakan tidak menikah dengan sesama pembawa Thalassemia,” jelas Evi.

Evi menjelaskan bahwa, Thalassemia terdiri dari dua jenis, yakni Thalassemia Mayor yang mengharuskan penyandangnya mendapatkan transfusi darah seumur hidupnya. Dan Thalassemia Minor yang hanya sebagai pembawa.

“POPTI terus berupaya mendampingi 40 penyandang Thalassemia di Kabupaten Batang. Bagi Netty Wijayanti amanat sebagai Ketua POPTI, bukan sekadar jabatan, melainkan sebuah tugas mulia untuk mengajak para penyandang Thalassemia memiliki semangat hidup, ditengah rutinitas yang kadangkala menjenuhkan,” terangnya.

Ia juga menyampaikan, semangat itu yang kami bawa, karena anak-anak yang seharusnya bermain dengan kawannya, terhalang oleh rutinitas transfusi.

Makanya kami berusaha menciptakan suasana nyaman bagi mereka ketika tiba waktunya menerima transfusi darah.

Lebih lanjut Ia menuturkan, pendekatan yang intens dilakukan oleh POPTI Cabang Batang, kepada Pemkab setempat, ternyata membuahkan hasil yang tak sia-sia.

“Seakan mendapat angin segar, para penyandang Thalassemia sejak setahun lalu tak perlu bersusah payah dengan menempuh jarak berpuluh-puluh kilometer, demi menerima transfusi darah,” ungkapnya.

Mereka cukup mendapatkan transfusi darah langsung di RSUD Bantang dengan waktu yang tak begitu lama.

Itulah asa para orang tua dari penyandang Thalassemia, yang mengharapkan agar putra putrinya, terus memiliki semangat hidup, demi masa depan yang lebih baik. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Bupati Sudewo Tekankan Reformasi Birokrasi, Belanja Pegawai Harus Turun, Infrastruktur Harus Naik

Bupati Sudewo Tekankan Reformasi Birokrasi, Belanja Pegawai Harus Turun, Infrastruktur Harus Naik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Pesan Tegas Bupati Pati untuk Kepala DPUTR Definitif: Jangan Ada Penyimpangan

Pesan Tegas Bupati Pati untuk Kepala DPUTR Definitif: Jangan Ada Penyimpangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Dorong Desa Anggarkan Tim Pembina Posyandu

Dinpermades Rembang Dorong Desa Anggarkan Tim Pembina Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Demak Serahkan SK Ratusan CPNS dan PPPK

Bupati Demak Serahkan SK Ratusan CPNS dan PPPK

Laporan Khusus
Sosialisasi Penyusunan Standar Harga Satuan Tahun 2026 Kabupaten Cilacap

Sosialisasi Penyusunan Standar Harga Satuan Tahun 2026 Kabupaten Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Kader Norma Ketenagakerjaan

BPJS Ketenagakerjaan Perkuat Kader Norma Ketenagakerjaan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Delapan Desa Adu Inovasi, Bupati Jepara Fokuskan Pembangunan dari Akar

Delapan Desa Adu Inovasi, Bupati Jepara Fokuskan Pembangunan dari Akar

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Peringatan HKG PKK Ke-53 Cilacap Digelar Sederhana Namun Berdampak

Peringatan HKG PKK Ke-53 Cilacap Digelar Sederhana Namun Berdampak

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Ratusan Pelajar Ikuti Simulasi Penanganan Kebakaran

Ratusan Pelajar Ikuti Simulasi Penanganan Kebakaran

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Ahmad Luthfi: Jangan Ubah Jalur Hijau, Anak Muda Harus jadi Petani Kreatif

Ahmad Luthfi: Jangan Ubah Jalur Hijau, Anak Muda Harus jadi Petani Kreatif

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Musrenbangwil 2025, Bupati Sragen Sampaikan Lima Usulan Prioritas

Musrenbangwil 2025, Bupati Sragen Sampaikan Lima Usulan Prioritas

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Wagub Jateng Minta Isu Sampah Harus Dibahas Sampai ke Rumah Tangga

Wagub Jateng Minta Isu Sampah Harus Dibahas Sampai ke Rumah Tangga

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Lestarikan Lingkungan Hidup, Bupati Kendal Ikut Tanam Mangrove dan Cemara Laut

Lestarikan Lingkungan Hidup, Bupati Kendal Ikut Tanam Mangrove dan Cemara Laut

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pasca Penggeledahan oleh Kejagung RI, Rumah Kerabat Hakim Tipikor Terlihat Sepi

Pasca Penggeledahan oleh Kejagung RI, Rumah Kerabat Hakim Tipikor Terlihat Sepi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Temanggung Jadi Tuan Rumah Pra Popda Karesidenan Kedu, Ini Pesan Bupati Agus

Temanggung Jadi Tuan Rumah Pra Popda Karesidenan Kedu, Ini Pesan Bupati Agus

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Olahraga   Pemerintahan
HUT Ke-63 BKOW Jateng, Nawal Ingatkan Kesehatan Mental Wanita

HUT Ke-63 BKOW Jateng, Nawal Ingatkan Kesehatan Mental Wanita

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Sinergi PKK dan Posyandu sebagai Kunci Kesejahteraan Masyarakat

Sinergi PKK dan Posyandu sebagai Kunci Kesejahteraan Masyarakat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Museum Pop-Up Ratu Kalinyamat Resmi Dibuka

Museum Pop-Up Ratu Kalinyamat Resmi Dibuka

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gandeng Praktisi Media, Bidhumas Polda Jateng Gelar Rakernis

Gandeng Praktisi Media, Bidhumas Polda Jateng Gelar Rakernis

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Gubernur Jateng: Usulan Taman Nasional Gunung Slamet Sudah di KLHK

Gubernur Jateng: Usulan Taman Nasional Gunung Slamet Sudah di KLHK

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X