Gerak Cepat Pemkab Batang Perbaiki Jembatan Amblas di Kali Kupang

infojateng.id - 24 Januari 2025
Gerak Cepat Pemkab Batang Perbaiki Jembatan Amblas di Kali Kupang
Pemkab Batang bergerak cepat memperbaiki jembatan yang amblas di Kali Kupang, Kecamatan Wonotunggal terdampak banjir bandang pada Senin (20/1/2025) malam lalu. Dok. Diskominfo Batang - (infojateng.id)
|
Editor

Batang, Infojateng.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Batang bergerak cepat memperbaiki jembatan yang amblas di Kali Kupang, Kecamatan Wonotunggal.

Jembatan tersebut merupakan penghubung penting antara tiga desa, yaitu Gringgingsari, Sodong, dan Silurah, yang terdampak banjir bandang pada Senin (20/1/2025) malam lalu.

Kepala Bidang Prasarana Jalan dan Jembatan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Batang Endro Suryono menyampaikan, bahwa langkah tanggap darurat telah dimulai dengan target penyelesaian dalam 20 hari.

Pekerjaannya meliputi pengembalian fungsi jalan seperti semula agar dapat dilalui kembali.

“Kami melakukan pembangunan dinding penahan tanah atau talud, pengurugan, perbaikan plat injak, dan terakhir pengaspalan di atasnya,” kata Endro saat ditemui di Jembatan Kali Kupang, Kecamatan Wonotunggal, Kabupaten Batang, Kamis (23/1/2025).

Ia menambahkan, langkah ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, yang langsung meminta percepatan perbaikan infrastruktur pascabanjir.

“Perbaikan ini menggunakan anggaran pemeliharaan dan dana tak terduga. Perkiraan biaya untuk menyelesaikan pekerjaan ini mencapai Rp300 juta, meskipun ada pengajuan dari desa sebesar Rp500 juta,” jelasnya.

Namun, pihaknya optimistis dengan hitungan kasar tersebut pekerjaan ini bisa selesai.

Endro menyebutkan, amblasnya jembatan membuat akses menuju Kota Batang dari tiga desa tersebut menjadi terhambat.

Warga terpaksa harus memutar melalui Desa Talun, Kabupaten Pekalongan, sementara warga dari arah Kota Batang harus melewati Desa Pandansari, Kecamatan Warungasem.

“Ini adalah bentuk komitmen kami untuk memastikan infrastruktur kembali normal dan masyarakat tidak terganggu dalam beraktivitas,” tandasnya.

Proses perbaikan terus dikebut agar jembatan dapat segera digunakan kembali, mengingat pentingnya akses tersebut bagi warga di tiga desa terdampak. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Close Ads X