Langitkan Selawat, Pj Gubernur Jateng Harap ASN Total dan Tuntas Layani Warga

infojateng.id - 4 Februari 2025
Langitkan Selawat, Pj Gubernur Jateng Harap ASN Total dan Tuntas Layani Warga
Penjabat Gubernur Jateng, Nana Sudjana menghadiri selawat bertempat di halaman Gubernuran Jawa Tengah, Senin (3/2/2025) malam. - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Meski berselimut dingin, ratusan orang berkumpul di halaman Gubernuran Jawa Tengah melangitkan selawat kepada Nabi Muhammad SAW, Senin (3/2/2025) malam.

Mereka memuji Sang Nabi Akhir Zaman, pembawa kabar gembira melalui perintah salat yang disabdakan Allah yang Esa.

Suasana gembira nampak dalam ajang bertajuk Jateng Bersholawat, malam itu.

Bagaimana tidak, malam di Jawa Tengah yang biasanya berinai hujan, kali ini rintik tak nampak hingga pukul 23.00 WIB.

Jateng Bersholawat bertepatan 4 Sya’ban 1446 Hijriah itu, dihadiri oleh Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana, Pj Ketua TP PKK Jateng Shinta Nana Sudjana, Sekda Jateng Sumarno, dan Habib Muhammad Farid Al Muthohar. Juga oleh vokalis Sabbanul Muslimin Gus Azmi dan Gus Fikri.

Nana Sudjana mengatakan, Jateng Bersholawat merupakan ajang mengingat Nabi Muhammad SAW.

Menurutnya, kegiatan itu sekaligus membalut rohani para abdi negara, agar ikhlas melayani masyarakat.

Dalam sambutannya, Nana mengingatkan tentang peristiwa Isra Mikraj. Pada peristiwa tersebut Sang Nabi, memperoleh kado istimewa dari Allah.

“Nabi Muhammad mendapat perintah salat lima waktu. Inilah kado terbaik bagi kita dan seluruh alam,” ujar Nana.

Nana mengungkapkan, perintah salat tidak hanya berdimensi religius. Lebih dalam lagi, bagaimana mentransformasi kedisiplinan, kebersihan, dan sugesti kebaikan, melalui doa dalam kehidupan bermasyarakat dan berbangsa.

“Bagi jajaran Pemprov Jateng, menjadi momentum meningkatkan kualitas layanan kepada masyarakat, sepenuh hati. Layanan ikhlas totalitas dan tuntas dilandasi niat ibadah,” imbuhnya.

Pj gubernur berharap, melalui momen tersebut Jawa Tengah dijauhkan dari segala musibah dan marabahaya.

Sementara Habib Muhammad Farid Almuthohar menambahkan, selawat juga sebagai wujud cinta kepada rasul.

Menurutnya, ketika seseorang berselawat, maka pujian tersebut akan sampai kepada yang dicintainya.

Ia mengingatkan, bagaimana peristiwa Isra Mikraj merupakan wujud pertemuan antara Tuhan dan makhluk yang dicintai-Nya.

Oleh karenanya, Habib Farid berharap peristiwa tersebut menjadikan umat Islam lebih taat dalam menjalankan perintah Sang Maha Cinta. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Gedung Kementerian ATR/BPN Kebakaran, Nusron Belum Tahu Ada Dokumen Terbakar Atau Tidak

Info Jateng   Info Nasional
Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Ma’arif NU Jateng dan MKKS SMK Jalin Sinergi Tingkatkan Kemitraan dengan Dunia Industri

Info Jateng
Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Pelatih Red Spark Ungkap Kunci Kemenangan Atas Hyundai

Olahraga
Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Bocah 11 Tahun di Jepara Tewas Tenggelam di Bekas Galian C

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Bakti Religi, Polsek Pakis Aji Bersama Forkopincam Bersihkan Rumah Ibadah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Puluhan Peserta PTSL Wedarijaksa Tak Kebagian Patok, Warga Pertanyakan Kejelasan Program

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Pelatih Pink Spider Bersyukur Hyundai Dikalahkan Red Spark, Ini Alasannya

Olahraga
Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Lubang di Jalan Pantura Makan Korban, Pemkab Batang Desak BBPJN Segera Perbaiki

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Piala FA: Prediksi Brighton Vs Chelsea, The Blues Diunggulkan

Info Jateng   Olahraga
Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Diskusi Bersama Pejabat Pemerintahan di Jepara, Ini Ajakan Wakil Ketua KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Dinpermades Rembang Ingatkan Akun CMS Desa Tidak Dikuasai Satu Orang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Pusat Pengobatan Alat Vital Jogja Hj. Mak IYOT: Solusi Tepat untuk Vitalitas Pria

Laporan Khusus
881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

881 Puskesmas di Jateng Siap Layani Pemeriksaan Kesehatan Gratis Serentak Pekan Depan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Kesehatan
Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Rawan Hidrometeorologi, Ombudsman Jateng Pantau Rumah Pompa Kali Tenggang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

DPRD Usulkan Pelantikan Gubernur-Wakil Gubernur Jateng Terpilih, Nana Apresiasi Lancarnya Pilkada

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

DPRD Jateng Setujui Raperda Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Kecil

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Kembangkan Sektor Pariwisata, Sekda Jateng Apresiasi Kontribusi Aktif Mangkunegara X

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Close Ads X