Pemudik Solo Raya Manfaatkan Program Balik Lebaran Gratis dari Kemenhub

infojateng.id - 5 April 2025
Pemudik Solo Raya Manfaatkan Program Balik Lebaran Gratis dari Kemenhub
Bus yang membawa pemudik di Terminal Tirtonadi Solo, Jawa Tengah, Sabtu (5/4/2025). Dok. Antara/Aris Wasita - (infojateng.id)
|
Editor

Solo, Infojateng.id –  Pemudik asal beberapa daerah di Solo Raya, Jawa Tengah memanfaatkan program balik gratis dari Kementerian Perhubungan (Kemenhub) untuk kembali ke perantauannya.

Kepala SDM dan Umum Direktorat Jenderal Perhubungan Kemenhub, Eko Agus Susanto di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (5/4/2025), mengatakan jadwal keberangkatan peserta balik atau milir gratis angkutan Lebaran 2025 dilaksanakan secara serentak pada Sabtu pukul 09.00 WIB.

Keberangkatan dari sembilan terminal yang tersebar di Jawa Timur, Jawa Tengah, DIY, Jawa Barat, dan Sumatra Selatan dengan total penumpang keseluruhan berjumlah 5.896 penumpang, salah satunya dari Terminal Tirtonadi Solo.

Kegiatan tersebut merupakan rangkaian program mudik gratis angkutan jalan tahun 2025 yang dilaksanakan dari lima terminal di Jabodetabek pada 27-28 Maret 2025 dengan menyediakan sarana angkutan bus dan truk pengangkut sepeda motor.

Sedangkan, jumlah keberangkatan arus milir sebanyak sembilan kota yaitu Surabaya, Madiun, Wonogiri, Solo, Daerah Istimewa Yogyakarta, Semarang, Cirebon, dan Palembang.

Pihaknya mencatat kegiatan arus mudik dan milir angkutan jalan tahun 2025 ini berdasarkan rencana dan operasi memiliki total kuota sebanyak 21.536 peserta dengan tujuan mudik ke 31 kota, dengan rincian di Jawa Barat sebanyak tiga tujuan, Jawa Tengah dan di Yogyakarta sebanyak 20 kota tujuan.

Sedangkan, tujuan Jawa Timur sebanyak lima kota tujuan serta empat kota tujuan di Pulau Sumatra.

Sedangkan, angkutan sepeda motor sebanyak 300 unit yang terdiri dari 150 unit untuk mudik dan 150 unit untuk milir di kota tujuan mudik kota asal yaitu Madiun, Wonogiri, Solo, Yogyakarta dan Purwokerto.

Sementara itu, pihaknya berharap kegiatan tersebut bisa memberikan manfaat bagi masyarakat yang ingin berlebaran bersama keluarga di kampung halaman pada momentum Idulfitri kali ini.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Wali Kota Surakarta Astrid Widayani berharap pemudik maupun awak armada memastikan kondisi fisik dalam keadaan prima.

“Periksa kembali kondisi kendaraan agar perjalanan lebih aman dan nyaman, patuhi aturan lalu lintas gunakan jalur yang telah ditentukan dan patuhi arahan dari petugas di lapangan untuk menghindari kepadatan serta kecelakaan di perjalanan,” kata Astrid. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Ngalab Berkah MTQ di Jateng

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Sudut Pandang
Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Baznas RI dan Jateng Perkuat Dukungan Bantuan Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Dorong Penanganan Bencana Lebih Cepat dan Terukur

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Optimal Hadapi UTBK-SNBT, IMP Unnes Hadirkan Si Semar 2026

Info Jateng   Pendidikan
Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Revitalisasi Jembatan Kawasan Perbatasan Jepara dan Demak Jadi Prioritas

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Dua Hari, Sekda Jateng Kawal Langsung Pencarian Pendaki Hilang di Bukit Mongkrang

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Tim Dokkes Polres Purbalingga Periksa Kesehatan Warga Terdampak Bencana Door to Door

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Kesehatan
Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Peringati HGN, SPPG Karangasem Selatan Terapkan Varian Menu Berkecukupan Gizi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Anak Terdampak Longsor Diminta Tetap Belajar Meski Sekolah Ditutup

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Polresta Pati Siapkan Fasilitas Pemeriksaan Saksi untuk Penyidik KPK

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Atlet Para Jateng Sumbang 116 Medali di ASEAN Para Games 13 Thailand

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Olahraga
Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Bupati Faiz Instruksikan Penanganan Darurat Longsor di Jembatan Kemligi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Bidkum Polda Jateng Sosialisasikan KUHP Baru di Polres Wonogiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

24 Rumah Terdampak Bencana di Jepara Dapat Bantuan RTLH BTT

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Empat Pemda di Pantura Komitmen Ubah Masalah Sampah Jadi Sumber Energi

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Pemprov Jateng akan Tutup Bukit Mongkrang Selama Ramadan 

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Pemkab Batang Siapkan Relokasi Warga Terdampak Longsor Pranten

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

DLHK Jateng Ungkap Penyebab Utama Banjir dan Longsor di Lereng Gunung Slamet

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

17 KK Terdampak Longsor Cibeunying Mulai Tempati Huntara

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama Pengelolaan Sampah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Close Ads X