Penjabat Gubernur Jateng Pantau Banjir di Semarang

infojateng.id - 16 Maret 2024
Penjabat Gubernur Jateng Pantau Banjir di Semarang
Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana memantau titik banjir di Stasiun Tawang, Jumat (15/3/2024). (Diskominfo Jateng) - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana memantau titik banjir di Kota Semarang, yaitu di Stasiun Tawang, daerah Sawah Besar meninjau pompa air di rumah pompa Waru dan kompleks kantor OPD Pemprov di Jalan Madukoro, Jumat (15/3/2024).

Saat di Stasiun Tawang, Nana tampak memantau lokasi tersebut. Di titik itu, banjir yang hari sebelumnya melanda, hari ini terlihat telah surut.

Bahkan, kata Nana, perjalanan kereta api (KA) dari Semarang ke Jakarta kembali normal.

“Saat ini sudah surut, di Stasiun Tawang ini sudah bersih. Kemarin tanggal 13 Maret (KA) tidak berjalan dan hari ini sudah mulai dibuka transportasi dari Semarang ke Jakarta. Tapi Semarang ke Surabaya masih terkendala, ada 2,5 km rel yang terendam di Alastuwo. Tapi yang ke arah Jakarta sudah berjalan,” papar Nana, di sela pantauannya di Stasiun Tawang Semarang.

Selanjutnya, Nana bersama rombongan OPD terkait menuju daerah Sawah Besar untuk meninjau pompa air di Rumah Pompa Waru.

Nana terlihat menemui petugas rumah pompa untuk memastikan bahwa pompa berjalan dengan baik, agar penanganan banjir bisa maksimal.

Dalam kesempatan itu, pihaknya juga memberikan bantuan kepada korban banjir.

Kemudian, pantauan dilakukan di kantor OPD Pemprov di Jalan Madukoro Semarang, yaitu di Kantor Dinas Pusdataru dan ESDM Provinsi Jawa Tengah. Di kantor Dinas Pusdataru, banjir sudah surut.

Pj Gubernur menyampaikan, pihaknya bersama pihak terkait terus melakukan upaya penanganan banjir.

Seperti penggunaan pompa yang merupakan milik pemerintah pusat, pemerintah daerah, hingga milik pemerintah provinsi.

“Ada 38 pompa. 10 unit milik BBWS atau pemerintah pusat, 17 pompa milik Kota Semarang, dan satu milik provinsi. Semuanya ada 38 pompa. Sebenarnya seluruh pompa ini normal,” ujarnya.

Menurutnya, pompa bekerja secara baik untuk melakukan pemompaan. Namun karena intensitas curah hujan yang cukup tinggi, ditambah dengan banjir rob di Semarang, sehingga memang perlu waktu dalam penanganan banjir.

“Tadi pagi Semarang itu bisa surut. Yang kita tahu ketinggian banjir 1 sampai 2 meter selama satu hari kemarin tergenang air. Tadi ke Stasiun Tawang sudah normal, sudah bisa dioperasionalkan. Saat ini kami di kantor Dinas di Pemprov yang terdampak banjir tersebut, satu meter. Ada beberapa dokumen yang kena air, dan beberapa mebeler. Sekarang sudah surut semua,” jelasnya.

Ke depan, pihaknya akan melakukan rapat dengan BMKG, dan BNPB. Dalam rapat nanti akan mengevaluasi kejadian bencana alam yang terjadi di Jateng.

“Seminggu ke depan cuaca ekstrem masih perlu kita antisipasi. Insyaallah ada rekayasa cuaca yang dilakukan BMKG,” imbuhnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sudut Pandang
Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Info Jateng   Pendidikan
Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Kesehatan
Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X