Wali Kota Semarang Tinjau Banjir di Terboyo Wetan dan Trimulyo

infojateng.id - 11 Februari 2025
Wali Kota Semarang Tinjau Banjir di Terboyo Wetan dan Trimulyo
Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau genangan air di Kelurahan Terboyo Wetan, Minggu (9/2/2025). Dok. Pemkot Semarang - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu meninjau genangan air di Kelurahan Terboyo Wetan, Minggu (9/2/2025).

Kunjungan itu dilakukan merespon keluhan warga terkait masih adanya genangan air sejak 29 Januari 2025 di wilayah tersebut.

Berdasarkan hasil pemantauan dan laporan warga, beberapa faktor utama yang menyebabkan genangan sulit surut di wilayah Terboyo Wetan dan Trimulyo antara lain, kendala teknis pada rumah pompa Sringin dan Tenggang yang mengalami gangguan teknis, sehingga tidak dapat beroperasi secara maksimal.

Pompa yang bekerja terus-menerus akibat curah hujan tinggi, mengalami kelelahan operasional.

Selain itu, juga drainase kawasan industri yang tidak memadai. Banyak pabrik di sekitar Terboyo yang tidak memiliki sistem drainase sesuai kapasitas.

Saluran air di sekitar industri tidak terpelihara dengan baik, menyebabkan penyumbatan dan memperparah genangan.

Faktor selanjutnya, karena curah hujan tinggi dan dampak hidrologis yang terus-menerus meningkatkan volume air.

Faktor lainnya adalah tingginya sedimentasi di sungai. Beberapa aliran air terhambat akibat sedimentasi yang menumpuk, sehingga air tidak dapat mengalir lancar ke laut akibat tersumbatnya saluran utama.

Dalam tinjauannya tersebut, Ita menegaskan, Pemerintah Kota Semarang telah melakukan beberapa langkah konkret untuk mengatasi genangan yang terjadi.

“Percepatan perbaikan pompa di rumah pompa Sringin dan Tenggang, agar dapat bekerja dengan kapasitas penuh. Selain itu, monitoring intensif terhadap pompa, agar tidak mengalami kelelahan operasional juga terus kita lakukan,” terang Mbak Ita, sapaannya.

Selain itu, lanjut dia, memperketat regulasi drainase kawasan industri. Pemilik pabrik diwajibkan membangun sistem drainase sesuai standar.

“Pengawasan terhadap bangunan industri yang tidak memiliki saluran pembuangan memadai, akan diperketat,” lanjutnya.

Mbak Ita menambahkan, pengerukan sungai dan pembersihan sedimentasi juga akan rutin dilakukan untuk memperlancar aliran air.

Dijelaskannya, inspeksi terhadap jalur drainase utama dilakukan untuk memastikan tidak ada penyumbatan.

“Termasuk yang tidak kalah penting, adalah mengedukasi masyarakat untuk tidak membuang sampah ke saluran air,” tegasnya.

Menurutnya, dengan angkah-langkah tersebut, bukan hanya solusi jangka pendek, tetapi juga bagian dari strategi jangka panjang untuk menanggulangi banjir secara sistematis.

“Dengan adanya sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan pihak industri, diharapkan masalah banjir di Terboyo Wetan dan Trimulyo dapat ditangani,” pungkasnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Soal Regrouping Sekolah, PGRI Siap Bersinergi Sukseskan Kebijakan Bupati

Soal Regrouping Sekolah, PGRI Siap Bersinergi Sukseskan Kebijakan Bupati

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Polres Jepara Gelar Panen Raya Jagung, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Polres Jepara Gelar Panen Raya Jagung, Dukung Ketahanan Pangan Nasional

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Satgas Pemberantasan BKC Ilegal Demak Diresmikan, Bupati Instruksikan Ini

Satgas Pemberantasan BKC Ilegal Demak Diresmikan, Bupati Instruksikan Ini

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Rekomendasi Saham Hari Ini Usai IHSG Dibanting 7 Persen

Rekomendasi Saham Hari Ini Usai IHSG Dibanting 7 Persen

Investasi
Kurangi Sampah Organik, DLH Bersama YPCII Pasang 100 Losida di Desa Kenteng

Kurangi Sampah Organik, DLH Bersama YPCII Pasang 100 Losida di Desa Kenteng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Bulog Pastikan Stok Beras di Klaten Aman Hingga lebaran

Bulog Pastikan Stok Beras di Klaten Aman Hingga lebaran

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Klaten Stabil

Jelang Lebaran, Harga Bahan Pokok di Pasar Tradisional Klaten Stabil

Ekonomi   Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pantau Pasokan dan Harga Bahan Pokok, Pemprov Jateng Minta Pelaku Usaha Tak Timbun Barang

Pantau Pasokan dan Harga Bahan Pokok, Pemprov Jateng Minta Pelaku Usaha Tak Timbun Barang

Ekonomi   Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng Buka Posko Aduan THR, Simak Cara Melapornya

Pemprov Jateng Buka Posko Aduan THR, Simak Cara Melapornya

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Distankan Sukoharjo Fasilitasi Penyerahan Alsintan

Distankan Sukoharjo Fasilitasi Penyerahan Alsintan

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Pemerintahan
Gubernur Jateng Apresiasi Parpol Bentuk Badan Otonom Penanggulangan Kemiskinan

Gubernur Jateng Apresiasi Parpol Bentuk Badan Otonom Penanggulangan Kemiskinan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Siapkan Posko Mudik Lebaran, Taj Yasin Apresiasi PW Ansor Jateng

Siapkan Posko Mudik Lebaran, Taj Yasin Apresiasi PW Ansor Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Investasi Rp 6 Triliun Masuk Jateng, Ahmad Luthfi Dukung Penyerapan Tenaga Kerja

Investasi Rp 6 Triliun Masuk Jateng, Ahmad Luthfi Dukung Penyerapan Tenaga Kerja

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Investasi   Pemerintahan
Gubernur Jateng Ancam Pidana Pelaku Penerbang Balon Udara Liar

Gubernur Jateng Ancam Pidana Pelaku Penerbang Balon Udara Liar

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Presiden Resmikan Renovasi Stadion Jatidiri dan 16 Stadion Lain, Ahmad Luthfi: Menambah Semangat Anak Muda

Presiden Resmikan Renovasi Stadion Jatidiri dan 16 Stadion Lain, Ahmad Luthfi: Menambah Semangat Anak Muda

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Ning Nawal Ajak BKOW Sukseskan Program “Satu Kecamatan Satu Rumah Perlindungan”

Ning Nawal Ajak BKOW Sukseskan Program “Satu Kecamatan Satu Rumah Perlindungan”

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara Pimpin Rakor High Level Meeting Kesiapsiagaan Jelang Idulfitri 1446 H

Bupati Jepara Pimpin Rakor High Level Meeting Kesiapsiagaan Jelang Idulfitri 1446 H

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Jepara Bakal Gencarkan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Pemkab Jepara Bakal Gencarkan Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Pemkab Blora Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat yang Diinisiasi Presiden Prabowo

Pemkab Blora Dukung Penuh Program Sekolah Rakyat yang Diinisiasi Presiden Prabowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan   Pendidikan
WBP Lapas Kelas IIB Batang Diberi Kesempatan Bukber Bareng Keluarga

WBP Lapas Kelas IIB Batang Diberi Kesempatan Bukber Bareng Keluarga

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X