Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

infojateng.id - 9 Februari 2025
Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan
 - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Tim Patroli Presisi Siraju Polres Jepara kembali menunjukkan aksi cepat tanggapnya dalam merespons aduan warga. Dalam patroli yang digelar pada Sabtu (8/2/2025) malam, petugas berhasil membubarkan pesta minuman keras (miras) di sejumlah titik serta merazia kos-kosan yang diduga menjadi tempat mesum di Kecamatan Jepara Kota.

Pesta Miras Dibubarkan, Puluhan Botol Disita

Kapolres Jepara AKBP Erick Budi Santoso, melalui Kasihumas AKP Dwi Prayitna, mengungkapkan bahwa patroli ini dilakukan setelah pihaknya menerima laporan masyarakat melalui WhatsApp Siraju (08112894040) dan Call Center 110 Polri.

“Kami mendapat laporan terkait adanya pesta miras di kawasan Jalan Pemuda, Pantai Bandengan, Pantai Prawean, hingga Pantai Kartini. Tim Siraju segera bergerak dan mendapati sekelompok pemuda sedang berpesta miras,” ujar AKP Dwi Prayitna.

Saat dilakukan pemeriksaan, petugas menemukan tujuh botol miras berbagai merek, di antaranya tiga botol arak, dua botol anggur kolesom, dan dua botol vodka Mc Donal. Para pemuda yang terlibat langsung didata dan diberikan pembinaan.

“Pesta miras di tempat umum bisa memicu gangguan ketertiban dan berujung keributan. Oleh karena itu, kami langsung mengambil tindakan tegas,” tambahnya.

Razia Kos-Kosan, Sejoli Terjaring

Selain membubarkan pesta miras, Tim Siraju juga melakukan razia di beberapa kos-kosan di Kecamatan Jepara Kota. Langkah ini diambil setelah adanya laporan dari warga bahwa tempat kos tersebut sering digunakan oleh pasangan bukan suami-istri untuk berbuat asusila.

“Dari hasil razia, kami menemukan satu pasangan yang bukan suami-istri. Saat diperiksa, mereka tak bisa menunjukkan identitas resmi sebagai pasangan sah. Akhirnya, mereka mengakui bahwa mereka bukan pasangan suami-istri,” ungkap AKP Dwi Prayitna.

Pasangan tersebut langsung dibawa ke Mapolres Jepara untuk didata dan diberikan pembinaan.

Selain itu, petugas juga memberikan imbauan kepada pemilik dan pengelola kos-kosan agar lebih selektif dalam menerima penghuni serta memastikan tempat usahanya tidak disalahgunakan.

“Kami berharap ke depan tidak ada lagi kos-kosan yang dijadikan tempat perbuatan asusila. Ini demi menjaga lingkungan yang lebih kondusif,” tegasnya.

Patroli Antisipasi Balap Liar

Sebagai bagian dari patroli KRYD, Tim Siraju juga menyisir SPBU Kalitekuk Tahunan hingga jalan raya Rengging-Pecangaan untuk mengantisipasi aksi balap liar yang kerap meresahkan masyarakat.

“Kami terus berupaya menjaga keamanan dan ketertiban di Jepara, terutama menjelang bulan suci Ramadhan. Jika ada gangguan kamtibmas, segera laporkan ke kami melalui WhatsApp Siraju (08112894040) atau Call Center 110 Polri. Kami pastikan laporan akan ditindaklanjuti dengan cepat,” pungkas AKP Dwi Prayitna. (one/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Soal Regrouping Sekolah, PGRI Siap Bersinergi Sukseskan Kebijakan Bupati

Soal Regrouping Sekolah, PGRI Siap Bersinergi Sukseskan Kebijakan Bupati

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Polres Jepara Gelar Panen Raya Jagung, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Polres Jepara Gelar Panen Raya Jagung, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Satgas Pemberantasan BKC Ilegal Demak Diresmikan, Bupati Instruksikan Ini

Satgas Pemberantasan BKC Ilegal Demak Diresmikan, Bupati Instruksikan Ini

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Rekomendasi Saham Hari Ini Usai IHSG Dibanting 7 Persen

Rekomendasi Saham Hari Ini Usai IHSG Dibanting 7 Persen

Investasi
Kurangi Sampah Organik, DLH Bersama YPCII Pasang 100 Losida di Desa Kenteng

Kurangi Sampah Organik, DLH Bersama YPCII Pasang 100 Losida di Desa Kenteng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Bulog Pastikan Stok Beras di Klaten Aman Hingga lebaran

Bulog Pastikan Stok Beras di Klaten Aman Hingga lebaran

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Klaten Stabil

Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Klaten Stabil

Ekonomi   Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pantau Pasokan dan Harga Bahan Pokok, Pemprov Jateng Minta Pelaku Usaha Tak Timbun Barang

Pantau Pasokan dan Harga Bahan Pokok, Pemprov Jateng Minta Pelaku Usaha Tak Timbun Barang

Ekonomi   Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng Buka Posko Aduan THR, Simak Cara Melapornya

Pemprov Jateng Buka Posko Aduan THR, Simak Cara Melapornya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Distankan Sukoharjo Fasilitasi Penyerahan Alsintan

Distankan Sukoharjo Fasilitasi Penyerahan Alsintan

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Gubernur Jateng Apresiasi Parpol Bentuk Badan Otonom Penanggulangan Kemiskinan

Gubernur Jateng Apresiasi Parpol Bentuk Badan Otonom Penanggulangan Kemiskinan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Siapkan Posko Mudik Lebaran, Taj Yasin Apresiasi PW Ansor Jateng

Siapkan Posko Mudik Lebaran, Taj Yasin Apresiasi PW Ansor Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Investasi Rp 6 Triliun Masuk Jateng, Ahmad Luthfi Dukung Penyerapan Tenaga Kerja

Investasi Rp 6 Triliun Masuk Jateng, Ahmad Luthfi Dukung Penyerapan Tenaga Kerja

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Investasi   Pemerintahan
Gubernur Jateng Ancam Pidana Pelaku Penerbang Balon Udara Liar

Gubernur Jateng Ancam Pidana Pelaku Penerbang Balon Udara Liar

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Presiden Resmikan Renovasi Stadion Jatidiri dan 16 Stadion Lain, Ahmad Luthfi: Menambah Semangat Anak Muda

Presiden Resmikan Renovasi Stadion Jatidiri dan 16 Stadion Lain, Ahmad Luthfi: Menambah Semangat Anak Muda

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Ning Nawal Ajak BKOW Sukseskan Program “Satu Kecamatan Satu Rumah Perlindungan”

Ning Nawal Ajak BKOW Sukseskan Program “Satu Kecamatan Satu Rumah Perlindungan”

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara Pimpin Rakor High Level Meeting Kesiapsiagaan Jelang Idulfitri 1446 H

Bupati Jepara Pimpin Rakor High Level Meeting Kesiapsiagaan Jelang Idulfitri 1446 H

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Jepara Bakal Gencarkan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Pemkab Jepara Bakal Gencarkan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Blora Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat yang Diinisiasi Presiden Prabowo

Pemkab Blora Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat yang Diinisiasi Presiden Prabowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan   Pendidikan
WBP Lapas Kelas IIB Batang Diberi Kesempatan Bukber Bareng Keluarga

WBP Lapas Kelas IIB Batang Diberi Kesempatan Bukber Bareng Keluarga

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X