PATI – Dalam pengawasan pupuk bersubsidi, Dinas Pertanian dan Peternakan (Dispertan) Kabupaten Pati. Wakil Ketua I DPRD Pati, Joni Kurnianto berharap, penanganan kelangkaan pupuk bersubsidi tidak hanya pada perbaikan stok.
“Tetapi juga pengawasan distribusi agar tidak terjadi kelangkaan pupuk bersubsidi,” tegasnya.
Pihaknya meminta Dispertan, agar melakukan pengawasan serius terkait distribusi pupuk bersubsidi agar tidak terjadi kelangkaan. “Jadi ada pemantauan terkait distributor atau pengecer yang bermasalah harus dikawal,” jelasnya.
Jadi tidak hanya melakukan upaya penambahan stok pupuk bersubsidi saja. Sebab ketika pengawasan distribusinya lemah, tentu akan percuma.
“Pengawalan distribusi pupuk bersubsidi jangan hanya dilakukan tingkat kabupaten saja. Tetapi dalam pengawasannya, juga harus dilakukan ditingkat desa bersama kepolisian dan pihak terkait,” tandasnya. (IJH)