Bentuk Karakter Siswa, OSIS SMPN 2 Tayu Bagi-Bagi Takjil ke Warga

infojateng.id - 8 April 2022
Bentuk Karakter Siswa, OSIS SMPN 2 Tayu Bagi-Bagi Takjil ke Warga
Siswa dan guru SMPN 2 Tayu berbagi takjil ke warga yang melintas depan sekolah tersebut, Jumat (8/4/2022). - (infojateng.id)
Penulis
|
Editor

Pati, infojateng.id – Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS) SMPN 2 Tayu menggelar kegiatan bagi-bagi takjil untuk masyarakat sekitar, Jumat (8/4/2022). Kegiatan tersebut dalam rangka membentuk karakter siswa yang peduli dan berakhlakul karimah.

Sejumlah siswa-siswi yang tergabung dalam OSIS antusias mengikuti kegiatan tersebut. Sejak pukul 15.00, mereka menyiapkan takjil yang akan dibagikan ke warga dengan bantuan para guru.

Selanjutnya, mulai pukul 16.00 hingga 17.00, para siswa dan guru mulai membagikan takjil bagi warga yang melintas di jalan depan SMPN 2 Tayu, turut Jalan Tayu-Dukuhseti, Desa Luwang, Tayu. Terlihat sejumlah warga antusias mendapat takjil.

Pembina OSIS SMPN 2 Tayu Fatkhurrahman mengatakan, tema kegiatan Ramadhan tahun ini adalah membentuk karakter peserta didik yang berakhlakul karimah. Nantinya, kegiatan bagi-bagi takjil akan secara rutin dilaksanakan setiap Jumat sore pada Ramadhan tahun ini.

“Kegiatan berbagi takjil sebagai upaya berlatih bagi siswa untuk dapat berbagi dengan sesama menuju siswa yang memiliki akhlak yang baik atau akhlakul karimah,” katanya.

Sementara itu, Kepala SMPN 2 Tayu Kristina Ratna Kartika mengatakan, tujuan dari kegiatan ini sebagai kebersamaan antara siswa dan guru untuk bisa berbagi di bulan Ramadhan. Selain siswa dan guru, sejumlah wali murid juga ikut antusias dan senang dengan kegiatan tersebut.

“Untuk pengadaan takjil dari bapak dan ibu guru. Ada yang membawa jajan ada juga yang dalam bentuk uang. Bahkan, kemarin ada wali murid yang mau ikut berbagi,” urainya.

Kristina berharap, kegiatan tersebut sedianya menjadi contoh bagi para siswa SMPN 2 Tayu agar bisa selalu berbagi. Tentunya tidak hanya saat Ramadhan saja, melainkan di hari-hari biasa kedepannya.

“Kami berharap melalui kegiatan ini juga memberi dampak positif bagi siswa, guru dan masyarakat sekitar,” harapnya.

Sementara itu, salah satu warga yang mendapat takjil, Edi S mengaku sangat mengapresiasi kegiatan siswa tersebut. “Ya bagus dengan adanya kegiatan ini. Sangat positif mengisi kegiatan para siswa. Juga masyarakat cukup terbantu. Terutama bagi yang tengah dalam perjalanan tidak perlu repot mencari takjil untuk berbuka puasa,” ucap warga Margoyoso.(redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X