Lantik Pejabat Fungsional, Pj Gubernur: Kerja Cerdas, Ikhlas, dan Jaga Integritas

infojateng.id - 1 Januari 2025
Lantik Pejabat Fungsional, Pj Gubernur: Kerja Cerdas, Ikhlas, dan Jaga Integritas
Penjabat Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana dalam Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Fungsional, di Lingkungan Pemprov Jawa Tengah, di kantornya, Selasa (31/12/2024). Dok. Humas Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Semarang, Infojateng.id – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Tengah Nana Sudjana berpesan kepada pejabat fungsional, agar bekerja dengan cerdas, ikhlas, dan menjaga integritas.

Menurutnya, hal itu penting untuk mewujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa, dan dipercaya masyarakat.

Demikian disampaikan Nana dalam Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Pejabat Fungsional, di Lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Tengah, di kantornya, Selasa (31/12/2024).

“Saya percaya bahwa saudara akan melaksanakan tugas sebaik-baiknya,” ucap Nana.

Nana melantik sebanyak delapan pejabat fungsional. Jumlah tersebut terdiri dari lima orang dari Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), dan tiga orang dari Dinas Kelautan dan Perikanan (DKP) Provinsi Jawa Tengah.

Pj gubernur meminta agar mereka yang dilantik, membuktikan kinerja terbaiknya, untuk menjadikan Provinsi Jawa Tengah semakin maju.

“Saya juga menekankan sumpah janji jabatan yang diucapkan, dimaknai sebagai sebuah amanah yang harus dijaga dan dijalankan sepenuh hati,” tegasnya.

Nana menandaskan, jabatan ini bentuk kepercayaan pimpinan, maka harus dipertanggungjawabkan.

Apalagi, kata dia, delapan pejabat fungsional tersebut juga menandatangani pakta integritas.

“Saya yakin, dengan semangat dan komitmen yang kita miliki, akan mampu wujudkan pemerintahan yang bersih, berwibawa, dan dipercaya masyarakat,” tegasnya.

Dia berpesan kepada para pejabat fungsional yang baru, untuk bekerja cerdas dan ikhlas, serta penuh rasa tanggungjawab.

“Jangan karena baru, saya ikuti (kinerja) yang lama saja. Tidak demikian. Kalau baik, diikuti. Kalau yang lama kurang baik, ya harus membawa perubahan,” tegas Pj gubernur.

Terakhir, Nana meminta agar para pejabat fungsional tersebut, selalu berkomitmen memberikan pelayanan berkualitas.

Mereka juga dituntut untuk terus meningkatkan kapasitas dan kompetensinya. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Info Jateng
Bupati Anom Paparkan Tema Hari Jadi Pemalang dan Capaian Kinerja Pemerintahan

Bupati Anom Paparkan Tema Hari Jadi Pemalang dan Capaian Kinerja Pemerintahan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Peringatan Hari Jadi Pemalang Jadi Momentum Semangat Melanjutkan Pembangunan Daerah

Peringatan Hari Jadi Pemalang Jadi Momentum Semangat Melanjutkan Pembangunan Daerah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
City Walk Pemalang Disebut Prototipe Pembangunan untuk Kemajuan Keadaban

City Walk Pemalang Disebut Prototipe Pembangunan untuk Kemajuan Keadaban

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X