Program Speling Sudah Jangkau 2 Juta Rakyat Jateng

infojateng.id - 16 Mei 2025
Program Speling Sudah Jangkau 2 Juta Rakyat Jateng
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi saat mengecek pelaksanaan Program Speling di Kantor Desa Sampetan, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali, Kamis (15/5/2025). Dok. Humas Jateng - (infojateng.id)
|
Editor

Boyolali, Infojateng.id –  Program dokter spesialis keliling (Speling) yang digagas Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, dinilai efektif memberikan layanan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat di penjuru desa.

Ahamad Luthfi mengatakan, sejauh ini program tersebut sudah menjangkau sekitar 2 juta orang penduduk Jawa Tengah.

Jumlah tersebut bahkan menjadi yang terbesar untuk jumlah cek kesehatan gratis (CKG) se-Indonesia.

Hal itu disampaikan Luthfi saat mengecek pelaksanaan Program Speling di Kantor Desa Sampetan, Kecamatan Gladagsari, Kabupaten Boyolali, Kamis (15/5/2025)

“Sudah 2 juta (orang) lebih. Ini terbesar se-Indonesia, bahkan Menteri Kesehatan mengapresiasi kegiatan kita. Ini untuk menunjang program pemeriksaan kesehatan gratis, sebagaimana perintah Presiden,” kata Ahmad Luthfi usai pengecekan.

Selain itu, kata dia, manfaat nyata juga dirasakan langsung oleh masyarakat di pedesaan, sebagaimana di Desa Sampetan, Gladagsari, Boyolali.

Pemeriksaan kesehatan oleh dokter spesialis dari RSUD Dr Moewardi dan RSUD dr Arif Zainuddin di desa tersebut, berhasil mendeteksi dini warga yang terkena penyakit TBC.

Setidaknya ada dua warga Desa Sampetan yang teridentifikasi TBC. Mendengar kabar tersebut, Luthfi langsung meminta kepada dokter dan petugas untuk memberikan perhatian serius kepada kedua warga.

Tentu saja dengan perawatan medis sampai benar-benar sembuh, sehingga tidak menjalar ke lainnya.

Keberhasilan deteksi dini penyakit seperti TBC tersebut membuat Luthfi yakin, upaya mendatangkan dokter spesialis ke desa sangat efektif.

Dia pun akan terus menggulirkan program tersebut,  untuk memberikan layanan kesehatan ke seluruh desa.

Dengan begitu, masyarakat dapat melakukan pencegahan terhadap berbagai penyakit yang memungkinkan menghinggapi warga, seperti TBC, kanker, kejiwaan, dan lainnya.

Melalui program tersebut, para warga juga bisa melakukan pantauan terhadap kesehatan dan gizi ibu hamil.

“Program Speling ini kita gunakan sebagai role model, dalam rangka memberikan pelayanan kesehatan di tingkat desa. Ini diberlakukan kepada seluruh desa,” beber gubernur.

Selain mengecek layanan Speling dan cek kesehatan gratis, Luthfi juga menyerahkan bantuan kepada warga.

Bantuan tersebut antara lain, perbaikan rumah tidak layak huni (RTLH), 2 ton beras untuk dua desa, dan bantuan untuk 21 kelompok usaha bersama (KUBE) senilai total Rp420 juta. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Wapres Gibran dan Wagub Jateng Bangun Keakraban dengan Mahasiswa UKSW

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Trans Jateng Rute Magelang-Temanggung Segera Mengaspal

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

RS KSH Group Rayakan 20 Tahun dengan Lokakarya Manajemen dan Inovasi Smart Hospital Berbasis AI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Kesehatan
Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Persijap Jepara Banjir Bintang Terbaik ISL

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Lestarikan Budaya Lewat Tari dan Wayang “Gema Rimba Segara”

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Liga 4 Jateng: Persibat Batang Menang Tekuk PSD Demak 1-0

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Olahraga
PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

PWNU Jateng Akan Gelar Apel Kemanusiaan di Batang

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Drama Tari Gema Rimba Sampaikan Pesan Alam

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Seni & Budaya
Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Pemkab Pemalang Jamin Kebutuhan Pangan Korban Banjir Bandang di Pulosari

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Meriah, Karnaval dan Kirab Gunungan Hasil Bumi Warnai HUT Ke-451 Pemalang

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Tinjau Banjir Bandang Pemalang, Taj Yasin Minta Pemerintah Pusat Perkuat Hutan Lindung

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Lolos Porprov, 9 Atlet Renang Jepara Terima Bonus

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Bulog Kanwil Jateng Targetkan Serap Gabah Petani 4 Juta Ton Setahun

Info Jateng
Bupati Anom Paparkan Tema Hari Jadi Pemalang dan Capaian Kinerja Pemerintahan

Bupati Anom Paparkan Tema Hari Jadi Pemalang dan Capaian Kinerja Pemerintahan

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng   Pemerintahan
Peringatan Hari Jadi Pemalang Jadi Momentum Semangat Melanjutkan Pembangunan Daerah

Peringatan Hari Jadi Pemalang Jadi Momentum Semangat Melanjutkan Pembangunan Daerah

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
City Walk Pemalang Disebut Prototipe Pembangunan untuk Kemajuan Keadaban

City Walk Pemalang Disebut Prototipe Pembangunan untuk Kemajuan Keadaban

Eks Karesidenan Pekalongan   Info Jateng
DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Close Ads X