Anggota Korpri Jepara Salurkan Zakat Melalui Baznas

infojateng.id - 18 April 2023
Anggota Korpri Jepara Salurkan Zakat Melalui Baznas
Penyerahan zakat anggota Korpri secara simbolis dari Ketua Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Jepara, Edy Sujatmiko, kepada Ketua Baznas Kabupaten Jepara, Sholih, Senin (17/4/2023) pagi.  - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, infojateng.id –  Sebagian anggota Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Kabupaten Jepara, menyalurkan zakat fitrah melalui organisasi tersebut.

Zakat yang dihimpun itu disalurkan melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Jepara, Senin (17/4/2023) pagi.

Hal ini ditandai penyerahan secara simbolis dari Ketua Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Jepara, Edy Sujatmiko, kepada Ketua Baznas Kabupaten Jepara, Sholih. Turut hadir jajaran Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Jepara serta Wakil Ketua Baznas Kabupaten Jepara, Kusdiyanto.

Pada saat yang sama, diserahkan juga hasil pengumpulan infak dan sedekah dari anggota Korpri kepada ratusan penerima.

Edy Sujatmiko menjelaskan, total nilai zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang dihimpun pada bulan Ramadan 1444 Hijriah ini mencapai Rp58,3 juta.

“Kebanyakan menunaikan zakat fitrah di lingkungan masing-masing. Tapi ada anggota yang berzakat melalui Dewan Pengurus Korpri Kabupaten Jepara. Selain zakat, juga infak dan sedekah,” kata Edy Sujatmiko.

Ia mengatakan, zakat disalurkan dalam bentuk 152 paket beras masing-masing 2,5 kilogram, serta 714 amplop hasil infak dan sedekah masing-masing Rp75 ribu, disalurkan melalui 29 dinas/instansi.

“Berapapun disyukuri. Yang berinfak dan sedekah juga ikhlas,” ujarnya.

Ketua Panitia Akhmad Junaidi mengatakan, zakat dan sedekah dikumpulkan melalui pengiriman surat edaran ke unit-unit Korpri. Sedangkan infak dikumpulkan melalui kegiatan tarawih keliling (tarling) Korpri selama Ramadan 1444 Hijriah.

“Tahun ini tarling Korpri hanya kami gelar 6 kali, tapi hasilnya malah 2 kali lipat dibanding tahun sebelumnya, yakni mencapai Rp16,8 juta,” terang Junaidi.

Ditambah Rp42,5 juta hasil yang dihimpun dari edaran zakat dan sedekah, total yang disalurkan menjadi Rp58,3 juta. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Potensi Desa
JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Potensi Desa
Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Info Jateng   Kesehatan
Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X