Kini, Kereta Api Sancaka Utara Layani Rute Cilacap-Surabaya Pasarturi

infojateng.id - 4 Februari 2025
Kini, Kereta Api Sancaka Utara Layani Rute Cilacap-Surabaya Pasarturi
Kereta api jurusan Cilacap – Surabaya Pasarturi resmi dioperasikan ditandai dengan pemecahan kendi, Sabtu (1/2/2025) lalu. Dok. Diskominfo Cilacap Dok. Diskominfo Cilacap - (infojateng.id)
|
Editor

Cilacap, Infojateng.id – Masyarakat kini memiliki opsi tambahan moda untuk bepergian dari Cilacap ke Surabaya dan arah sebaliknya, yakni dengan menggunakan Kereta Api Sancaka Utara.

Kereta api jurusan Cilacap – Surabaya Pasarturi tersebut resmi dioperasikan, pada Sabtu (1/2/2025) lalu.

Penjabat (Pj) Bupati Cilacap yang diwakili oleh Sekretaris Dinas Perhubungan Kabupaten Cilacap, Rochman, berharap, kereta Sancaka Utara tersebut dapat meningkatkan konektivitas masyarakat antardaerah dan mendukung perkembangan pariwisata Cilacap.

“Harapan kami pelayanan PT KAI yang saat ini menjadi pilihan utama bagi masyarakat dapat terus dijaga dan ditingkatkan, sehingga lebih memudahkan mobilitas masyarakat dan akan menarik masyarakat dan wisatawan untuk berkunjung ke Kabupaten Cilacap,” kata Rochman.

Sementara Vice President PT Kereta Api Indonesia (Persero) Daerah Operasi 5 Purwokerto, Gun Gun Nugraha, menuturkan, Kereta Api Sancaka Utara resmi melakukan perjalanan perdananya bersamaan dengan diluncurkannya Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2025.

Selain diresmikannya KA Sancaka Utara, pihaknya juga menambah jumlah kereta api yang beroperasi melalui wilayah DAOP 5 Purwokerto, yakni dari semula 96 kereta api menjadi 110 kereta api, penambahan kereta api KA yang murni berangkat dari DAOP 5 Purwokerto dari 16 KA menjadi 20 KA.

Dia berharap, penambahan armada ini bisa mendukung tumbuh kembang perekonomian setempat, serta menumbuhkan destinasi di wilayah Cilacap.

“(Upaya ini) tentu juga sebagai langkah untuk semakin memberikan layanan konektivitas transportasi massal dari Kota Cilacap ke wilayah lain. Mudah-mudahan aksesibilitas ini juga dapat dirasakan dan bermanfaat oleh kewilayahan, khususnya oleh masyarakat di wilayah Cilacap dan sekitarnya,” harap Gun Gun.

Sebagai informasi, awalnya, Kereta Api Sancaka Utara melayani rute Yogyakarta–Surabaya Pasarturi. Dengan rute barunya dari Cilacap ke Yogyakarta, kereta api tersebut berhenti di beberapa stasiun, yakni Stasiun Cilacap, Solo Balapan, Cepu, dan Surabaya Pasarturi.

Kereta berangkat dari Stasiun Cilacap pukul 17.10 WIB, tiba di Stasiun Surabaya Pasarturi pukul 02.58 WIB.

Arah sebaliknya, kereta berangkat dari Stasiun Surabaya Pasarturi pukul 07.00 WIB, tiba di Stasiun Cilacap pukul 15.58 WIB.

Kereta api tersebut KA Sancaka Utara melayani kelas eksekutif dan bisnis, dengan 456 tempat duduk dalam satu rangkaian.

Harga tiket kelas bisnisnya adalah Rp180 ribu hingga Rp320 ribu untuk kelas bisnis, sementara harga tiket kelas eksekutifnya adalah Rp265 ribu hingga Rp480 ribu. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Info Jateng   Info Nasional
Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Info Jateng
Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Olahraga
Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Olahraga
Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Info Jateng   Olahraga
Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Laporan Khusus
881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Kesehatan
Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Close Ads X