Ganjar Dorong Pemanfaatan Proyek Strategis Nasional untuk Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Jateng

infojateng.id - 28 Februari 2023
Ganjar Dorong Pemanfaatan Proyek Strategis Nasional untuk Tingkatkan Pertumbuhan Ekonomi Jateng
Ganjar saat meninjau pembangunan tol Solo-Yogyakarta bersama Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Senin (27/2/2023).  - (infojateng.id)
|
Editor

Solo, Infojateng.id –  Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo berharap Proyek Strategis Nasional (PSN) dapat memberikan dampak positif bagi pertumbuhan ekonomi di Jawa Tengah.

Ia berharap keberadaan Tol Solo-Yogyakarta dapat ditangkap sebagai peluang dan dimanfaatkan untuk meningkatkan perekonomian di Jawa Tengah.

Hal tersebut disampaikan Ganjar usai meninjau pembangunan tol Solo-Yogyakarta bersama Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono dan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati, Senin (27/2/2023).

“Harapannya, kalau itu sudah jalan semuanya kita musti menggunakan dan memanfaatkan itu agar kemudian pertumbuhan ekonomi jauh lebih tinggi, jauh lebih cepat,” kata Ganjar.

Ganjar menegaskan pemanfaatan PSN yang sudah dibangun di Jawa Tengah itu harus dilakukan dengan baik. Jangan sampai infrastruktur yang sudah dibangun itu sia-sia karena tidak tahu teori dan cara menggunakan.

“Betul teorinya, kalau kita tidak bisa menggunakan ya percuma. Ini yang juga akan kami dorong,” jelasnya.

Sementara Direktur Utama LMAN Basuki Purwadi menjelaskan, berdasarkan data Lembaga Manajemen Aset Negara (LMAN), realisasi terbesar anggaran PSN yang bersumber dari APBN adalah Provinsi Jawa Tengah.

Selanjutnya di peringkat kedua ada Jawa Barat dan di peringkat ketiga ada Daerah Istimewa Yogyakarta.

“Realisasi terbesar di 2022 adalah provinsi Jawa Tengah, mencapai total Rp 3,68 triliun, itu bersumber dari APBN untuk PSN. Jawa Barat peringkat dua dengan Rp 3,6 triliun, DIY peringkat tiga,” papar Basuki Purwadi saat mendampingi Ganjar Pranowo, Menteri Keuangan Sri Mulyani, dan Menteri PUPR Basuki Hadimoeljono.

Basuki menjelaskan, secara nasional realisasi anggaran PSN yang sudah berjalan sampai bulan Februari 2023 ini senilai Rp 1,28 triliun. Ia berharap realisasi anggaran PSN yang diberikan melalui LMAN untuk tahun ini bisa lebih cepat.

“Februari 2023 Rp1,28 triliun sudah terealisasi (secara nasional). Mudah-mudahan makin cepat. Sebagian besar jalan tol Rp1,116 triliun, lalu Rp150 miliar untuk bendungan,” ujarnya.

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menambahkan, data yang disebutkan tersebut hanya APBN yang diberikan melalui LMAN saja. Selain itu ada juga anggaran bersumber dari APBN yang diberikan untuk mempercepat PSN melalui BUMN.

Penggunaan APBN untuk PSN itu sebagai bentuk dukungan Kementerian Keuangan agar PSN yang memiliki peran penting bagi masyarakat, kesejahteraan, dan perekonomian bisa cepat diselesaikan.

“Infrastruktur adalah urat nadi perekonomian. Itu menentukan daya kompetisi, produktivitas, dan kemajuan sebuah bangsa dalam hal perekonomian. Kami akan terus memberikan dukungan berbagai program dan proyek yang sudah ditetapkan sebagai PSN,” ungkap Sri Mulyani. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Satpolairud Pati Perluas Pencarian Nelayan Hilang di Perairan Banyutowo

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

PAD Pariwisata Jadi Pekerjaan Rumah Besar Kabupaten Batang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Wisata
SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

SPPG Polri Distribusikan MBG ke Sejumlah Sekolah Hingga Posyandu

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

BPI Salurkan Bantuan Logistik Korban Banjir dan Longsor

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Kabar Gembira! Biaya Pelunasan Ibadah Haji Turun Rp25,5 Juta 

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Info Nasional
Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Korban Hanyut Ditemukan Meninggal di Perairan Demak, Operasi SAR Resmi Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Tinjau Longsor, Wabup Batang Imbau Warga Waspada Longsor Susulan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Viral Temuan Kayu di Pantai Larangan, Ini Kata Perhutani

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Polresta Pati Minta Ruas Jalan Pati–Tayu yang Rusak Diperbaiki

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Bupati Jepara Terima Kunjungan Komisi D DPRD Jawa Tengah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Bupati Jepara dan Perangkat Daerah Tandatangani Perjanjian Kinerja Tahun 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Komeng dan DPD RI Kagum Gebrakan Jateng dalam Pertanian dan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pemerintahan
Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Polres Purbalingga dan Bhayangkari Baksos di Dua Lokasi Bencana Alam

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Close Ads X