50 Mahasiswa UMK Mendapatkan Beasiswa BI

infojateng.id - 12 September 2019
50 Mahasiswa UMK Mendapatkan Beasiswa BI
 - ()
Penulis
|
Editor

KUDUS – Sebanyak 50 mahasiswa Universitas Muria Kudus (UMK) mendapatkan beasiswa dari Bank Indonesia (BI). Tak hanya beasiswa, rencananya mereka juga akan mendapatkan berbagai pelatihan dan kegiatan untuk meningkatkan softskill mahasiswa, yang nantinya akan tergabung dalam Generasi Baru Indonesia (GenBI).

Beasiswa tersebut diberikan setelah dilakukan penandatangan di Kantor Perwakilan BI Jawa Tengah kemarin. Penandatanganan langsung dilakukan oleh Rektor UMK Dr. Suparnyo, SH. MS dan Kepala Perwakilan BI Jateng, Soekowardojo.

Rektor UMK Dr. Suparnyo, SH. MS mengucapkan terimakasih kepada BI terkait kerjasama tersebut. Apalagi kerjasama berupa pemberian beasiswa akan sangat membantu mahasiswa nantinya.

”Tidak hanya sekadar mendapatkan beasiswa berupa uang, melainkan juga berbagai kegiatan positif kepada mahasiswa,” ujar Suparnyo belum lama ini.

UMK mendapatkan jatah sebanyak 50 mahasiswa yang telah lolos seleksi sebelumnya. Secara internal memang sudah dilakukan screening, karena memang harus sesuai dengan kriteria yang ditentukan oleh BI.

Mahasiswa yang mendapatkan beasiswa tersebut akan mendapatkan Rp 1 juta setiap bulannya. Selain itu juga masuk dalam GenBI yang akan ada banyak kegiatan positif. Mereka nantinya akan menjadi front liner yang mengkomunikasikan kelembagaan dan berbagai kebijakan BI kepada semua mahasiswa dan masyarakat umum.

Selanjutnya, dari GenBI akan diadakan berbagai pelatihan guna mencetak pemimpin muda diberbagai bidang dan tingkatan, dan mereka juga harus menjadi role model dikalangan pelajar, mahasiswa serta masyarakat. ”UMK akan membuat komisariat GenBI,” imbuhnya.

Sementara itu, Kepala Perwakilan BI Jateng Soekowardojo mengatakan, beasiswa yang dilakkukan ini merupakan bentuk keberpihakan BI kepada dunia pendidikan. Terhitung sudah ada sekitar 19.000 mahasiswa yang sudah mendapatkan beasiswa BI di seluruh Indonesia. ”Tahun ini kami perluas,” terangnya.

Ada tambahan dua universitas di Jawa Tengah yang mendapatkan beasiswa BI, yakni UMK dan Universitas Tidar. Beasiswa ini berjalan dalam kurun waktu satu tahun.

Beasiswa saat ini memang banyak pilihannya, namun beasiswa BI dinilai memiliki kegiatan positif lain, yakni ada wadah bagi penerima beasiswa BI seperti GenBI. ”Banyak kegiatan sosial nantinya yang juga melibatkan GenBI,” imbuhnya.

Mereka yang tergabung dalam GenBI juga memiliki kesempatan untuk bekerja di BI kelak, karena pihaknya memang akan melakukan kerjasama dengan perguruan tinggi. Mereka yang diterima di BI tentunya dengan catatan memiliki kompetensi dan mau bekerja di BI.(redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Empat Kendaraan Kecelakaan Karambol di Depan SPBU Krasak, Satu Orang Meninggal Dunia

Empat Kendaraan Kecelakaan Karambol di Depan SPBU Krasak, Satu Orang Meninggal Dunia

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Gerindra Jepara Siap Kawal MBG dan Progam Pemerintah Pusat di Daerah

Gerindra Jepara Siap Kawal MBG dan Progam Pemerintah Pusat di Daerah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bermain dengan 10 Pemain, PSM Makassar Tahan Imbang Arema FC

Bermain dengan 10 Pemain, PSM Makassar Tahan Imbang Arema FC

Olahraga
HPN 2025, Ketua PWI Pati Tekankan Validasi Data dan Produk Jurnalistik

HPN 2025, Ketua PWI Pati Tekankan Validasi Data dan Produk Jurnalistik

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Polres Jepara Gelar Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2025, Ini 12 Pelanggaran yang Ditindak

Polres Jepara Gelar Operasi Keselamatan Lalu Lintas Candi 2025, Ini 12 Pelanggaran yang Ditindak

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Operasi Keselamatan Candi 2025 Dimulai, Polres Jepara Minta Masyarakat Tertib Lalu Lintas

Operasi Keselamatan Candi 2025 Dimulai, Polres Jepara Minta Masyarakat Tertib Lalu Lintas

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kades Wedarijaksa: PTSL Sudah Sesuai Regulasi, Patok Tanah Disiapkan Panitia

Kades Wedarijaksa: PTSL Sudah Sesuai Regulasi, Patok Tanah Disiapkan Panitia

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Bupati Demak Buka Jalan Santai Keluarga HUT Perumda Air Minum

Bupati Demak Buka Jalan Santai Keluarga HUT Perumda Air Minum

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Penanganan Banjir di Demak Libatkan Lintas Sektoral dan Relawan

Penanganan Banjir di Demak Libatkan Lintas Sektoral dan Relawan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Penanganan Banjir, Ketua PMI Demak Perintahkan Buka Dapur Umum

Penanganan Banjir, Ketua PMI Demak Perintahkan Buka Dapur Umum

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Surat Pj Bupati Batang ke Menteri PUPR Direspon, Jalan Nasional Batang-Pekalongan Mulai Ditambal

Surat Pj Bupati Batang ke Menteri PUPR Direspon, Jalan Nasional Batang-Pekalongan Mulai Ditambal

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Gelar Rapat Pleno I, PCNU Batang Bahas Kinerja Organisasi

Gelar Rapat Pleno I, PCNU Batang Bahas Kinerja Organisasi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Perkuat Mutu, Perpusdes Candiareng Gandeng Unikal Gelar Benchmarking

Perkuat Mutu, Perpusdes Candiareng Gandeng Unikal Gelar Benchmarking

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Gagal Panen Akibat Banjir, Sujarwanto Berikan Bantuan ke Masyarakat Terdampak

Gagal Panen Akibat Banjir, Sujarwanto Berikan Bantuan ke Masyarakat Terdampak

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Pleton Siaga Polres Jepara Gelar Patroli Libur Akhir Pekan

Pleton Siaga Polres Jepara Gelar Patroli Libur Akhir Pekan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Resmikan Kantor Sekretariat di Undip, Nana Tekankan Asosiasi Tenis Profesor Harus Menyala

Resmikan Kantor Sekretariat di Undip, Nana Tekankan Asosiasi Tenis Profesor Harus Menyala

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Sekda Jateng Dorong Sosialisasi Deteksi Dini Kanker Terus Digalakkan

Sekda Jateng Dorong Sosialisasi Deteksi Dini Kanker Terus Digalakkan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Kesehatan   Olahraga
Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Tim Siraju Polres Jepara Bubarkan Pesta Miras & Razia Kos-Kosan Mesum Jelang Ramadhan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Jelang Ramadhan, Polres Jepara Sita Ratusan Botol Miras dalam Operasi Pekat

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Laporan Khusus
Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Perum BULOG Cabang Pati Serap Gabah Hasil Panen mengacu HPP Terbaru

Ekonomi   Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X