OPD Pemkab Jepara Perkokoh Komitmen melalui Penandatanganan Perjanjian Kinerja

infojateng.id - 22 Januari 2025
OPD Pemkab Jepara Perkokoh Komitmen melalui Penandatanganan Perjanjian Kinerja
Penandatanganan komitmen Perjanjian Kerja Tahun 2025 yang dilaksanakan di Ruang Rapat RMP Soesrokartono Kantor Sekretariat Daerah Jepara, Selasa (21/1/2025). - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, Infojateng.id – Seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jepara melakukan penandatanganan komitmen Perjanjian Kerja Tahun 2025.

Kegiatan yang dilaksanakan di Ruang Rapat RMP Soesrokartono Kantor Sekretariat Daerah Jepara pada Selasa (21/1/2025) itu, bertujuan untuk lebih memperkokoh komitmen dalam menjaga integritas dan akuntabilitas kinerja.

Dalam sambutannya, Penjabat (Pj) Bupati Jepara Edy Supriyanta menyampaikan terima kasih dan mengapresiasi kepada seluruh Kepala Perangkat Daerah atas kerja kerasnya dalam mewujudkan pencapaian akuntabilitas kinerja di tahun 2024.

“Alhamdulillah, Jepara meraih nilai 66,03 dengan kategori B dalam penilaian akuntabilitas kinerja, ini adalah pencapaian yang patut kita syukuri. Tetapi kita harus terus berbenah dan berinovasi agar kinerja kita di tahun-tahun berikutnya dapat lebih baik lagi,” ungkap Pj bupati.

Di tahun 2025 ini, ia menginstruksikan agar setiap Kepala Perangkat Daerah di Kabupaten Jepara harus mampu berkomitmen penuh untuk mencapai target-target kinerja yang telah diperjanjikan dengan memperhatikan efektivitas dan efisiensi dalam penggunaan sumber daya yang ada.

“Saya mengingatkan bahwa Perjanjian Kinerja ini bukan sekadar formalitas, tetapi merupakan pedoman untuk memastikan setiap langkah yang kita ambil terarah pada pencapaian yang jelas dan terukur,” kata dia.

Terakhir, di hadapan Sekretaris Daerah dan seluruh Kepala Perangkat Daerah serta para Camat, Pj Bupati Jepara menekankan antar-Perangkat Daerah agar meningkatkan koordinasi, mengoptimalkan kerjasama, serta menjaga komitmen bersama untuk mewujudkan kinerja yang lebih baik dan lebih berkualitas di tahun 2025 ini.

Menurutnya, hal ini nantinya juga sebagai bentuk komitmen untuk mendukung dan menyukseskan program 100 hari kerja pada Kepala Daerah terpilih mendatang.

“Saya yakin, dengan semangat kebersamaan, inovasi dan dedikasi, kita dapat mencapai tujuan-tujuan tersebut, semoga kita semua dapat menjalankan tugas dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab demi kemajuan Kabupaten Jepara tercinta,” pungkasnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Close Ads X