Guru Madrasah di Jepara Jadi Korban Penembakan, Alami Luka Bagian Perut

infojateng.id - 26 November 2024
Guru Madrasah di Jepara Jadi Korban Penembakan, Alami Luka Bagian Perut
Foto: Ilustrasi Penembakan - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Seorang guru madrasah di Kecamatan Mayong, Kabupaten Jepara, Eko Hadi Susanto menjadi korban penembakan pria berinisial MMR warga Kecamatan Nalumsari, Kabupaten Jepara, Senin (25/11/2024) siang.

Korban Eko Hadi Susanto mengalami luka di bagian perut akibat ditembak dua kali oleh pelaku menggunakan senjata jenis airgun.

Penembakan tersebut dipicu gegara kendaraan yang dikendarai korban serempetan dengan mobil pelaku.

Menurut keterangan korban, penembakan itu terjadi karena dipicu kendaraan korban serempetan dengan mobil yang dikendarai oleh Pelaku.

Kemudian pelaku tak terima dan memaki-maki korban lalu mengeluarkan senjata airgun dan menembak korban dua kali di bagian perut.

Selain itu juga sepeda motor korban juga dibakar oleh orang tak di kenal saat ditaruh di bengkel untuk dilakukan tambal ban.

Setelah melakukan visum korban lalu melaporkan kejadian tersebut kepada pihak berwajib.

Kasat Reskrim Polres Jepara, AKP Yorisa Prabowo, menyampaikan bahwa peristiwa itu bermula saat korban berangkat menjemput anaknya di MI Ponpes Balekambang pada Senin (25/11/2024) pukul 10.30 WIB. Kala itu, korban sempat mampir ke tukang tambal ban.

Di tengah perjalanan korban berpapasan dengan tersangka yang mengendarai mobil jenis Toyota Camry warga hitam di Desa Buaran.

Pada saat berpapasan, mobil pelaku berjalan terlalu ke kanan, sehingga memepet sepeda motor yang dikendarai korban yang berjalan dari arah berseberangan.

Korban sempat turun dan menoleh ke arah tersangka. Namun pelaku tak terima dan marah-marah, sedangkan korban melanjutkan perjalanannya.

Sesampainya di lokasi kejadian, mobil tersangka memepet dan menyenggol motor korban. Korban pun terjatuh.

Tersangka turun dari mobil dan kembali marah-marah serta melakukan ancaman akan menembak korban.

Pelaku kemudian mengambil senjata airgun dari mobil dan langsung menembakkan ke arah korban sebanyak dua kali.

“Setelah menembak, pelaku langsung pergi meninggalkan lokasi kejadian,” kata Yorisa.

Tak lama usai kejadian itu, polisi menangkap MMR. Dia juga langsung ditetapkan sebagai tersangka.

Dalam kasus ini polisi menyita barang bukti berupa sepeda motor milik korban dan mobil dikendarai pelaku serta senjata airgun merk colt defender series 90.

Atas perbuatannya, tersangka dijerat dengan pasal UU darurat. Tersangka terancam pidana 20 tahun penjara. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Peringati Hari Juang TNI AD, Polisi Ikut Serta Aksi Bersih-bersih Pantai

Peringati Hari Juang TNI AD, Polisi Ikut Serta Aksi Bersih-bersih Pantai

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Polisi Sebar Edaran Pencarian DPO KPK Harun Masiku di Jepara

Polisi Sebar Edaran Pencarian DPO KPK Harun Masiku di Jepara

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Ketua KONI Pati Cup 2024: Ajang Bergengsi Biliar Pelajar Se-Kabupaten Pati

Ketua KONI Pati Cup 2024: Ajang Bergengsi Biliar Pelajar Se-Kabupaten Pati

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus   Olahraga
Pemprov dan DPRD Jateng Setujui Raperda Penyelenggaraan Perpustakaan

Pemprov dan DPRD Jateng Setujui Raperda Penyelenggaraan Perpustakaan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pastikan Langkah Penanganan, Pj Bupati Magelang Tinjau Lokasi Kebakaran Pabrik PT AAM

Pastikan Langkah Penanganan, Pj Bupati Magelang Tinjau Lokasi Kebakaran Pabrik PT AAM

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Jaga Keseimbangan, Sektor Pertanian dan Industri Harus Tumbuh Bersama

Jaga Keseimbangan, Sektor Pertanian dan Industri Harus Tumbuh Bersama

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Peringatan Hari Ibu Ke-96: Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045

Peringatan Hari Ibu Ke-96: Perempuan Berdaya Menuju Indonesia Emas 2045

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Peringati Hakordia 2024, Komitmen Bersama Wujudkan Indonesia Bebas Korupsi

Peringati Hakordia 2024, Komitmen Bersama Wujudkan Indonesia Bebas Korupsi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Sumarno Apresiasi Pemusnahan Jutaan Batang Rokok Ilegal

Sumarno Apresiasi Pemusnahan Jutaan Batang Rokok Ilegal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Resmikan Pabrik Baru, Pj Bupati Jepara Harap Terjadi Multiplier Effects

Resmikan Pabrik Baru, Pj Bupati Jepara Harap Terjadi Multiplier Effects

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Investasi
Pemprov Jateng Raih Penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Pemprov Jateng Raih Penghargaan Sanitasi Total Berbasis Masyarakat

Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus
Media Massa Bagian Penting dalam Penguatan Demokrasi Modern

Media Massa Bagian Penting dalam Penguatan Demokrasi Modern

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pemprov Jateng Akan Tetapkan UMP 2025

Pemprov Jateng Akan Tetapkan UMP 2025

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Penjabat Bupati Pati Soroti Perlunya Regenerasi Kader Kesehatan

Penjabat Bupati Pati Soroti Perlunya Regenerasi Kader Kesehatan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Pemerintahan
102 Badan Publik Terima Komisi Informasi Provinsi Awards Tahun 2024

102 Badan Publik Terima Komisi Informasi Provinsi Awards Tahun 2024

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Sering Kesemutan? Waspadai Gejala Penyakit Serius

Sering Kesemutan? Waspadai Gejala Penyakit Serius

Info Jateng
Napiter Lapas Kelas IIB Batang Suprayitno Kembali ke Pangkuan NKRI

Napiter Lapas Kelas IIB Batang Suprayitno Kembali ke Pangkuan NKRI

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemkab Batang Evaluasi Kinerja Triwulan III Melalui Rakor POK

Pemkab Batang Evaluasi Kinerja Triwulan III Melalui Rakor POK

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Porprov Korpri Jateng, Jepara Terjunkan 20 Atlet di 3 Cabang Olahraga

Porprov Korpri Jateng, Jepara Terjunkan 20 Atlet di 3 Cabang Olahraga

Eks Karesidenan Pati   Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Pemkab Pati Raih Penghargaan dari LKPP RI

Pemkab Pati Raih Penghargaan dari LKPP RI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X