Lantik Pejabat Fungsional, Sumarno : Tingkatkan Layanan, Jangan Anti Kritik

infojateng.id - 15 November 2024
Lantik Pejabat Fungsional, Sumarno : Tingkatkan Layanan, Jangan Anti Kritik
Sekda Provinsi Jawa Tengah Sumarno melantik 262 orang pejabat fungsional di lingkup Pemerintah Provinsi Jateng, Kamis (14/11/2024). Dok. Diskominfo Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah Sumarno, melantik 262 orang pejabat fungsional di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jateng, Kamis (14/11/2024).

Kepada ASN yang baru dilantik, Sumarno berpesan untuk meningkatkan layanan masyarakat, dan jangan antikritik.

Hal itu dia katakan pada pelantikan luring yang dilakukan di Wisma Perdamaian. Menurutnya, pangkat yang kini disandang memiliki kompensasi pelayanan kepada masyarakat.

Menurut Sumarno, khitah seorang Aparatur Sipil Negara adalah pelayan masyarakat. Sehingga, sudah semestinya layanan yang diberikan kepada masyarakat secara ikhlas.

“ASN adalah abdi masyarakat. Karenanya, kita harus melayani masyarakat dengan baik. Gaji dan tunjangan yang kita peroleh harus dikompensasi dengan aktivitas melayani,” tegasnya.

Sumarno juga mengingatkan agar ASN tidak menjadikan pengabdian tersebut, untuk mencari kekayaan.

Para pejabat fungsional yang dilantik juga diminta tidak antikritik. Menurutnya, komplain dari masyarakat adalah bentuk feedback dari kinerja ASN.

“Harusnya kita mensyukuri, berterima kasih, jika ada protes, pertanyaan atau komplain. Artinya, ada sesuatu yang tidak sesuai di mata masyarakat. Ini harus kita respon dengan mengoreksi amanah yang kita emban, agar kita tunaikan dengan baik,” paparnya.

Sementara Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Jateng Rahmah Nur Hayati merinci, dari ratusan pejabat fungsional yang dilantik, kebanyakan berasal dari dunia pendidikan. Adapula mereka yang dari tenaga kesehatan.

“Untuk guru jumlahnya sekitar 192 (orang). Mudah-mudahan ini menambah kekuatan ASN di Jawa Tengah, untuk ASN yang profesional,” pungkas Rahmah. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Rehabilitasi Jalan Getas – Singorojo Diapresiasi warga

Rehabilitasi Jalan Getas – Singorojo Diapresiasi warga

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pemkab Rembang Raih Penghargaan UHC Prioritas

Pemkab Rembang Raih Penghargaan UHC Prioritas

Info Jateng   Laporan Khusus
SMKN 1 Kendal Perkenalkan Proyek Entrepreneur

SMKN 1 Kendal Perkenalkan Proyek Entrepreneur

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pendidikan
Bupati Ngantor di Desa Rajekwesi, Fokus Pengembangan Wisata dan Perbaikan Jalan

Bupati Ngantor di Desa Rajekwesi, Fokus Pengembangan Wisata dan Perbaikan Jalan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tak Hanya Lumpur, Bangkai Kapal di Sungai Sambong Bakal Ditertibkan

Tak Hanya Lumpur, Bangkai Kapal di Sungai Sambong Bakal Ditertibkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpol PP Batang Kembali Amankan Ribuan Rokok Ilegal

Satpol PP Batang Kembali Amankan Ribuan Rokok Ilegal

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
BPBD Salurkan Bantuan dan Rencanakan Relokasi Warga Rejosari Pranten

BPBD Salurkan Bantuan dan Rencanakan Relokasi Warga Rejosari Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Resmikan SPPG MBG Loning 02 Petarukan, Ini Pesan Bupati pemalang

Resmikan SPPG MBG Loning 02 Petarukan, Ini Pesan Bupati pemalang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Tim Trauma Healing Polres Purbalingga Ajak Anak Mengaji, Bagikan Sarung dan Kopiah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Bersihkan Longsor di Desa Pranten, Dua Unit Alat Berat Dikerahkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X