Ratusan Santri Hingga Mahasiswa Ikuti Pelatihan Usaha Boga dan Barista

infojateng.id - 26 Februari 2025
Ratusan Santri Hingga Mahasiswa Ikuti Pelatihan Usaha Boga dan Barista
Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen membuka Pelatihan keterampilan usaha boga dan barista di Masjid Agung Jawa Tengah, Selasa (25/2/2025). Dok. Humas Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Sebanyak 103 santri dan 10 mahasiswa  dari berbagai pondok pesantren dan perguruan tinggi, mendapat pelatihan keterampilan usaha boga dan barista.

Hal itu dilakukan sebagai salah satu upaya untuk menanggulangi kemiskinan.

Pelatihan yang diselenggarakan oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI dan Provinsi Jateng ini dilaksanakan di Masjid Agung Jawa Tengah (MATJ), Selasa (25/2/2025).

Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen menyatakan, sejauh ini pihaknya terus mendorong para santri ambil bagian, dalam upaya pengentasan kemiskinan di wilayahnya.

“(Pelatihan ini) sebagai upaya menanggulangi kemiskinan, dan membuka peluang usaha bagi masyarakat Jawa Tengah,” kata Taj Yasin, saat membuka pelatihan.

Pria yang akrab disapa Gus Yasin ini, mengapresiasi penyelenggara yang telah mengadakan acara tersebut. Sebab, manfaatnya akan dirasakan masyarakat.

“Ini juga berdampak terhadap pengentasan kemiskinan dan kebermanfaatan ke depan, tidak hanya membuka toko kue atau makanan, tapi bisa menjadi guru di SMK, lembaga kursus, dan sebagainya,” ujarnya.

Menurut Gus Yasin, hasil dari pelatihan itu dapat dipraktikkan di lingkungan pondok pesantren, misalnya pada saat acara haflah, konsumsinya bisa dikelola secara mandiri.

“Ini juga bisa menjadi sumber ladang usaha milik pondok atau para santri,” tuturnya.

Ditambahkan, dengan semakin banyak pelatihan, maka ketrampilan yang dimiliki bisa cocok dengan dunia usaha.

Santri asal Kudus, Rahmat, menyatakan senang dengan pelatihan tersebut, karena bisa menambah wawasan dan meningkatkan kompetensi memasak.

“Harapannya nanti kita bisa share ke teman-teman di pondok, supaya mereka nanti lebih mandiri dan bisa berwirausaha setelah keluar dari pondok,” kata Rahmat.

Ia berharap, pelatihan seperti itu lebih rutin digelar, sehingga kualitas masakan di pondok meningkat, baik dari sisi gizi, rasa, maupun penyajian.

Dalam acara tersebut, juga diserahkan bantuan modal usaha dari Baznas Jateng, berupa oven elektrik 80×60 cm, stand mixer 3,5 liter, dan timbangan digital, dengan total nilai Rp20 juta per penerima.

Bantuan modal usaha diberikan kepada 10 orang penerima. Baznas RI juga memberikan bantuan pada kegiatan Pelatihan Z-Coffee dengan total sebesar Rp200 juta. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Close Ads X