SPPG Terapkan Menu Variatif untuk Hindari Kejenuhan

infojateng.id - 14 Januari 2025
SPPG Terapkan Menu Variatif untuk Hindari Kejenuhan
Kepala Dapur Sehat SPPG Kandeman Ika Novitasasi bersama Pj Bupati Batang saat memantau dapur sehat Makan Bergizi Gratis, Senin (13/1/2025). Dok. Diskominfo Batang - (infojateng.id)
|
Editor

Batang, Infojateng.id – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah diluncurkan telah dirasakan manfaatnya oleh para peserta didik di Kabupaten Batang.

Kendati demikian, pihak penanggung jawab Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) berupaya memberikan menu sehat yang variatif.

Kepala Dapur Sehat SPPG Kandeman Ika Novitasasi mengatakan, untuk menghindari kejenuhan pada siswa, setiap menu yang disajikan sangat beragam serta menerapkan pola siklus dalam pembagiannya.

“Tiap dua hari sekali menu kami ganti, tetap ada protein hewani, nabati, karbohidrat. Kalau susu kami berikan seminggu dua kali,” kata Ika, saat memantau pemberian MBG, di SDN 1 Kandeman, Kabupaten Batang, Senin (13/1/2025).

Sedangkan variasi lauknya, terang dia, mulai dari telur, daging, ayam serta ikan karena Kabupaten Batang adalah masyarakat pesisir.

“Pastinya kami ada ahli gizi tersendiri yang menghitung Angka Kecukupan Gizi (AKG), untuk setiap menu yang disajikan,” jelasnya.

Sementara itu, Kepala SDN 1 Kandeman Suprapti mengapresiasi program MBG yang menyasar anak didiknya karena membantu pemenuhan gizi setiap harinya.

Dia mengakui, sebagian besar anak didiknya tidak sarapan karena faktor kesibukan orang tuanya.

“Sering juga anak mengalami pingsan karena belum sarapan dari rumah. Karena mayoritas warga sini, orang tuanya buruh pabrik, jadi cuma dikasih uang buat jajan atau beli makanan,” terang Suprapti.

Menurutnya, program ini sangat membantu, karena membuat anak bisa sarapan, sehingga perut sudah terisi harapannya anak dapat berkonsentrasi dalam kegiatan belajar mengajar di kelas.

“Alhamdulillah anak bisa sarapan dengan menu yang sehat,” tuturnya.

Meskipun program MBG mulai diluncurkan, namun Suprapti memastikan, tidak akan menggangu keberadaan kantin sekolah.

“Tidak menggangu kantin, karena makanan yang dijual cuma makanan ringan, jadi semuanya bisa tetap laku terjual,” jelasnya.

Sementara itu, Siswa SDN Kandeman 1, Syafiq mengutamakan menu yang disantap adalah favoritnya, yakni ayam goreng dengan saus sambal.

“Tadi sudah sarapan dari rumah, barusan sudah makan lauknya ayam goreng. Karena itu menu favorit ya pinginnya ayam terus nggak bosan,” ucap Syafiq. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Info Jateng   Info Nasional
Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Info Jateng
Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Olahraga
Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Olahraga
Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Info Jateng   Olahraga
Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Laporan Khusus
881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Kesehatan
Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Close Ads X