Pati, Infojateng.id– Langkah mengejutkan Partai Persatuan Pembangunan (PPP) yang mencalonkan pasangan Budiyono dan Novi Eko Yulianto dinilai tokoh yang tepat memimpin Pati. Pasalnya, PPP memiliki perhitungan sendiri agar berhasil memenangkan hati rakyat di Bumi Mina Tani.
Muslihan, Ketua Tim Pemenangan Budiyono-Novi menegaskan, kemunculan pasangan Budiyono-Novi bukanlah kebetulan. “Politik itu dinamis, dan perubahan dukungan adalah hal yang wajar. Tapi jangan salah, nama Budiyono dan Novi Eko Yulianto muncul setelah kajian mendalam, serta dukungan kuat dari para ulama dan santri,” ungkap Muslihan pada Info Jateng.
Muslihan bahkan mengungkapkan bahwa sejak awal, PPP berkomitmen untuk mengusung calon dari kalangan santri dan ulama. Sebuah langkah strategis yang mencerminkan kekuatan akar rumput di Pati.
“Budiyono adalah satu-satunya calon yang bisa disebut sebagai santri tulen, didukung penuh oleh ulama dan kiai. Sementara itu, Mas Novi dari kalangan nasionalis, menjadi perpaduan sempurna yang siap mengubah Pati menjadi lebih baik lagi,” tambahnya.
Tak hanya itu, dalam kesempatan yang sama, Budiyono secara tegas menyatakan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang telah mendukungnya, terutama partai pengusung, relawan, kiai, ulama, dan santri.
“Kami bertekad untuk mengawal program-program pemerintah pusat hingga ke akar rumput, agar benar-benar bisa dirasakan oleh seluruh lapisan masyarakat Pati,” ungkap Budiyono.
Novi Eko Yulianto pun tak kalah berani dalam menyatakan komitmennya. “Kami bukan hanya sekadar maju, tapi kami ingin membuktikan bahwa duet ini bisa menjadi kekuatan yang bermanfaat bagi Pati. Kami siap mengawal program pemerintah hingga ke bawah, memastikan manfaatnya benar-benar dirasakan oleh masyarakat,” ucapnya.(edy/redaksi)