Dukung UMKM dan Semangat Bersedekah, Kodim Jepara Gelar Program Warung Berkah

infojateng.id - 1 Maret 2025
Dukung UMKM dan Semangat Bersedekah, Kodim Jepara Gelar Program Warung Berkah
Warung Berkah yang diinisiasi Kodim 0719/Jepara bertempat di Desa Bandengan, Kabupaten Jepara. - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, InfoJateng.id – Kodim 0719/Jepara kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) serta meningkatkan semangat bersedekah melalui program inovatif “Warung Berkah”.

Program yang diinisiasi langsung oleh Komandan Kodim 0719/Jepara Letkol Arm Khoirul Cahyadi yang digelar setiap hari Jumat secara bergilir di berbagai lokasi seluruh Kecamatan di Jepara.

“Warung Berkah merupakan salah satu inisiatif yang bertujuan untuk membantu UMKM naik kelas sekaligus melatih keikhlasan dalam bersedekah,” ungkap dandim, di Warung Berkah Desa Bandengan, Jepara, Jumat (28/2/2025).

Disampaikan, setiap Jumat dipilih satu warung untuk dijadikan tempat pelaksanaan. Secara keseluruhan, terdapat lima warung di lima kecamatan yang mendapat giliran setiap minggu, dengan satu warung tetap berada di Kodim 0719/Jepara.

“Konsep utama Warung Berkah ini adalah sistem pembayaran yang seikhlasnya. Pengunjung bisa membayar dengan nominal sesuai kemampuan mereka, boleh Rp5.000, Rp100.000, atau bahkan cukup dengan doa dan terima kasih jika tidak memiliki uang,” tutur Khoirul.

Diharapkan dengan adanya Warung Berkah ini, lanjut dandim, pemilik warung dapat memperoleh lebih banyak pelanggan dan masyarakat semakin terdorong untuk berbagi.

Sebagai bentuk dukungan, Kodim 0719/Jepara memberikan dana sebesar Rp500.000 setiap hari Rabu kepada pemilik warung yang terpilih untuk menunjang operasional warung.

Langkah ini diambil agar pemilik warung tidak mengalami kerugian dan tetap dapat menjalankan usahanya dengan baik.

Dandim 0719/Jepara itu juga menyampaikan apresiasinya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam program ini.

Ia berharap Warung Berkah dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, baik dari segi ekonomi maupun sosial, serta menjadi berkah bagi semua yang terlibat.

Dengan adanya program ini, diharapkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial semakin tumbuh di tengah masyarakat Jepara.

Kodim 0719/Jepara berkomitmen untuk terus menjalankan berbagai program yang berdampak positif bagi masyarakat dan lingkungan sekitar.

Pemilik warung, Sukri berterima kasih dengan adanya program ini sehingga warungnya sekaligus dipromosikan.

“Saya sampaikan terima kasih kepada pak dandim untuk warung berkah, mudah-mudahan berkah untuk semuanya,” ucap Sukri. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Safari Dakwah Syekh Palestina di SDIT-SMPIT Izzatul Islam

Safari Dakwah Syekh Palestina di SDIT-SMPIT Izzatul Islam

Info Jateng
Lembaga Pers Siswa Bermanfaat untuk Membranding Sekolah Madrasah

Lembaga Pers Siswa Bermanfaat untuk Membranding Sekolah Madrasah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Sinergi Tiga Pilar Pati Sukses Gelar Bazar Ramadan Berbasis Keadilan Sosial

Sinergi Tiga Pilar Pati Sukses Gelar Bazar Ramadan Berbasis Keadilan Sosial

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Purwokerto Half Marathon Resmi Diluncurkan, Sekda Jateng Targetkan 8.000 Pelari

Purwokerto Half Marathon Resmi Diluncurkan, Sekda Jateng Targetkan 8.000 Pelari

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Dawet Siwalan, Minuman Segar Inovatif dari Rembang

Dawet Siwalan, Minuman Segar Inovatif dari Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kuliner
Audiensi dengan Kemenkes, Bupati Jepara Upayakan Pengembangan Fasilitas Kesehatan

Audiensi dengan Kemenkes, Bupati Jepara Upayakan Pengembangan Fasilitas Kesehatan

Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus
Satlantas Polres Temanggung Ajak Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran

Satlantas Polres Temanggung Ajak Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kerja Sama dengan 44 Perguruan Tinggi

Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kerja Sama dengan 44 Perguruan Tinggi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Calon Satu-satunya, PPP Jawa Tengah Mantap Usung Gus Yasin

Calon Satu-satunya, PPP Jawa Tengah Mantap Usung Gus Yasin

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sosok Inspiratif   Sudut Pandang
Agustina Ajak Mahasiswa Muhammadiyah Aktif Berorganisasi

Agustina Ajak Mahasiswa Muhammadiyah Aktif Berorganisasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Pendidikan
Meriahkan Ramadan, Pelajar Gelar Ramadan Art Festival

Meriahkan Ramadan, Pelajar Gelar Ramadan Art Festival

Eks Karesidenan Pekalongan   Hiburan   Info Jateng   Pendidikan
“Lapor Mas Bupati” Siap Layani Aduan Masyarakat

“Lapor Mas Bupati” Siap Layani Aduan Masyarakat

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
SMAN 1 Subah Gelar Lomba Religi, Wujudkan Generasi Pelajar Berprestasi

SMAN 1 Subah Gelar Lomba Religi, Wujudkan Generasi Pelajar Berprestasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Perubahan Jam Operasional Minimarket, Wujud Perlindungan terhadap UMKM

Perubahan Jam Operasional Minimarket, Wujud Perlindungan terhadap UMKM

Ekonomi   Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Dukung Wisata dan Mobilitas Pekerja, Bus TransJateng Segera Hadir di Batang

Dukung Wisata dan Mobilitas Pekerja, Bus TransJateng Segera Hadir di Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemkab Batang Gunakan Skema Financing untuk Perbaikan PJU di 457 Titik

Pemkab Batang Gunakan Skema Financing untuk Perbaikan PJU di 457 Titik

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Tanamkan Pemahaman Alquran, IPARI Terapkan Metode Living Quran

Tanamkan Pemahaman Alquran, IPARI Terapkan Metode Living Quran

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Warga Jepara Sambut Positif Perbaikan Jalan Oleh Pemprov Jateng

Warga Jepara Sambut Positif Perbaikan Jalan Oleh Pemprov Jateng

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Pati Sudewo Soroti Permainan Data hingga Jual Beli Jabatan di Dunia Pendidikan

Bupati Pati Sudewo Soroti Permainan Data hingga Jual Beli Jabatan di Dunia Pendidikan

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Besok Malam, Timnas Indonesia Terbang ke Australia

Besok Malam, Timnas Indonesia Terbang ke Australia

Info Jateng   Olahraga
Close Ads X