Angka Kemiskinan Terus Menurun, Jepara bukan Kabupaten Termiskin

infojateng.id - 27 Februari 2025
Angka Kemiskinan Terus Menurun, Jepara bukan Kabupaten Termiskin
Foto: Ilustrasi Kemiskinan. - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Penanganan kemiskinan di Kabupaten Jepara dari tahun ke tahun semakin membaik, berbagai terobosan kebijakan terkait pengentasan kemiskinan pun terus diupayakan oleh Pemkab Jepara.

Hal ini juga dibuktikan dengan komitmen yang ditegaskan Bupati Jepara Witiarso Utomo dan Wakil Bupati M. Ibnu Hajar bahwa program pengentasan kemiskinan di Kabupaten Jepara menjadi salah satu program prioritas utama.

Data dari Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Jepara menunjukkan bahwa persentase penduduk miskin di Kabupaten Jepara menurun secara signifikan, ini dibuktikan angka kemiskinan turun 0,52 persen, dari 6,61 persen pada Maret 2023 menjadi 6,09 persen pada Maret 2024.

Penurunan jumlah penduduk miskin di Kabupaten Jepara sebesar 0,52 persen merupakan yang tertinggi di Jawa Tengah dibandingkan dengan 29 kabupaten lainnya meskipun Jepara menempati peringkat keempat jika dibandingkan dengan kota-kota besar seperti Semarang, Salatiga, dan Magelang.

Pencapaian ini menunjukkan bahwa program pengentasan kemiskinan di Jepara sangat efektif. Itu juga menjadi bukti bahwa Jepara menjadi Kabupaten terbaik dalam pengentasan kemiskinan di Jawa Tengah.

Angka kemiskinan di Kabupaten Jepara sesuai survei terakhir tahun 2024 sebesar 6,09 persen, merupakan yang terendah dalam beberapa dekade terakhir.

Pada tahun 2014, angka kemiskinan masih berada di angka 8,55 persen, kemudian mengalami penurunan bertahap hingga mencapai 6,09 persen pada Maret 2024.

Dengan demikian, data tersebut menunjukkan penanganan kemiskinan dari tahun ke tahun semakin membaik dan menjadi bukti bahwa pemberitaan mengenai Kabupaten Jepara sebagai Kabupaten termiskin perlu diluruskan.

Wakil Bupati Jepara sekaligus Plh Bupati Jepara, M. Ibnu Hajar saat memimpin apel perdana setelah dilantik pada Senin (24/2/2025) lalu menginstruksikan terkait masalah pengentasan kemiskinan.

Pihaknya meminta kepala perangkat daerah terkait untuk terus hadir di tengah-tengah masyarakat. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Rawan Banjir Rob, Polres Demak Siapkan Tim Pengurai Kemacetan Saat Mudik

Rawan Banjir Rob, Polres Demak Siapkan Tim Pengurai Kemacetan Saat Mudik

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Susun RKPD dan RPJMD, Bupati Batang Siapkan Sejumlah Program Prioritas

Susun RKPD dan RPJMD, Bupati Batang Siapkan Sejumlah Program Prioritas

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Timnas Indonesia Amankan 3 Poin Berkat Gol Tunggal Ole Romeny

Timnas Indonesia Amankan 3 Poin Berkat Gol Tunggal Ole Romeny

Info Jateng   Olahraga
Bukber dengan Belasan Ribu Mendoan di Purbalingga Pecahkan Rekor Muri

Bukber dengan Belasan Ribu Mendoan di Purbalingga Pecahkan Rekor Muri

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Pemprov Jateng Salurkan BLT kepada 85.000 Masyarakat

Pemprov Jateng Salurkan BLT kepada 85.000 Masyarakat

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Meriah, Ratusan Lampu Hias Warnai Alun-Alun Purbalingga

Meriah, Ratusan Lampu Hias Warnai Alun-Alun Purbalingga

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wakil Bupati Bersama Forkopimda Jepara Monitoring Posko Mudik Lebaran 2025

Wakil Bupati Bersama Forkopimda Jepara Monitoring Posko Mudik Lebaran 2025

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
DPRD Jateng Setujui Raperda Merger BPR BKK jadi BPR Syariah

DPRD Jateng Setujui Raperda Merger BPR BKK jadi BPR Syariah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Plh Sekda Jepara : Data Sangat Penting untuk Mendukung Perencanaan Pembangunan

Plh Sekda Jepara : Data Sangat Penting untuk Mendukung Perencanaan Pembangunan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
PKK Jateng Dorong Pelibatan LBH untuk Cegah Bullying di Pesantren

PKK Jateng Dorong Pelibatan LBH untuk Cegah Bullying di Pesantren

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Pemprov Jateng Usulkan Hutan Muria Jadi Tahura, Ahmad Luthfi Tekankan Konservasi

Pemprov Jateng Usulkan Hutan Muria Jadi Tahura, Ahmad Luthfi Tekankan Konservasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RPJMD Purbalingga 2025-2029, Dorong Penguatan Ekonomi Masyarakat

RPJMD Purbalingga 2025-2029, Dorong Penguatan Ekonomi Masyarakat

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pemerintahan
Bantu Ekonomi Lokal, Pemkot Magelang Gagas “ASN Ngelarisi Pasar Rakyat”

Bantu Ekonomi Lokal, Pemkot Magelang Gagas “ASN Ngelarisi Pasar Rakyat”

Ekonomi   Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemerintahan
Desalinasi Gubernur Jateng, 250 KK di Pekalongan Nikmati Air Minum Tawar Gratis

Desalinasi Gubernur Jateng, 250 KK di Pekalongan Nikmati Air Minum Tawar Gratis

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Ini Persiapan yang Dilakukan Pemkot Magelang untuk Sambut Pemudik

Ini Persiapan yang Dilakukan Pemkot Magelang untuk Sambut Pemudik

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng   Pemerintahan
Wujud Kepedulian Sosial dan Dukungan UMKM, Korpri Salatiga Gelar Bazar Murah

Wujud Kepedulian Sosial dan Dukungan UMKM, Korpri Salatiga Gelar Bazar Murah

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Laga Perdana Play Off, Red Spark Hajar Hyundai, Megawati Tampil Menggila Hari Ini

Laga Perdana Play Off, Red Spark Hajar Hyundai, Megawati Tampil Menggila Hari Ini

Olahraga
Rasionalisasi Pegawai RSUD RAA Soewondo Pati, Upaya Profesional Menuju Rumah Sakit yang Lebih Sehat

Rasionalisasi Pegawai RSUD RAA Soewondo Pati, Upaya Profesional Menuju Rumah Sakit yang Lebih Sehat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus   Pemerintahan
Rusak Parah dan Bahayakan Warga, Ombudsman RI Desak Pemkab Pati Segera Perbaiki Jalan Tayu-Dukuhseti

Rusak Parah dan Bahayakan Warga, Ombudsman RI Desak Pemkab Pati Segera Perbaiki Jalan Tayu-Dukuhseti

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dewas: Pengurangan Pegawai Non-ASN di RSUD Soewondo Pati Keharusan Demi Pelayanan yang Lebih Baik

Dewas: Pengurangan Pegawai Non-ASN di RSUD Soewondo Pati Keharusan Demi Pelayanan yang Lebih Baik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus
Close Ads X