Bupati Demak Serahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan Kades

infojateng.id - 5 Juni 2024
Bupati Demak Serahkan SK Perpanjangan Masa Jabatan Kades
Bupati Demak Eisti’anah menyerahkan Surat keputusan perpanjangan masa jabatan kepala desa di Pendapa Satya Bhakti Praja, Senin (3/6/2024). Dok. Dinkominfo Demak - (infojateng.id)
|
Editor

Demak, Infojateng.id –  Sebanyak 242 Kepala Desa (Kades) hasil Pilkades 2022 dan 2023 menerima perpanjangan masa jabatan kepala desa.

Surat keputusan diserahkan oleh Bupati Demak Eisti’anah, di Pendapa Satya Bhakti Praja, Senin (3/6/2024).

Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Pengendalian Penduduk, dan KB (Dinpermasdes dan PPKB) Kabupaten Demak Taufik Rifai menyampaikan, berdasarkan Undang-Undang Nomor 3 Tahun 2024 pada pasal 114 menyatakan, masa jabatan kepala desa dari enam tahun menjadi delapan tahun.

“Meskinya mereka yang masa jabatannya sampai di 2028 menjadi 2030, yang sampai 2029 menjadi 2031. Kemudian ada tujuh desa yang mestinya berakhir 2025, mereka akan sampai 2027,” kata Taufik.

Bupati Demak Eisti’anah berharap, dengan perpanjangan masa jabatan tersebut, kepala desa dapat semakin meningkatkan kinerja dan dedikasinya, dalam membangun dan memajukan desa di wilayahnya

Dia juga berpesan kepada para kades, untuk terus meningkatkan sinergitas dengan pemerintah.

Prioritaskan pembangunan desa sesuai dengan visi misi Pemerintah Kabupaten Demak, dan tingkatkan pendapatan asli daerah, terutama dari sektor Pajak Bumi dan Bangunan (PBB).

“Selain itu, kelola keuangan desa harus transparan, akuntabel, serta dilakukan dengan tertib dan disiplin anggaran, serta dapat dipertanggungjawabkan,” tambah Eisti’anah.

Kemudian, lanjut dia, terus gali dan tingkatkan potensi yang dimiliki desa, sehingga menjadi desa berprestasi.

“Serta jaga kondusivitas dan tingkatkan keamanan wilayah masing-masing desa menjelang Pilkada,” tandasnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Sosok Mbah Slamet, Penjaga Makam Kedungdowo yang Amanah

Sosok Mbah Slamet, Penjaga Makam Kedungdowo yang Amanah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Sudut Pandang
Ratusan Siswa SDN Proyonanggan 5 Batang Berikan Donasi Warga Terdampak Banjir

Ratusan Siswa SDN Proyonanggan 5 Batang Berikan Donasi Warga Terdampak Banjir

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Normalisasi Sungai Wulan, Pj Gubernur : Upaya Kurangi Risiko Banjir di 3 Kabupaten

Tinjau Normalisasi Sungai Wulan, Pj Gubernur : Upaya Kurangi Risiko Banjir di 3 Kabupaten

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Inacraft 2025 : Kitchen Ware Kayu Asal Jateng Diminati Turis Mancanegara

Inacraft 2025 : Kitchen Ware Kayu Asal Jateng Diminati Turis Mancanegara

Ekonomi   Info Jateng   Laporan Khusus
Cegah Potensi Penyimpangan Distribusi, Polda Jateng Pantau Penjualan Gas LPG

Cegah Potensi Penyimpangan Distribusi, Polda Jateng Pantau Penjualan Gas LPG

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Layak Jadi Percontohan Nasional, Bupati Ngesti Tinjau Konsolidasi Tanah Terpadu di Kaligawe

Layak Jadi Percontohan Nasional, Bupati Ngesti Tinjau Konsolidasi Tanah Terpadu di Kaligawe

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Kini Wonosobo Miliki Kawasan Tanpa Rokok

Kini Wonosobo Miliki Kawasan Tanpa Rokok

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Kapolda Minta Personel Introspeksi dan Berbenah

Tingkatkan Kualitas Pelayanan, Kapolda Minta Personel Introspeksi dan Berbenah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Kunjungi Stan Inacraft 2025, Shinta Nana Ajak “Ngelarisi” Produk UMKM Jateng

Kunjungi Stan Inacraft 2025, Shinta Nana Ajak “Ngelarisi” Produk UMKM Jateng

Ekonomi   Info Jateng   Laporan Khusus
Produk UMKM Jateng Pikat Sejumlah Tokoh Nasional di Gelaran Inacraft 2025

Produk UMKM Jateng Pikat Sejumlah Tokoh Nasional di Gelaran Inacraft 2025

Ekonomi   Info Jateng   Laporan Khusus
Kunker di Boyolali, Komisi A DPRD Jateng Bahas Penanggulangan Kemiskinan

Kunker di Boyolali, Komisi A DPRD Jateng Bahas Penanggulangan Kemiskinan

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Dukung Bulog Serap Gabah dan Beras Petani, Nana Minta Gudang Pemerintah Didayagunakan

Dukung Bulog Serap Gabah dan Beras Petani, Nana Minta Gudang Pemerintah Didayagunakan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Haul Kiai Surgi, Ribuan Pasukan Kirab Bentangkan Bendera Merah Putih Raksasa

Haul Kiai Surgi, Ribuan Pasukan Kirab Bentangkan Bendera Merah Putih Raksasa

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Evaluasi Strategi dan Langkah Pencegahan Pemborosan Pangan

Evaluasi Strategi dan Langkah Pencegahan Pemborosan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
RSIA NUZULA Hadir Sebagai Rumah Sakit Rujukan untuk Tekan AKI dan AKB

RSIA NUZULA Hadir Sebagai Rumah Sakit Rujukan untuk Tekan AKI dan AKB

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Kesehatan
Ditreskrimsus Polda Jateng Ungkap Kasus Penyalahgunaan Gas LPG Bersubsidi

Ditreskrimsus Polda Jateng Ungkap Kasus Penyalahgunaan Gas LPG Bersubsidi

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Diskominfo Cilacap Gelar Forum Konsultasi Publik Penyusunan Renja 2026

Diskominfo Cilacap Gelar Forum Konsultasi Publik Penyusunan Renja 2026

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Siswi MA NU Brebes Raih Juara Umum Duta Model 2025

Siswi MA NU Brebes Raih Juara Umum Duta Model 2025

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Sosok Inspiratif
Penjabat Sekda Pastikan Penataan Kota Batang Tetap Berjalan

Penjabat Sekda Pastikan Penataan Kota Batang Tetap Berjalan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Pengecer Boleh Jual LPG 3 Kg Lagi, Dindagkop UKM Rembang Tunggu Surat Edaran Resmi

Pengecer Boleh Jual LPG 3 Kg Lagi, Dindagkop UKM Rembang Tunggu Surat Edaran Resmi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X