Ratusan Pengurus Pondok Pesantren Tanda Tangani Komitmen Ramah Anak

infojateng.id - 6 Maret 2025
Ratusan Pengurus Pondok Pesantren Tanda Tangani Komitmen Ramah Anak
 - (infojateng.id)
|
Editor

Ungaran, Infojateng.id – Sebanyak 100 pengurus pondok pesantren (ponpes) di Kabupaten Semarang menandatangani komitmen, untuk mewujudkan ruang nyaman bagi anak.

Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang, Ta’yinul Birri Bagus Nugroho menjelaskan, saat ini ada 185 pondok pesantren yang telah berizin.

Ia menyebut, santri yang menuntut ilmu di sana mencapai 14 ribu lebih. Selain itu, masih ada yang belum memiliki izin operasional (Ijop).

Untuk itu, pihaknya melalui penyuluh di Kantor Urusan Agama (KUA) kecamatan terus melakukan sosialisasi, agar pondok pesantren agar memiliki Ijop.

“Tahun ini, ada tambahan beberapa pondok pesantren yang ber-Ijop dan ada yang sedang proses,” ungkap Ta’yinul, usai sosialisasi dan pencanangan pondok pesantren ramah anak, di Ruang Dharma Satya Kompleks Kantor Bupati Semarang, Rabu (5/3/2025) siang

Disampaikan, untuk mendapatkan Ijop, ponpes harus beroperasi minimal dua tahun. Izin operasional Ponpes dikeluarkan langsung oleh Kementerian Agama RI.

Terkait ada kasus hukum yang melibatkan pengurus ponpes, Ta’yinul mengimbau masyarakat, untuk lebih berhati-hati saat memilih ponpes untuk pendidikan anak-anaknya.

“Kami sudah melakukan sosialisasi, dalam memilih pondok harus dilihat izin dan sanad keilmuan para Kyai, di lingkungan pondok itu,” tegasnya.

Kasus hukum pelecehan seksual santri yang diungkap Kepolisian bulan lalu, lanjutnya, terjadi di ponpes yang belum berizin dan baru beroperasi.

Dia memastikan, pihaknya akan terus melakukan pembinaan ponpes, agar ramah anak.

Kasatreskrim Polres Semarang AKP Aditya Perdana menegaskan, pihaknya tidak akan kompromi terhadap tindak kekerasan anak dan perempuan.

Dia berharap, ada edukasi kepada pengasuh ponpes, tentang risiko tindak pidana kekerasan dan pelecehan seksual terhadap anak.

“Ancaman hukumannya paling lama 15 tahun (penjara),” kata AKP Aditya Perdana.

Sementara Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak KB (DP3AKB) Kabupaten Semarang, Dwi Saiful Noor Hidayat menerangkan, pada tahun ini, tercatat 23 kasus kekerasan seksual pada anak. Lebih dari separuh atau 15 kasus (65,21 persen) terjadi di lingkungan pesantren. Sedangkan sisanya, di rumah dan tempat umum.

“Tujuan sosialisasi untuk menciptakan pesantren yang memenuhi hak anak,” terang Saiful. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Safari Dakwah Syekh Palestina di SDIT-SMPIT Izzatul Islam

Safari Dakwah Syekh Palestina di SDIT-SMPIT Izzatul Islam

Info Jateng
Lembaga Pers Siswa Bermanfaat untuk Membranding Sekolah Madrasah

Lembaga Pers Siswa Bermanfaat untuk Membranding Sekolah Madrasah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Sinergi Tiga Pilar Pati Sukses Gelar Bazar Ramadan Berbasis Keadilan Sosial

Sinergi Tiga Pilar Pati Sukses Gelar Bazar Ramadan Berbasis Keadilan Sosial

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Purwokerto Half Marathon Resmi Diluncurkan, Sekda Jateng Targetkan 8.000 Pelari

Purwokerto Half Marathon Resmi Diluncurkan, Sekda Jateng Targetkan 8.000 Pelari

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Dawet Siwalan, Minuman Segar Inovatif dari Rembang

Dawet Siwalan, Minuman Segar Inovatif dari Rembang

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kuliner
Audiensi dengan Kemenkes, Bupati Jepara Upayakan Pengembangan Fasilitas Kesehatan

Audiensi dengan Kemenkes, Bupati Jepara Upayakan Pengembangan Fasilitas Kesehatan

Info Jateng   Kesehatan   Laporan Khusus
Satlantas Polres Temanggung Ajak Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran

Satlantas Polres Temanggung Ajak Anak Yatim Piatu Belanja Baju Lebaran

Eks Karesidenan Kedu   Info Jateng
Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kerja Sama dengan 44 Perguruan Tinggi

Percepat Capaian Program, Pemprov Jateng Kerja Sama dengan 44 Perguruan Tinggi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Calon Satu-satunya, PPP Jawa Tengah Mantap Usung Gus Yasin

Calon Satu-satunya, PPP Jawa Tengah Mantap Usung Gus Yasin

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sosok Inspiratif   Sudut Pandang
Agustina Ajak Mahasiswa Muhammadiyah Aktif Berorganisasi

Agustina Ajak Mahasiswa Muhammadiyah Aktif Berorganisasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Laporan Khusus   Pemerintahan   Pendidikan
Meriahkan Ramadan, Pelajar Gelar Ramadan Art Festival

Meriahkan Ramadan, Pelajar Gelar Ramadan Art Festival

Eks Karesidenan Pekalongan   Hiburan   Info Jateng   Pendidikan
“Lapor Mas Bupati” Siap Layani Aduan Masyarakat

“Lapor Mas Bupati” Siap Layani Aduan Masyarakat

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
SMAN 1 Subah Gelar Lomba Religi, Wujudkan Generasi Pelajar Berprestasi

SMAN 1 Subah Gelar Lomba Religi, Wujudkan Generasi Pelajar Berprestasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Perubahan Jam Operasional Minimarket, Wujud Perlindungan terhadap UMKM

Perubahan Jam Operasional Minimarket, Wujud Perlindungan terhadap UMKM

Ekonomi   Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Dukung Wisata dan Mobilitas Pekerja, Bus TransJateng Segera Hadir di Batang

Dukung Wisata dan Mobilitas Pekerja, Bus TransJateng Segera Hadir di Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemkab Batang Gunakan Skema Financing untuk Perbaikan PJU di 457 Titik

Pemkab Batang Gunakan Skema Financing untuk Perbaikan PJU di 457 Titik

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Tanamkan Pemahaman Alquran, IPARI Terapkan Metode Living Quran

Tanamkan Pemahaman Alquran, IPARI Terapkan Metode Living Quran

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pendidikan
Warga Jepara Sambut Positif Perbaikan Jalan Oleh Pemprov Jateng

Warga Jepara Sambut Positif Perbaikan Jalan Oleh Pemprov Jateng

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Pati Sudewo Soroti Permainan Data hingga Jual Beli Jabatan di Dunia Pendidikan

Bupati Pati Sudewo Soroti Permainan Data hingga Jual Beli Jabatan di Dunia Pendidikan

Eks Karesidenan Pati   Pendidikan
Besok Malam, Timnas Indonesia Terbang ke Australia

Besok Malam, Timnas Indonesia Terbang ke Australia

Info Jateng   Olahraga
Close Ads X