Persijap Bangun Ekositem Modern, Coach Rudy Eka Go Internasional

infojateng.id - 7 Juli 2025
Persijap Bangun Ekositem Modern, Coach Rudy Eka Go Internasional
Direktur Teknik sekaligus asisten pelatih Persijap Jepara, Coach Rudy Eka Resmi Bergabung dengan Klub Sepak Bola Wanita Al-Nassr.  - (infojateng.id)
|
Editor

Jepara, infojateng.id –  Coach Rudy Eka Priyambada selaku Direktur Teknik sekaligus asisten pelatih Persijap Jepara resmi bergabung dengan klub sepak bola wanita asal Arab Saudi, Al-Nassr FC Women, yang berbasis di Riyadh.

Langkah ini bukan sekadar pencapaian pribadi bagi Coach Rudy, tetapi juga menjadi refleksi nyata bahwa standar penilaian dan pengembangan di Persijap telah selaras dengan klub-klub berkelas internasional.

Coach Rudy sendiri bukan nama asing dalam sepak bola wanita Indonesia.

Ia memiliki rekam jejak kuat sebagai pelatih kepala Timnas Putri Indonesia, termasuk dalam ajang SEA Games, di mana ia menunjukkan dedikasi tinggi dalam membangun fondasi sepak bola wanita Tanah Air.

Sebelum berangkat ke Al-Nassr, Coach Rudy telah berkomunikasi secara terbuka dan profesional dengan manajemen Persijap, dan seluruh proses telah melalui kesepakatan bersama.

Persijap mendukung langkah karier ini sebagai bagian dari misi membangun talenta kepelatihan nasional yang mampu bersaing di panggung global.

“Kami senang atas pencapaian Coach Rudy. Ini adalah bukti bahwa kerja keras, komitmen, dan sistem yang kami bangun di Persijap tidak hanya relevan di tingkat nasional, tapi juga diakui oleh klub internasional,” ujar M. Iqbal Hidayat, Presiden Klub Persijap, Senin (7/7/2025).

Kepercayaan Al-Nassr terhadap sosok yang pernah tumbuh bersama Persijap menjadi sinyal kuat bahwa tim scouting dan pembinaan klub ini memiliki visi serta kepekaan yang setara dengan perekrut di level global.

Ini juga menandakan bahwa apa yang ditanamkan Persijap baik dalam metodologi pelatihan, manajemen talenta, maupun pembinaan karakter telah berada di jalur yang benar.

Persijap Jepara hari ini tak lagi hanya berbicara soal hasil pertandingan. Lebih dari itu, Persijap tengah membangun sebuah ekosistem sepak bola modern yang berlandaskan pada nilai-nilai semangat, kerja keras, dan daya saing tinggi.

“Dari kota kecil di pesisir utara Jawa yang menolak dilupakan, kami membuktikan bahwa tekad dan proses yang sungguh-sungguh mampu menembus batas,” tandas Iqbal. (eko/redaksi)




Tinggalkan Komentar

Terbaru Hari Ini

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

DPC PA GMNI Kudus Serahkan Bantuan untuk Korban Banjir

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Terima Bisyarah dari Wagub Gus Yasin, Wafiq Salma: Tahfidz di Jateng Kini Diapresiasi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Pati KORPRI Fun Run 5K, Berlari Sambil Berdonasi

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Pati Perkuat Manajemen Talenta ASN di Tengah Masa Transisi Kepemimpinan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Pemerintahan
Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Cegah Banjir, Wagub Taj Yasin Minta Masyarakat Perbanyak Biopori

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Kisah Kaliwedi Sragen: Dari Desa Tertinggal Menuju Desa Mandiri

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng   Potensi Desa
JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

JMQH Diminta Perkuat Pembinaan Perempuan Penghafal Al-Qur’an

Eks Karesidenan Surakarta   Info Jateng
Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Desa Mandiri di Jateng Melonjak hingga 2.208

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng   Potensi Desa
Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Terinspirasi Kunjungan Edukasi, Ihsan Ungkap Cita-Cita Jadi Polisi

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Persijap Jepara Tekuk PSM Makassar 2-0, Akhiri Puasa Kemenangan

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Lebih Dekat dengan Masyarakat, RS Mitra Bangsa Gelar Pemeriksaan Gratis di Desa Lahar

Info Jateng   Kesehatan
Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Strategi Pemprov Jateng Jaga Sawah Demi Swasembada Pangan 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

BRI Super League 2025/2026: Thomas Trucha Optimis Curi Poin di Kandang Persijap

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Hadapi PSM Makassar, Persijap Turunkan Sejumlah Pemain Baru

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng   Olahraga
DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

DWP Jepara Launching Komunitas Donor Darah DWP PEDULI

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Apresiasi Nasabah, Bank Jateng Jepara Serahkan Hadiah Tabungan Miliaran Rupiah

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Zulhas Tegaskan Optimalisasi TPST RDF Cilacap untuk Atasi Persoalan Sampah

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng
Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Menko Pangan Berdialog dan Berikan Motivasi Siswa di Cilacap

Eks Karesidenan Banyumas   Info Jateng   Pendidikan
Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Kakorlantas Tinjau Tol Yogyakarta–Bawen, Targetkan Bisa Dipakai Saat Mudik Lebaran 2026

Eks Karesidenan Semarang   Info Jateng
Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Abrasi Pantai Sarang Dipastikan Ditangani pada 2026

Eks Karesidenan Pati   Info Jateng
Close Ads X