Wawancarai Ganjar, 7 Siswa MI Gunungpring Tanya Pelajaran Favorit hingga Tokoh Idola

infojateng.id - 22 Agustus 2023
Wawancarai Ganjar, 7 Siswa MI Gunungpring Tanya Pelajaran Favorit hingga Tokoh Idola
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menerima kunjungan tujuh siswa madrasah ibtidaiyah (MI) di rumah dinasnya, Senin (21/8/2023). - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, infojateng.id –  Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menerima kunjungan tujuh siswa madrasah ibtidaiyah (MI) di rumah dinasnya, Senin (21/8/2023).

Mereka adalah jurnalis cilik MI Ma’arif Gunungpring, Magelang yang ingin mewawancarai Ganjar secara khusus.

Berbagai pertanyaan disampaikan secara bergantian oleh dua siswa sebagai perwakilan, yakni Rahesa siswa kelas III dan Putra siswa kelas IV.

Mulanya suasana tampak canggung karena para siswa grogi berhadapan dengan orang nomor satu di Jawa Tengah itu. Namun, suasana menjadi cair berkat keramahan Ganjar.

“Wah keren banget rompinya ini, kalian bikin sendiri ya,” ucap Ganjar mencairkan suasana.

Sejurus kemudian, sesi wawancara untuk majalah sekolah mereka pun dimulai dengan lebih rileks. Bergantian, Rahesa dan Putra bertanya tentang hal-hal pribadi sampai peran Ganjar sebagai gubernur.

“Kenapa Pak Ganjar ingin menjadi gubernur? Apakah waktu kecil sudah menjadi cita-cita Pak Ganjar,” ucap Rahesa.

“Biar bisa bantu masyarakat, biar bisa bantu yang jalannya rusak dan biar tidak korupsi,” ujar Ganjar.

Suasana bertambah cair saat muncul pertanyaan dari anak-anak itu mengenai pengalaman seru selama menjadi gubernur. Ganjar menjawab bahwa pengalaman itu adalah saat bertemu dengan mereka.

“Benar loh. Pak Gubernur biasa ketemu sama jurnalis, tapi jurnalis siswa MI seperti kalian ini,” katanya.

Para siswa juga bertanya apakah Ganjar saat anak-anak pernah nakal, berapa uang sakunya, sampai pelajaran favorit Ganjar ketika seusia mereka.

Gubernur Jateng dua periode itu pun mengaku senang dengan pelajaran menggambar.

“Kalau nakal ya pernah dong. Ibunya pak gubernur dulu sering nyariin karena udah sore ga pulang-pulang. Sangunya kadang tidak sangu, karena orangtuanya Pak Ganjar gak mampu. Tapi kalau ngasih kadang 5 rupiah, kadang 10 rupiah,” bebernya.

Lalu ketika anak-anak tanya tentang siapa tokoh idola yang menginspirasi, Ganjar menyebut kedua orangtuanya adalah sumber inspirasinya menjalani kehidupan.

“Bapak dan ibu, mereka selalu menginspirasi karena mengajari banyak hal juga ke pak gubernur. Makanya kamu semua harus mendengarkan, terutama ke ibumu. Karena ibumu itu manusia yang paling hebat,” tegasnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Close Ads X