Pati, Infojateng.id– Bupati Pati Sudewo secara resmi melantik Direktur RSUD RAA Soewondo Pati dan menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada tujuh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pati.
Adapun tujuh pejabat yang menerima SK sebagai Plt Kepala OPD, yakni:
1. Riyoso sebagai Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUTR) Kabupaten Pati.
2. Didik Rusdiartono sebagai Plt. Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pati.
3. Joko Cipto Hastono sebagai Plt. Sekretaris DPRD Kabupaten Pati.
4. A. Faisal sebagai Plt. Kepala Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Kabupaten Pati.
5. Andrik Sulaksono sebagai Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Pati.
6. Luki Pratugas Narimo sebagai Plt. Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan Kabupaten Pati.
7. Tri Haryama sebagai Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dispermades) Kabupaten Pati.
Menanggapi keputusan tersebut, Ketua Relawan Bolodewo, H. Mudasir, mengapresiasi langkah tegas Bupati Sudewo dalam menata ulang kepemimpinan di sejumlah OPD strategis, termasuk di RSUD Soewondo. Ia menilai, perombakan ini merupakan upaya nyata bupati dalam memastikan pelayanan publik dikelola oleh orang-orang yang kompeten.
“Langkah ini menunjukkan komitmen Bupati Sudewo dalam mengedepankan kepentingan masyarakat. Perombakan di RSUD Soewondo dan beberapa OPD strategis, seperti Disdikbud, Disdukcapil, dan Sekretariat DPRD, adalah bukti nyata bahwa pelayanan publik harus dipegang oleh orang-orang yang benar-benar mampu,” ujar H. Mudasir.
Ia juga menegaskan bahwa seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Pati harus tegak lurus mendukung kebijakan bupati dan menghindari manuver yang berpotensi mengganggu kondusivitas pemerintahan.
“Jajaran Kepala OPD harus sepenuhnya mendukung program bupati demi kepentingan masyarakat. Jangan sampai ada kepentingan pribadi atau kelompok yang justru menghambat kemajuan daerah,” tambahnya.
Dengan pelantikan ini, diharapkan roda pemerintahan di Kabupaten Pati semakin solid dan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik bagi masyarakat. (one/redaksi)