Acara Penutup Tahun, Sekda Sumarno Buka Turnamen Tenis Baveti-Bank Jateng 2024

infojateng.id - 22 Desember 2024
Acara Penutup Tahun, Sekda Sumarno Buka Turnamen Tenis Baveti-Bank Jateng 2024
Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, membuka turnamen tenis Baveti-Bank Jateng 2024, di Lapangan Tenis Jatidiri, Sabtu (21/12/2024). Dok. Humas Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Jawa Tengah, Sumarno, membuka turnamen tenis Baveti-Bank Jateng 2024, di Lapangan Tenis Jatidiri, Sabtu (21/12/2024).

Turnamen itu menjadi ajang penutup tahun, sekaligus pemanasan untuk rangkaian event 2025 mendatang.

Ada empat kategori yang dipertandingkan dalam tersebut, meliputi kategori ganda U50, ganda U40, ganda Putri, dan 3 on 3.

Pada pembukaan turnamen juga dipertandingkan kategori eksekutif. Sumarno ikut bermain dalam pertandingan eksekutif tersebut.

Peserta event tersebut tidak hanya berasal dari Jawa Tengah, tapi juga banyak diikuti oleh peserta dari luar daerah.

Menurut Sumarno, turnamen tersebut merupakan energi positif bagi perkembangan olahraga tenis di Jawa Tengah.

“Olahraga adalah salah satu aktivitas yang energinya positif. (Turnamen) ini piloting agar ke depan lebih baik lagi. Kami berharap ada energi positif yang ditularkan dan dibawa pulang,” jelas Sumarno.

Dia menambahkan, event tersebut juga sebagai ajang untuk mempromosikan agar masyarakat menjaga kesehatan.

Sekda menyatakan, Pemprov Jateng telah menggelontorkan anggaran sebesar Rp400 miliar pada 2024 khusus untuk BPJS Kesehatan.

Oleh karenanya, ia meminta kepada masyarakat agar melakukan upaya-upaya pencegahan dan menjaga kesehatan.

Ketua Barisan Atlet Veteran Tennis Indonesia (Baveti) Jateng, Kukrit Suryo Wicaksono mengatakan, turnamen tenis Baveti-Bank Jateng 2024 tersebut diselenggarakan untuk menginventarisasi potensi atlet tenis di Jawa Tengah.

Selain itu, imbuh dia, untuk merekatkan silaturahmi dan sinergitas antarpengurus Baveti di 32 kabupaten/ kota.

“Ini baru event pemanasan. Insyaallah tahun depan kami akan buat empat series, keliling seluruh Jateng,” kata Kukrit.

Menurutnya, untuk memacu prestasi olahraga tenis di Jateng, butuh adanya dukungan dari berbagai stakeholder, baik dari pemerintah, Persatuan Tenis Seluruh Indonesia (Pelti), maupun Baveti. Dukungan itu baik pembinaan sampai penyelenggaraan kejuaraan.

“Baveti siap bersinergi dengan Pelti, untuk menciptakan prestasi baru di cabang tenis,” ucapnya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Longsor di Lereng Gunung Slamet Dipicu Hujan Ekstrem

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Rehabilitasi Jalan Getas – Singorojo Diapresiasi warga

Rehabilitasi Jalan Getas – Singorojo Diapresiasi warga

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pemkab Rembang Raih Penghargaan UHC Prioritas

Pemkab Rembang Raih Penghargaan UHC Prioritas

Info Jateng   Laporan Khusus
SMKN 1 Kendal Perkenalkan Proyek Entrepreneur

SMKN 1 Kendal Perkenalkan Proyek Entrepreneur

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Pendidikan
Bupati Ngantor di Desa Rajekwesi, Fokus Pengembangan Wisata dan Perbaikan Jalan

Bupati Ngantor di Desa Rajekwesi, Fokus Pengembangan Wisata dan Perbaikan Jalan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tak Hanya Lumpur, Bangkai Kapal di Sungai Sambong Bakal Ditertibkan

Tak Hanya Lumpur, Bangkai Kapal di Sungai Sambong Bakal Ditertibkan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Satpol PP Batang Kembali Amankan Ribuan Rokok Ilegal

Satpol PP Batang Kembali Amankan Ribuan Rokok Ilegal

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Hari Kesembilan, 13.065 Nasi Bungkus Tersalurkan untuk Korban Bencana

Hari Kesembilan, 13.065 Nasi Bungkus Tersalurkan untuk Korban Bencana

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Sukses Tembus Pasar Internasional, Nawal Yasin Borong Kopi Khas Muria Kudus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Tinjau Peternakan Ayam di Kudus, Nawal Yasin Dukung Program Penguatan Ketahanan Pangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Mitigasi Banjir, Kader PKK Jateng Diminta Tanam Pohon di Halaman Rumah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Sekda Jateng Beri Semangat Kedua Orang Tua Korban Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
BPBD Salurkan Bantuan dan Rencanakan Relokasi Warga Rejosari Pranten

BPBD Salurkan Bantuan dan Rencanakan Relokasi Warga Rejosari Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Resmikan SPPG MBG Loning 02 Petarukan, Ini Pesan Bupati pemalang

Resmikan SPPG MBG Loning 02 Petarukan, Ini Pesan Bupati pemalang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Operasi Modifikasi Cuaca, Satu Ton NaCl Disemai di Perairan Utara Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Mangkunegaran Diharap Pertahankan Nilai Budaya dan Wisata

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Seni & Budaya
Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Plt. Bupati Pati Salurkan Bantuan Baznas untuk Fakir Miskin

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Perantara Sabu di Pati Dibekuk Polisi, Amankan 11,72 Gram

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X