Wamen ATR/BPN Bagikan1.500 Sertifikat Tanah Resmi Kepada Warga Batang

infojateng.id - 14 Desember 2024
Wamen ATR/BPN Bagikan1.500 Sertifikat Tanah Resmi Kepada Warga Batang
Penyerahan sertifikat tanah oleh Wakil Menteri ATR/BPN Ossy Dermawan di GOR Abirawa Batang, Kabupaten Batang, Kamis (12/12/2024). Dok. Diskominfo Batang - (infojateng.id)
|
Editor

Batang, Infojateng.id – Wakil Menteri (Wamen) Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Ossy Dermawan, secara simbolis menyerahkan sertifikat tanah kepada sepuluh warga Kabupaten Batang.

Penyerahan sertifikat tersebut sebagai bagian dari program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL).

Total 1.500 sertifikat tanah hak milik didistribusikan kepada masyarakat Kabupaten Batang.

Wakil Menteri ATR/BPN Ossy Dermawan mengatakan, Alhamdulillah, hari ini telah mendistribusikan 1.571 sertifikat tanah.

Dari jumlah tersebut, kata dia, 1.500 adalah sertifikat tanah hak milik bagi masyarakat.

“Program PTSL yang telah berjalan sejak 2017 bertujuan untuk memetakan dan menyertifikatkan 126 juta bidang tanah di seluruh Indonesia,” kata Ossy saat ditemui di GOR Abirawa Batang, Kabupaten Batang, Kamis (12/12/2024).

Hingga kini, 120 juta bidang tanah telah bersertifikat, menyisakan target 6 juta bidang lagi yang harus dirampungkan.

Namun, imbuh dia, pencapaian kali ini tidak hanya tentang angka, melainkan juga bentuk inovasi berupa sertifikat digital.

Harapannya, sertifikat ini tidak hanya memberikan kepastian hukum, tetapi juga melindungi masyarakat dari berbagai risiko seperti duplikasi atau penipuan.

Penyerahan sertifikat ini mendapat apresiasi dari Penjabat (Pj) Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, yang menyebutnya sebagai bukti nyata sinergi antara Pemerintah Kabupaten Batang dan Kantor BPN setempat.

Lani menekankan bahwa, kepemilikan sertifikat tanah bukan sekadar dokumen administratif, tetapi juga simbol kepastian hukum dan peningkatan ekonomi.

“Sertifikat tanah bukan hanya selembar kertas, tetapi simbol kepastian hukum atas hak milik warga. Dengan adanya sertifikat ini, diharapkan masyarakat dapat merasakan perlindungan hukum yang lebih baik, sekaligus meningkatkan nilai ekonomi tanah mereka,” terang Lani.

Di tengah kerumunan, Sutrisno, warga Kecamatan Tulis, tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya.

Dengan mata berbinar, ia berkata, dengan adanya sertifikat ini, saya merasa lebih tenang. Sekarang, tanah kami sudah memiliki kepastian hukum.

“Program PTSL di Kabupaten Batang ini menjadi langkah nyata pemerintah dalam memberikan akses kepemilikan tanah yang sah bagi Masyarakat,” kata Sutrisno.

Dengan adanya sertifikat tanah, diharapkan masyarakat tidak hanya mendapatkan perlindungan hukum, tetapi juga dapat memanfaatkan tanah mereka untuk meningkatkan kesejahteraan. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sudut Pandang
Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Info Jateng   Pendidikan
Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Kesehatan
Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X